1

Partai Gelora Diminati Kaum Muda, Bacaleg Kabupaten Serang Serentak Ikut Tes kesehatan

Kabar6-Pendaftaran Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) secara serentak di buka KPU RI sejak 1-14 Mei 2023 mendatang.

Para Bacaleg dari seluruh partai politik peserta pemilu kini tengah sibuk melengkapi segala berkas pendukung sebagai syarat administrasi untuk pendaftaran Bacaleg ke KPU.

Salah satu partai politik yang mulai menyiapkan berkas administrasi, yakni Partai Gelora Indonesia.

Meski terbilang baru, partai yang dipimpin Anis Matta ini cukup banyak diminati para tokoh muda.

Ketua DPD Partai Gelora Indonesia Kabupaten Serang Sendi Ardianto mengatakan, pihaknya mengaku saat ini tengah mengurus segala persyaratan sesuai dengan permintaan penyelenggara pemilu sebagaimana yang telah diamanatkan dalam Undang- undang.

Sejumlah berkas administrasi yang harus dipenuhi tersebut, diantaranya surat keterangan kesehatan yang meliputi kesehatan jasmani, rohani, bebas Narkoba, Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK), surat keterangan dari Pengadilan dan lainnya.

“Alhamdulillah, hari ini kami sudah mulai melakukan tes kesehatan di Rumah Sakit Drajat Prawiranegara (RSDP). Puluhan Bacaleg dari tingkat DPRD Kabupaten, DPRD Provinsi sampai DPR RI antusias mengikuti tes kesehatan tersebut,” ungkap Sendi, kepada Kabar6.com, Jumat (05/03)2023).

Pria berperawakan gembul yang kini berniat maju sebagai Bacaleg DPRD Provinsi Banten Dapil Serang A ini menuturkan, tes kesehatan dianggap suatu kegiatan yang positif, karena ke depannya jika ia terpilih menjadi Wakil Rakyat, tentunya harus memiliki kesehatan yang prima baik itu jasmani maupun rohani dalam menjalankan amanah rakyat.

**Baca Juga: Bawaslu Panggil Partai Buruh Kota Tangerang

“Tes kesehatan ini memang harus dilakukan untuk memastikan apakah calon wakil rakyat sehat jasmani rohani atau tidak dan bebas narkoba atau gak. Jangan sampai rakyat salah memilih wakilnya, sehingga tak maksimal menjalankan amanah rakyat,” ujarnya.

Senada dikemukakan Bacaleg DPRD Kabupaten Serang Dapil 1, Hj. Eti Jarniyah, dengan adanya tes bebas narkoba ini dapat menghasilkan para wakil rakyat yang bersih dari penyalahgunaan Narkotika.

“Yang sama- sama kita ketahui ada beberapa oknum anggota dewan yang tertangkap karna penyalahgunaan narkoba, jadi dengan adanya tes Bebas Narkoba ini, kita diingatkan kembali, betapa pentingnya menjauhi diri dari bahaya narkoba,” katanya.

Diketahui, Partai Gelora Indonesia sendiri dijadwalkan akan melakukan pendaftaran ke KPU secara serentak dari tingkat Kota/Kabupaten sampai Nasional pada Jumat 12 Mei 2023.

Para Bacaleg berharap agar selalu diberi kemudahan pada tahap prosesnya, dari mulai pendaftaran sampai nanti dinyatakan menjadi Daftar Calon Tetap. (Tim K6)




Gelar VERSE Future Healthy, Herbalife Nutrition Perkenalkan Kewirausahaan Kepada Kaum Muda

Kabar6.com

Kabar6-Perusahaan nutrisi global terkemuka, Herbalife Nutrition menyelenggarakan VERSE Future Healthy sebagai puncak dari peringatan hari jadi Herbalife Nutrition Indonesia yang ke-24 tahun.

Kegiatan ini dihadiri sebanyak 6.000 pengunjung, yang diselenggarakan di Summarecon Mal Serpong pada 22 dan 23 Oktober 2022.

