1

Bukber Forkopimda, Pj Nurdin : Perkuat Kolaborasi untuk Hadapi Tantangan ke Depan

Kabar6-Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Dr. Nurdin, menggelar acara buka puasa sekaligus silaturahmi bersama jajaran Forum Komunikasi (Forkopimda) Kota Tangerang di salah satu restoran di Alam Sutera, Kamis, (4/4/2024).

Dalam kesempatannya, Pj Wali Kota, mengapresiasi sinergi dan kolaborasi antara Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang dengan berbagai unsur khususnya jajaran Forkopimda.

“Alhamdulillah, berbagai persoalan dapat kita tuntaskan dengan baik dan terarah khususnya di tiga bulan terakhir ini. Mulai dari penyelenggaraan Pemilu hingga upaya-upaya dukungan kepada Pemerintah Pusat dalam proyek strategis nasional revitalisasi Pasar Anyar,” ujar Nurdin.

**Baca Juga: Musim Lebaran, 7.000 Petugas Gabungan Dikerahkan di Bandara Soekarno-Hatta

Semua ini, kata Nurdin, tentunya tidak lepas dari peran serta semua pihak berkat sinergi dan kolaborasi yang terjalin erat dari seluruh pemangku kepentingan di Kota Tangerang.

Ia berharap, sinergi dan kolaborasi yang telah terjalin dengan baik tersebut dapat terus dipertahankan.

“Mengingat Kota Tangerang ini adalah kota yang modern, kota yang multi kultural, dengan berbagai dinamikanya, tentunya dibutuhkan upaya bersama yang konstan dan konsisten dalam menghadapi berbagai tantangan yang akan kita hadapi ke depannya. Seperti mengoptimalkan potensi-potensi sumber daya yang ada di Kota Tangerang, baik potensi ekonomi maupun sosial kemasyarakatan,” harap mantan Kepala Pusdatin Kemendagri. (Oke)




Polda Banten Gelar Rakor Lintas Sektoral Operasi Ketupat Maung 2024

Kabar6-Dalam rangka menjelang pelaksanaan Operasi Ketupat Maung Tahun 2024, Polda Banten menggelar rapat koordinasi (Rakor) lintas sektoral bersama Forum Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Banten, yang bertempat di Aula Pendopo Gubernur Banten pada Kamis (28/03/2024).

Kegiatan dipimpin Kapolda Banten Irjen Pol Abdul Karim didampingi Wakapolda Banten Brigjen Pol H. M. Sabilul Alif dan sejumlah Pejabat Utama Polda Banten.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Pj Gubernur Banten Al Muktabar, Dandrem/064 Maulana Yusuf Brigjend TNI Fierman Sjafrizal Agustus beserta perwakilan Forkopimda Provinsi Banten lainnya.

Rakor kali ini dalam rangka persiapan Operasi Ketupat Maung 2024 yang akan segera dilaksanakan untuk pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1445 H/2024 di wilayah hukum Polda Banten.

Dalam kesempatannya Kapolda Banten mengatakan kegiatan ini merupakan perwujudan tekad dan komitmen seluruh pihak dalam melakukan pengamanan secara terpadu.

“Saya ucapkan terimakasih kepada seluruh peserta Rakor kali ini, tentunya ini merupakan perwujudan tekad dan komitmen kita semua dalam melakukan pengamanan secara terpadu, Ops Ketupat Maung dilaksanakan tiap tahun dengan melibatkan instansi terkait sehingga masayarakat dapat merayakan Idul Fitri dalam situasi yang aman dan kondusif,” kata Kapolda.

**Baca Juga: Kejari Kabupaten Tangerang Gelar Bazar Ramadan, Paket Sembako Dijual Rp50 Ribu

Menurut hasil survei Kementerian Perhubungan RI melalui Badan Kebijakan Transportasi (BKT), jumlah pergerakan masyarakat saat musim mudik Lebaran 2024 diprediksi mencapai 193,6 juta orang atau mencapai 71,7% dari total jumlah penduduk Indonesia.

