1

Unit Jibom Detasemen Gegana Satbrimob Polda Banten Sterilisasi Gereja

Kabar6-Menjelang puncak perayaan Natal 2023, Unit Penjinak Bom (Jibom) Detasemen Gegana Satbrimob Polda Banten menggelar kegiatan sterilisasi ke sejumlah gereja pada Minggu (24/12/2023).

Adapun pada pagi hari, kegiatan sterilisasi dilakukan di beberapa Gereja di wilayah Hukum Polresta Serang Kota diantaranya Gereja Bethel Indonesia (GBI) yang terletak di Jalan Veteran, Gereja Kristen Indonesia (GKI) yang berada di Jalan Diponegoro serta Gereja Pantekosta yang terletak di Mangga Dua Kota Serang.

Dalam pelaksanaan sterilisasi tidak ditemukan barang mencurigakan dalam sterilisasi tersebut. Kegiatan sterilisasi diikuti dengan menyiagakan personel khusus untuk mengamankan Hari Natal dan Tahun Baru (Nataru) dalam rangka Pam Ops Lilin 2023 di Wilayah Hukum Polda.

“Hari ini dilaksanakan sterilisasi di gereja dengan melibatkan sejumlah personel unit Jibom Den Gegana Satbrimob Polda Banten untuk pengamanan Hari Natal yang jatuh pada Senin (25/12/2023),” kata Dansat Brimob Polda Banten Kombes Pol Dede Rojudin.

**Baca Juga: Bantu Keamanan Jelang Natal di Tangsel, Pilar: Umat Muslim Penuh Kedamaian

Dede mengatakan proses sterilisasi dilakukan personel Brimob Banten dengan memeriksa bagian luar dan di dalam Gereja. Pemeriksaan dilakukan untuk memastikan bahwa Gereja dan sekitarnya aman dari hal-hal yang tidak diinginkan seiring dengan Hari Natal dan Tahun Baru. “Sterilisasi Gereja dilakukan untuk menambah keamanan dan kenyamanan umat karena sebagian besar warga akan melakukan ibadah,” katanya.

Sterilisasi Gereja menjadi wujud nyata pengamanan aparat kepolisian pada seluruh elemen masyarakat tanpa terkecuali. “Sehingga warga bisa menjalankan ibadah dengan tenang dan aman di Gereja tersebut,” tegas Dansat Brimob Polda Banten.

Unit Jibom Den Gegana Banten tidak menemukan barang-barang yang mencurigakan dalam sterilisasi tersebut. Namun aparat kepolisian tetap akan waspada dan siaga dengan menempatkan sejumlah personel untuk melakukan pengamanan di sejumlah Gereja di Wilayah Hukum Polda Banten. (Red)




Paspampres Lakukan Sterilisasi, Warga Tangsel Bingung hingga Pengen Ajak Foto Presiden

Kabar6.com

Kabar6-Jelang kedatangan Presiden Joko Widodo ke Sentra Vaksinasi Covid-19 di Sport Center Alam Sutera, terlihat Pasukan Pengaman Presiden (Paspampres) lakukan sterilisasi di Jalan Alam Sutera Boulevard.

Warga sekitar yang melintasi jalan tersebut sempat kebingungan karena adanya keramaian di Sport Center Alam Sutera.

“Itu ada apaan bang? Saya bingung rame-rame itu didepan,” ungkap Indah pengendara motor yang sedang melintas, Selasa (15/6/2021).

**Baca juga: LSM BIAK Minta Kejaksaan Telusuri Perusahaan Diduga Fiktif Pemenang Tender di Tangsel

Warga lain yang melintas, Wina (23) mengatakan, dirinya mengetahui adanya keramaian karena adanya Presiden Joko Widodo yang akan meninjau vaksinasi Covid-19.

“Kabarnya ada Jokowi, pengen foto-foto tapi kayaknya susah deh, soalnya belum daftar untuk vaksin,” tutupnya.(eka)




Cegah Corona, Rutan Jambe Sediakan Boks Sterilisasi

Kabar6.com

Kabar6 – Sebagai salah satu upaya pencegahan penyebaran daa penularan Virus Corona atau Covid-19, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Tangerang atau biasa disebut Rutan Jambe menyediakan boks sterilisasi di depan pintu utama.

Kepala Rutan Kelas I Tangerang, Mujiarto mengatakan, setiap orang yang ingin masuk ke dalam wilayah Rutan Kelas I Tangerang wajib masuk kedalam boks sterilisasi.

“Boks tersebut sudah kami desain sedemikian rupa agar dapat menyemprotkan cairan disinfektan yang digunakan untuk mensterilkan dan membunuh virus yang melekat pada tubuh,” katanya, Jumat (27/3/2020).

Muji menjelaskan, penggunaan kotak sterisasi tersebut terbilang mudah. Pengguna hanya tinggal masuk ke dalam kotak, kemudian menekan tombol on yang sudah disediakan di dalam dah cairan disinfektan akan otomatis keluar dari sisi atas boks sterilisasi.

“Di dalam sudah ada tombol on dan off. Jadi untuk memulai dan mengakhiri semua dikendalikan oleh pengguna. Setelah keliar dari boks sterilisasi, kemudian akan diarahkan ke bagian pemeriksaan suhu badan dan cuci tangan,” jelasnya.

Cairan diinfektan tersebut, lanjut Muji, diracik sendiri oleh petugas Rutan Kelas I Tangerang yang memang mengerti cara pembuatan cairan pembasmi kuman dan virus tersebut.

**Baca juga: RSUD Tangerang Bantah Telantarkan Pasien Covid-19.

“Kami beli bahan-bahan mentahnya saja kemudian petugas kami yang memang mengetahui cara pembuatannya dibantu oleh petugas lain meracik sendiri sampai menjadi cairan disinfektan,” ujarnya.

Muji berharap, boks sterilisai yang disediakan tersebut dapat mencegah penularan dan penyebaran wabah Virus Corona atau Covid-19 yang saat ini masih melanda Indonesia dan beberapa negara lainnya. (Vee)




Jelang Pelantikan Anggota DPRD, Polres Pandeglang Lakukan Sterilisasi

Kabar6.com

Kabar6-Sebanyak 50 anggota DPRD Kabupaten Pandeglang periode 2019-2024 dilakukan pengambilan sumpah pada hari ini di ruangan paripurna DPRD, Senin (26/8/2019).

Sebelumnya acara dimulai sekitar pukul 14.00 WIB, puluhan sejumlah anggota polisi telah berjaga mengamankan areal gedung DPRD Pandeglang, dilaksanakan pula sterilisasi.

Adapun lokasi yang dilakukan sterilisasi diantaranya, ruang rapat paripurna, lorong lobi paripurna, tenda tamu undangan, alat elektronik pendukung kegiatan, lantai 2 gedung paripurna, kamar mandi VVIP, karpet bawah dan lainnya termasuk pemasangan pintu garret metal detector di pintu masuk utama.

**Baca juga:Pasca Revisi, SOP Kedaruratan Ambulance Disosialisasikan ke Puskesmas.

Kegiatan sterilisasi dipimpin oleh Iptu Wachijan Kanit 1 Subden 1 Jibom Detasemen Gegana Sat Brimobda Banten. Kapolres Pandeglang AKBP Indra Lutrianto Amstono mengatakan, pihaknya siap mengamankan kegiatan pelantikan ini.

“Sterilisasi ini merupakan salah satu SOP untuk menjamin keamanan dan antisipasi sekecil apapun hal-hal yang mungkin terjadi,” ujarnya.(Aep)