Senior Director dan General Manager, Herbalife Nutrition Indonesia Andam Dewi mengatakan, Herbalife Nutrition sangat senang dapat kembali mengadakan kegiatan yang dilakukan secara offline dalam skala besar setelah dunia mengalami pandemi.

Selain dirayakan bersama Member Independen serta para Atlet yang disponsori, acara ini juga terbuka untuk khalayak umum terutama kaum muda untuk mengenal lebih jauh mengenai dunia wirausaha.

Dijelaskan Andam, menurut temuan “2021 Asia Pacific Young Entrepreneurs Survey”, mayoritas responden di Indonesia 66 persen belum memiliki usaha dan bercita-cita untuk memulai atau membuka usaha sendiri, apabila mereka membuka usaha sendiri, sebanyak 45 persen responden Indonesia lebih dimotivasi oleh keinginan untuk perubahan karir dan sebanyak 30 persen responden percaya dengan memulai berwirausaha akan membantu peluang untuk lebih sukses.

“Herbalife Nutrition memupuk semangat kewirausahaan dengan memberikan kebebasan dan fleksibilitas dalam mengikuti passion mereka, serta keinginan untuk perubahan karir. Dengan melihat masa muda mereka sebagai suatu peluang, terutama dalam hal beradaptasi dengan teknologi dan memiliki ide-ide segar. Member Independen dapat memutuskan jam kerja dan bekerja dari mana pun yang mereka pilih. Sehingga ini merupakan peluang bisnis yang sesuai dengan kehidupan setiap pengusaha,” kata Andam, Minggu (23/10/2022).

Untuk membantu mewujudkan hal ini, maka dalam 2 hari penyelenggaraan para pengunjung dapat mengikuti rangkaian Inspiring Talk mengenai entrepreneurship dan gaya hidup sehat aktif bersama Member Independen dan Influencer ternama yang juga disiarkan secara langsung atau live streaming melalui akun Facebook dan YouTube milik Herbalife Nutrition Indonesia. Tidak hanya itu, terdapat pula booth Herbalife Nutrition yang menyediakan pemeriksaan indeks lemak dan glikemik secara gratis serta kesempatan mencoba produk Herbalife Formula 1 Nutritional Shake Mix dan Green Tea Pomegranate.

Para pengunjung juga diajak aktif berolahraga dengan mengikuti rangkaian kegiatan Healthy Active Lifestyle (HAL) seperti sesi Cardio Dance dan Pound Fit yang dipadukan dengan musik yang dimainkan DJ, mencoba serunya bersepeda secara virtual di booth virtual cycling serta menikmati hiburan dari band papan atas tanah air seperti Drive dan D’Masiv.

“Dengan berbagai rangkaian kegiatan ini, diharapkan dapat berbagi semangat dengan para nutrition enthusiast yang memiliki pemikiran sama, yaitu untuk membantu orang lain mencapai gaya hidup yang lebih sehat, didukung dengan asupan nutrisi yang baik,” tambah Andam Dewi.

Herbalife Nutrition resmi beroperasi di Indonesia sejak 14 September 1998. Selama itu pula Herbalife Nutrition dikenal sebagai perusahaan nutrisi yang produk-produknya didistribusikan secara resmi melalui Member Independen dan selalu mengajak masyarakat untuk memiliki gaya hidup sehat dan aktif melalui asupan nutrisi baik.

**Baca juga: Tentang Kopi Retro Serpong Keluarkan 11 Menu Baru di Hari Jadi Pertama

Herbalife Nutrition juga mendukung berbagai kegiatan olahraga dan mensponsori atlet-atlet terbaik. Di Indonesia sendiri, Herbalife Nutrition memiliki 36 sponsored athletes dan telah mendukung lebih dari 50 kegiatan olahraga selama tahun 2022 ini.