Selanjutnya Kapolda menyampaikan bahwa PT. ASDP memprediksi pada tahun 2024 jumlah penumpang dan kendaraan yang akan melalui rute Merak-Bakauheni akan mengalami peningkatan sekitar 15%.

“Hal ini akan meningkatkan aktivitas masyarakat, pergerakan dalam mobilitas transportasi serta aktivitas ekonomi dan konsumsi dengan demikian kondisi tersebut dapat berpotensi menimbulkan masalah terutama dalam hal keamanan dan keselamatan lalu lintas, maka dari itu kesuksesan Ops Ketupat tahun lalu perlu dipertahankan agar standar keselamatan baik di jalur tol, jalur arteri, area penyebrangan Merak dan kawasan wisata Anyer dapat terus berjalan secara kondusif,” ucap Kapolda.

Operasi Ketupat Maung 2024 yang akan digelar mulai tanggal 04-16 April 2024, dengan prediksi puncak arus mudik dimulai H-5 sampai dengan H-2 yakni tanggal 5-8 April 2024, sedangkan puncak prediksi arus balik mulai dari H+3 sampai dengan H+6 yakni tanggal 12-15 April 2024.

Terakhir Kapolda menjelaskan personel yang dikerahkan pada Operasi Ketupat Maung 2024.

“Total personel yang dikerahkan pada Ops Ketupat Maung 2024 sebanyak 3.708 personel, yang terdiri dari 2.477 personel Polda Banten, 243 personel TNI, dan 988 personel Instansi terkait,” tutup Kapolda. (Red)




Forkopimda Tinjau Hasil Sementara Quick Count Manokwari Papua Barat

Kabar6-Bertempat di aula Kejaksaan Tinggi Papua Barat Pj. Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere bersama Unsur Forkopimda Papua Barat, memantau perhitungan cepat (quick count) perolehan hasil suara sementara Pemilihan Umum serentak Tahun 2024, melalui channel kawalpemilu.org dan siaran televisi nasional, setelah pemungutan suara di Provinsi Papua Barat telah usai dilaksanakan.

Sebelumnya Pj. Gubernur Papua Barat bersama unsur Forkopimda Papua Barat memantau jalannya pemungutan suara di sejumlah TPS di Manokwari.

Dalam kesempatan tersebut Kepala Kejaksaan Tinggi Papua Barat Dr. Harli Siregar, S.H., M.Hum mengatakan saat melakukan pemantauan ke beberapa TPS, dia melihat partisipasi masyarakat yang tinggi untuk datang ke TPS.

**Baca Juga: Prabowo-Gibran Menang Hitung Cepat, Pemuda Kabupaten Serang Tasyakuran

“Antusiasme masyarakat berbondong-bondong datang ke TPS, untuk menggunakan hak pilihnya. Ini menunjukkan Pemilu di Papua Barat akan aman dan damai dimana pemungutan suara akan berjalan baik. Antusiasme masyarakat yang tinggi, dan kami memantau bahwa panitia TPS sudah menjalankan tugasnya dengan baik dan humanis. Mudah-mudahan Pemilu di Papua Barat dapat terkendali aman dan damai,” kata Harli Siregar, Rabu (14/2/2024).

Hingga saat ini Kajati Papua Barat masih memantau perolehan hasil suara sementara di Kantor Kejaksaan Tinggi Papua Barat.(Red)




Pemkot Bersama Forkopimda Pantau Perayaan Malam Natal di Kota Tangerang

Kabar6-Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin bersama jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Tangerang melakukan monitoring pelaksanaan ibadah Hari Natal sejumlah gereja di Kota Tangerang.

Monitoring dilakukan guna memastikan pelaksanaan ibadah misa Natal yang tengah berlangsung hingga puncak acara ibadah Natal pada tanggal 25 Desember dapat berjalan secara khidmat dan kondusif bagi seluruh umat kristiani yang merayakan.

“Kami bersama Forkopimda dan hadir pula Danrem 052 Wijayakrama meninjau langsung pelaksanaan ibadah natal agar berjalan khidmat, aman dan kondusif,” ungkap Sachrudin kala meninjau pelaksanaan Misa Natal di Gereja Santa Maria Perawan Tak Berdosa, Kota Tangerang, Minggu malam (24/12/2023).

