oleh

Tradisi Unik 10 Negara Selama Ramadan (Bagian 2)

image_pdfimage_print
Lampu Fanus, Mesir.(bbs)
Lampu Fanus, Mesir.(bbs)

Kabar6-Pada bagian pertama telah diuraikan tradisi unik selama Ramadan, yang dilakukan umat muslim di lima negara. Berikut lanjutan lima negara yang juga memiliki tradisi semacam itu:

6. Prancis
Couronne, Perancis, merupakan daerah yang banyak didiami oleh imigran asal Arab. Di sana terdapat tradisi belanja berbagai macam pernak-pernik untuk menyambut datangnya bulan Ramadan. Anda dapat menemui penjual pernak-pernik ini di Jalan Pierre Tumbot.

7. Mesir
Tradisi unik untuk menyambut datangnya bulan Ramadan di Kairo, Mesir, adalah dengan memasang lampu tradisional pada setiap rumah, yang disebut dengan lampu Fanus.

Tradisi ini telah munculi sejak zaman Dinasti Fattimiyah. Ketika itu, pemasangan lampu Fanus untuk menyambut kedatangan pasukan Raja yang datang berkunjung menjelang datangnya bulan Ramadan.

Sementara hidangan yang paling ditunggu sebagai makanan pencuci mulut adalah kunafa yang memiliki cita rasa manis. Banyak umat Muslim Mesir yang berlomba-lomba mencari pahala dengan mendirikan tempat buka puasa gratis.

8. Malaysia
Bubur Lambuk adalah salah satu makanan istimewa di Malaysia pada bulan Ramadan. Terbuat dari bubur beras yang berisi daging sapi cincang dan udang kering dengan rempah-rempah dasar yang terdiri atas bunga cengkeh, bunga lawang, jintan putih, kulit kayu manis, dan lain-lain.

Masyarakat biasanya memasak bubur ini secara gotong-royong di beberapa masjid di Malaysia. Mereka lantas membagi bubur ini kepada orang umum dan menjadikannya sebagai bekal berbuka puasa bagi para jemaah masjid itu.

Chicken bhunna curry, Bangladesh.(bbs)
Chicken bhunna curry, Bangladesh.(bbs)

9. Bangladesh
Makanan khas buka puasa di negara ini adalah jilapi (sejenis manisan). Masyarakat juga sering menyelenggarakan bazar menjelang buka puasa untuk menjual beragam jenis makanan.

Di Dhaka, bazar bertempat di Old Dhaka atau Chakbazar. Sebagian besar makanan yang dijual adalah makanan tradisional seperti kebab, domba panggang, chicken bhunna curry, dan menu lain yang umumnya terbuat dari daging domba dan kambing dicampur nasi dan kacang.

10. Jerman
Sebagian besar umat Islam di Jerman berasal Turki. Tidak heran jika atmosfir Turki akan sangat terasa saat Ramadan.

Tradisi unik saat Ramadan di Jerman berupa hadirnya suus (minuman berbahan baku gula hitam), dschellab (gula dan sirup kurma), qamruddin (jus aprikot), qata’ef (kue kering yang direndam sirup gula), dan kalladsch (adonan pilo isi kacang-kacangan).

Terdapat juga kebiasaan bagi lansia dan anak-anak yang akan melaksanakan ibadah puasa pertamanya untuk memeriksakan kesehatan mereka ke dokter. ** Baca juga: Tradisi Unik 10 Negara Selama Ramadan (Bagian 1)

Indahnya Ramadan.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email