“Eksistensi Herbalife Nutrition di Indonesia selama 24 tahun ini tidak lepas dari dukungan para member independen, atlet yang kami sponsori, staff dan stakeholders perusahaan. Kami bangga dapat hadir menemani perjalanan masyarakat Indonesia yang mencintai gaya hidup sehat aktif, dan kini kami ingin merangkul generasi muda berikutnya untuk meneruskan kecintaan yang sama, sekaligus membuka jalan bagi mereka yang bercita-cita memiliki bisnis sendiri atau menjadi pengusaha sejak usia muda,” tutupnya.(eka)




Partai Gelora Berpotensi Lolos ke Senayan, Pengamat Poltik : Fahri Hamzah Jadi Magnet Bagi Kaum Muda

Kabar6.com

Kabar6- Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia diprediksi bakal mendulang suara cukup signifikan pada pemilu 2024 mendatang.

Bahkan, partai besutan Anis Matta ini diyakini bakal melenggang mulus menuju senayan dengan jumlah parlemen paling sedikit 20 orang atau sebesar 4 persen.

Pengamat politik Tamil Selvan mengatakan, Partai Gelora Indonesia memiliki peluang sangat besar untuk meraup suara di akar rumput, karena memiliki banyak tokoh potensial yang bisa dijual.

Fahri Hamzah contohnya. Tokoh politik kawakan yang dikenal vokal, bersih dan jujur ini memang jarang dimiliki oleh partai baru lainnya.

Nama Fahri begitu fenomenal dikalangan bawah, dimana dia bisa menjadi magnet untuk menarik para pemilih pemula terutama kalangan muda atau kaum milenial.

“Prediksi gue Gelora adalah partai baru yang berpotensi lolos ke senayan. Gelora ini punya konsep yang matang tentang politik, apalagi pengurusnya orang- orang hebat semua, termasuk Bang Fahri. Gue lihat manuver politik Bang Fahri ini cukup unik dan cenderung beda dengan partai baru lainnya,” ungkap Ketua Forum Politik Indonesia ini kepada Kabar6.com, Rabu (05/10/2022).

Pola- pola politik yang dimainkan Fahri, kata dia, memungkinkan Gelora untuk merebut hati rakyat, sehingga pada akhirnya kursi dari partai lain bisa dengan mudah berpindah tangan.

Tak hanya itu, kehadiran Gelora pada masa- masa sulit seperti sekarang ini diyakini bakal membawa angin perubahan di kancah perpolitikan tanah air.

**Baca juga: KPN Ungkap Bahtiar Layak Jadi Pj Gubernur DKI Jakarta

Apalagi, Anis Matta, Mahfudz Siddiq dan lainnya berada dalam satu gerbong. Tokoh- tokoh ini dinilai memiliki konsep dan gagasan cemerlang.

Mereka dikenal sebagai politisi ulung berjiwa religius, cerdas, serta mempunyai segudang pengalaman.

“Ini namanya paket komplit bro, dan mereka bukan politisi kaleng- kaleng. Catat omongan gue, cuma ada dua partai baru yang bisa lolos pada pemilu nanti, Gelora dan Perindo doang,” ujarnya.(Tim K6)




Sumpah Pemuda, Bang Ben: Kaum Muda di Tangsel Punya Potensi Besar

Kabar6.com

Kabar6-Sambut peringatan Sumpah Pemuda, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Benyamin Davnie mengatakan, kaum muda diwilahahnya sebenarnya memiliki potensi besar.

Pasalnya, pemuda di Kota Tangsel merupakan pemuda yang kreatif dan inovatif. Maka dari itu, pria yang akrab disapa Bang Ben ini memiliki pandangan bahwa kaum muda diwilayahnya mampu membawa pembangunan kearah kesejahteraan.

“Pemuda kreatif dan inovatif akan mendapatkan kesempatan terbaik untuk tampil memimpin dan berhasil baik secara ekonomi, sosial dan sisi lainnya,” ujarnya melalui aplikasi pesan singkat, Kamis (28/10/2021).

**Baca juga: Wali Kota Benyamin Sebut 30 Titik Rawan Banjir di Tangsel

Bang Ben menerangkan, selama dirinya menjabat sebagai pimpinan di Kota Tangsel, dirinya memandang bahwa pemuda di Tangerang Selatan memiliki minat terhadap bidang ekonomi dan seni budaya kreatif.

“Harapan saya mereka dapat mengambil peran yang lebih besar dalam Inisiatif pembangunan (di Kota Tangsel, red),” tutupnya.(eka)