**Baca Juga: Bantu Keamanan Jelang Natal di Tangsel, Pilar: Umat Muslim Penuh Kedamaian

wakil juga menyampaikan ungkapan terima kasih sekaligus berpamitan kepada perwakilan Gereja serta jemaat yang hadir atas selesainya masa jabatan beliau sebagai Wakil Wali Kota Tangerang yang akan berakhir pada tanggal 26 Desember mendatang.

“Ini jadi pertemuan terakhir saya sebagai wakil wali kota, dan tentunya saya mengucapkan terima kasih kepada semua yang selalu ikut serta menjaga kerukunan beragama di Kota Tangerang. Semoga perayaan Natal tahun ini berjalan lancar dan memberi keberkahan bagi semua,” katanya.

Sementara itu, Komandan Korem 052/Wkr Brigjen TNI Putranto Gatot, juga menambahkan, secara keseluruhan personil gabungan dikerahkan agar pelaksanaan pengamanan Natal dan tahun baru Kota Tangerang dapat berjalan aman dan kondusif.

“Sejauh ini berjalan lancar, sehingga masyarakat bisa beribadah dengan aman dan nyaman,” ujarnya. (Oke)




Di Forkopimda, Kejaksaan Punya Peran Strategis

Kabar6-Secara virtual, Wakil Jaksa Agung Dr. Sunarta hadir sebagai narasumber pada kegiatan Sosialisasi Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 2022 tentang Forum Komunikasi Pimpinan di Daerah. Dalam kegiatan tersebut, Wakil Jaksa Agung memberikan materi dengan tema “Peran Strategis dan Kontribusi Kejaksaan dalam Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).

“Undang-Undang RI Nomor 11 Tahun 2021 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 16 Tahun 2004 tentang Kejaksaan telah mengamanatkan Kejaksaan sebagai lembaga pemerintah memiliki kewajiban diantaranya untuk menjaga dan menegakkan kewibaan dan harus terlibat sepenuhnya dalam pembangunan di segala aspek,” kata Wakil Jaksa Agung, Kamis (3/8/2023).

Selanjutnya Wakil Jaksa Agung menambahkan, Ketentuan Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2021 selaras dengan Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun 2022 tentang Forum Komunikasi Pimpinan di Daerah yang pada pokoknya menjelaskan pelaksanaan tugas Pemerintahan Umum harus sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

**Baca Juga: Wabup Lebak Minta Kritik terhadap Pemerintah Tidak Didasari Kebencian

“Berdasarkan hal tersebut, dengan mempertimbangkan seluruh tugas Pemerintahan Umum yang memiliki dimensi dan akibat hukum, maka Kejaksaan memiliki peran strategis dalam Forkopimda melalui pelaksanaan tugas pokok dan fungsinya,” ungkap Wakil Jaksa Agung.

Hadir dalam kegiatan tersebut secara virtual yaitu perwakilan Tentara Nasional Indonesia (TNI), perwakilan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN), perwakilan Kemenkopolhukam, perwakilan Badan Intelijen Negara (BIN) dan perwakilan Kepolisian RI dengan peserta kegiatan adalah anggota Forum Koordinasi Pimpinan di Daaerah (Forkopimda) seluruh Indonesia.(Red)




Barang Bukti Hasil Kejahatan di Lebak Dimusnahkan

Kabar6-Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Lebak bersama unsur Forkopimda memusnahkan barang bukti hasil kejahatan yang sudah punya kekuatan hukum tetap atau inkrah, Kamis (20/7/2023).

Kepala Kejari Lebak Mayasari mengatakan, barang bukti yang dimusnahkan berasal dari 127 perkara terdiri dari tindak pidana narkotika, perlindungan anak, kesehatan, mineral dan batubara, perikanan, pencurian, perjudian, pengancaman, penipuan, penganiayaan, dan senjata tajam.

Barang bukti dimusnahkan dengan cara berbeda. Mulai dari dibakar, dihancurkan dengan menggunakan mesin pemotong dan sabu dilarutkan ke dalam air lalu diblender.

