oleh

Warga Pamulang Ancam Blokir Jalan Raya Siliwangi

image_pdfimage_print
Tiang listrik di Jalan Raya Siliwangi, Pamulang.(yud)

Kabar6-‎Kekesalan segelintir warga di Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangse) semakin memuncak. Itu karena masih berdirinya deretan tiang listrik di sepanjang ruas Jalan Raya Siliwangi, Kecamatan Pamulang.

Warga menuding, pemerintah daerah setempat terlalu cuek terhadap deretan tiang listrik tersebut, meski keberadaannya bisa mengancam keselamatan pengendara.

‎Ahmad Matin, warga yang bermukim di Pondok Benda, Kecamatan Pamulang menegaskan, bila lembaga eksekutif dan legislatif tak punya daya tawar tinggi atas keberadaan tiang listrik tersebut.

Alhasil, puluhan batang tiang listrik itupun dibiarkan terkatung-katung tanpa ada penanganan konkret untuk memindahkannya.

“Kami bersama warga siap turun menutup Ja‎lan Siliwangi bila tetap tidak ada solusi,” tegasnya kepada wartawan, Rabu (8/6/2016).

Ia mengaku, warga tidak akan takut bersikap tegas demi kepentingan umum. Matin merasa sudah gusar lantaran keluhan warga kepada dirinya semakin banyak terkait keberadaan tiang listrik tersebut. **Baca juga: TABG Desak “Gedung Hantu” di Bintaro Segera Dirobohkan.

Matin bilang, aksi memblokir jalan menjadi cara terakhir warga bila keluhan yang telah lama disampaikan tetap tidak digubris. Sebab, selama ini pemerintah‎ daerah selalu berdalih tidak punya kewenangan penuh. **Baca juga: Jasa Raharja Santuni Keluarga Kecelakaan di Tangsel.

“Memang kami juga tahu ini ranahnya PLN. Tapi apa kami yang harus protes, buat apa ada lembaga eksekutif dan legislatif,” bilangnya bernada tinggi. **Baca juga: Usai Hisap Tembakau Gorilla, Remaja di Bintaro “Kesurupan” Tiga Hari.

Matin menambahkan, warga berencana segera melayangkan surat protes kepada Pemerintah Kota Tangsel dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) setempat. Surat itu akan ditembuskan ke Pemerintah Provinsi Banten dengan alasan sebagai pernyataan sikap.(yud)

Print Friendly, PDF & Email