“Pemusnahan barang bukti hari ini dilaksanakan untuk menindaklanjuti putusan Pengadilan Negeri, Pengadilan Tinggi dan Mahkamah Agung,” kata Mayasari.

**Baca Juga: PPDB Sistem Zonasi Gaduh, Komisi V DPRD Banten Angkat Suara

Mayasari menyebut, barang bukti yang dimusnahkan merupakan perkara dari tahun 2022 dan 2023. Perkara tindak pidana narkotika dan kesehatan disebut cukup banyak.

“Sabu 102,0761 gram, ganja 19,8515 gram, obat-obatan terlarang seperti hexymer sebanyak 165.611 butir, senjata tajam dan barang bukti yang lain seperti benur, uang palsu dan lain-lain,” ucap Mayasari menguraikan.

Mayasari berharap, kasus-kasus pidana khususnya dalam perkara melanggar Undang-undang Kesehatan menjadi perhatian bersama seluruh pihak terkait di Kabupaten Lebak.

“Paling tidak di Lebak ini bisa diminimalisir terkait dengan peredaran obat-obatan terlarang tersebut,” kata dia.(Nda)




Jadi Panutan, Wali Kota Tangerang dan Forkopimda Sampaikan SPT Tahunan

Kabar6-Kanwil DJP Banten bersama KPP Pratama Tangerang Barat dan KPP Pratama Tangerang Timur menggelar kegiatan Pekan Panutan dan Tax Gathering dengan tema “Reformasi Pajak Wujudkan Ekonomi Berkeadilan” di Hotel D’Prima Kota Tangerang, Rabu (22/2/2023).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Wali Kota Tangerang Arief Wismansyah, Sekretaris Daerah Kota Tangerang Herman Suwarman, Ketua DPRD Kota Tangerang Gatot Wibowo, Kepala Kanwil DJP Banten Yoyok Satiotomo, seluruh jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) Kota Tangerang, pimpinan asosiasi, dan 100 wajib pajak pemberi kontribusi terbesar dari KPP Pratama Tangerang Barat dan KPP Pratama Tangerang Timur.

Acara dibuka dengan tarian pembuka Sasmaya khatulistiwa yang dibawakan oleh Kinara Dancer, tim penari dari KPP Pratama Tangerang Barat. Acara dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan pembacaan puisi berjudul Aku Melihat Indonesia karya Bung Karno yang dilanjutkan dengan persembahan lagu Indonesia Jaya oleh Rio Silitonga, pegawai KPP Pratama Tangerang Barat.

**Baca Juga: DPRD dan Pemkot Tangerang Soroti Fasilitas Umum-Sosial di Taman Royal

Kepala Kanwil DJP Banten, Yoyok Satiotomo menyampaikan apresiasi kepada Wali Kota Tangerang dan seluruh jajaran Forkopimda Kota Tangerang serta seluruh wajib pajak Kota Tangerang yang telah memberikan kontribusinya bagi pembangunan Indonesia.

Yoyok juga menyampaikan bahwa kegiatan tax gathering dan pekan panutan ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya karena tahun ini DJP memiliki agenda Pemutakhiran Data Mandiri (PDM) yang mewajibkan pemberlakuan NIK sebagai NPWP mulai 1 Januari 2024.

Sementara itu, Wali Kota Tangerang Arief Wismansyah dalam sambutannya menyampaikan bahwa membayar pajak merupakan perwujudan dari kewajiban kenegaraan bagi pembiayaan negara dan pembangunan nasional, terlebih karena Indonesia saat ini tengah menyongsong Indonesia emas tahun 2045.

Arief juga menyampaikan bahwa pada saat ini Kota Tangerang juga tengah berbenah agar dapat bersaing dengan kota lain di dunia.

“Bahwa Kota Tangerang merupakan satu-satunya kota di Indonesia yang memberikan pendidikan gratis bagi warganya yang bersekolah di sekolah negeri maupun swasta,” katanya.

Dalam kesempatan ini Arief juga menyampaikan imbauan agar seluruh warga masyarakat segera melaporkan SPT Tahunannya dan juga memadankan NIK menjadi NPWP agar mempermudah birokrasi pelayanan kepada masyarakat.

Acara dilanjutkan dengan pemberian plakat dari kepala Kanwil DJP Banten kepada Walikota Tangerang dan Ketua DPRD Kota Tangerang, dilanjutkan dengan prosesi Pekan Panutan Walikota Tangerang beserta seluruh jajaran Forkopimda Kota Tangerang sebagai contoh teladan dan inspirasi bagi seluruh warga Kota Tangerang, yang dilanjutkan dengan penampilan lagu Laskar Pelangi oleh Rio Silitonga.

Acara dilanjutkan dengan talkshow dengan tema Pemadanan NIK menjadi NPWP dengan narasumber Kepala KPPP Pratama Tangerang Barat Fadjar Julianto, Kepala KPP Pratama Tangerang Timur Tri Agus Kasmanto, dan Kepala Seksi Pelayanan KPP Pratama Tangerang Barat Indah Safitri Dwiyanti. Acara diakhiri dengan pemberian penghargaan kepada 100 wajib pajak terbaik KPP Pratama Tangerang Barat dan KPP Pratama Tangerang Timur, foto bersama , dan ramah tamah. (Oke)

 




Forkopimda Kota Cilegon Jadi Panutan Jalankan Kewajiban Pajak

Kabar6-Kepala Kanwil DJP Banten Yoyok Satiotomo dan Walikota Cilegon Helldy Agustian menandatangani Perjanjian Kerjasama Penyelenggaraan Pelayanan Perpajakan di Mal Pelayanan Publik Kota Cilegon.

Kegiatan Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) Penyelenggaraan Pelayanan di Mal Pelayanan Publik Kota Cilegon ini, dilaksanakan bersamaan dengan hari Panutan Pelaporan SPT Tahunan oleh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Cilegon. Acara dilaksanakan di aula Sekretaris Daerah kota Cilegon. Demikian rilis Kanwil DJP Banten yang diterima Kabar6, Selasa (14/02/2023).

Manfaat PKS ini adalah untuk menambah layanan masyarakat di Mal Pelayanan Publik Kota Cilegon dan memperluas jangkauan pelayanan perpajakan kepada masyarakat, khususnya para Wajib Pajak, termasuk ASN dan bendahara yang kini tidak perlu lagi datang ke KPP untuk melaksanakan hak dan kewajiban perpajakannya.

Terdapat enam layanan perpajakan yang disediakan, yaitu pendaftaran NPWP orang pribadi online, layanan konsultasi perpajakan, permohonan EFIN orang pribadi, perubahan data orang pribadi, asistensi pelaporan SPT Tahunan orang pribadi dan pembuatan kode billing.

Adapun hari panutan pelaporan SPT Tahunan bertujuan untuk menunjukkan kepada masyarakat bahwa unsur Forkopimda Kota Cilegon adalah para pimpinan daerah yang dapat menjadi panutan dalam menjalankan kewajiban perpajakan. Unsur Forkopimda telah melaporkan SPT Tahunan PPh Orang Pribadi Tahun 2022 pada awal waktu dan mengajak masyarakat untuk mengikutinya.

Dalam laporannya, Kepala KPP Pratama Cilegon Arvin Krissandi menyampaikan bahwa seluruh jajaran pimpinan Forkopimda Kota Cilegon telah menyampaikan SPT Tahunan.

Yoyok memberikan pesan kepada seluruh yang hadir bahwa isi dalam pelaporan SPT Tahunan harus padan dengan LHKPN.

“Kanwil DJP Banten mendukung penuh atas inovasi layanan yang dibangun bersama dengan pemerintah kota Cilegon. Dengan adanya Mall pelayanan publik ini maka layanan perpajakan dapat lebih cepat dan lebih mudah diakses oleh masyarakat kota Cilegon. Keberadaan counter layanan perpajakan di mal pelayanan publik kota Cilegon mempermudah wajib pajak dalam melakukan pemadanan NIK dan NPWP yang merupakan program pemerintah saat ini,” kata Yoyok.

**Baca Juga: Kanwil DJP Banten Lampaui Target Penerimaan Hingga Rp66,42 Triliun

Acara dilanjutkan dengan sambutan Walikota Cilegon yang menyatakan dukungannya atas program-program DJP. Kemudian Walikota Cilegon beserta Kepala Kanwil DJP Banten melakukan kunjungan ke counter KPP Pratama Cilegin di gedung mal pelayanan publik Kota Cilegon.

Sebelum menutup acara, Walikota Cilegon menyampaikan dukungannya kepada Kanwil DJP Banten yang tengah berupaya untuk mewujudkan Zona Integritas Wilayah Bebas dari Korupsi (ZI-WBK).

Kegiatan penandatanganan PKS ini disaksikan oleh Kepala KPP Pratama Cilegon Arvin Krissandi, Wakil Walikota Cilegon Sanuji Pentamarta, Ketua DPRD Cilegon Isro Mi’raj, Kepala Kejaksaan Negeri Cilegon Ineke Indraswati, Komandan Lanal yang diwakili oleh Kapten Laut (S) Widiyatmoko, Kepala Akuntansi Lanal Banten Komandan Kodim Letkol. Inf. Aryo Priyoutomo Soedojo, Kepala Polres Cilegon yang diwakili oleh Kompol Sumaryo, Kabag. Perencanaan Polres Cilegon, dan Sekretaris Daerah serta Kepala OPD.(Red)




Bersama Danrem 052 dan Forkopimda, Bupati Zaki Bahas Pelaksanaan Pilkades Serentak

Kabar6.com

Kabar6 – Pemerintah Kabupaten Tangerang terus berbenah mempersiapkan pelaksanaan Pilkades serentak yang akan digelar di 77 desa.

Demi kelancaran acara Pilkades serentak tersebut, Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mengajak Danrem 052 Wijayakrama Kolonel Infanteri Rano Maxim Adolf Tilaar dan unsur Forkopimda membahas pelaksanaan Pilkades serentak pada tanggal 10 Oktober mendatang, rapat tersebut digelar di Aula Darmawanita Pendopo Bupati Tangerang, Selasa, (28/9/21).

Bupati Zaki mengatakan, ia melakukan koordinasi persiapan untuk pelaksanaan pemilihan kepala desa serentak pada tanggal 10 Oktober nanti di 77 Desa yang berada di 27 kecamatan di Kabupaten Tangerang, Alhamdulillah semua elemen sudah siap, tinggal nanti pelaksanaan tambahan seperti misalnya prioritas khusus untuk melaksanakaan vaksinasi di 77 Desa tersebut agar masyarakat yang melaksanakan pemilihan suaranya itu sudah tervaksin minimal 70% dari pemilih suara.

“Saya harapkan nanti di seluruh desa yang melakukan Pilkades serentak seluruh warganya sudah tervaksin 70%,” ucapnya.

Menurutnya, terkait dengan kerawanan ada beberapa titik kerawanan yang nanti menjadi fokus bagi petugas keamanan dan personil di kecamatan dan desa masing masing. Untuk itu semua harus siap,sigap dan tanggap mengantisipasi segala kemungkinan yang akan terjadi.

“Untuk 3 hari ke depan para camat akan bekerja sama dengan pejabat kepala desa dalam rangka mendata dan memverifikasi seluruh masyarakat baik yang sudah mendapatkan vaksin maupun yang belum mendapatkan vaksin untuk kemudian nanti dari data tersebut kita akan mengelar proses vaksinasi kepada masyarakat terutama di 77 desa tadi,” ungkapnya.

**Baca juga: Pengeroyok di Teluk Naga Mancing Pakai Akun Open BO Palsu

Danrem 052 Wijayakrama Kolonel Infanteri, Rano Maxim Adolf Tilaar mengatakan pihaknya siap sedia melakukan pengamanan terkait pelaksanaan Pilkades serentak yang akan digelar pada tanggal 10 Oktober mendatang di 77 desa dan pihaknya pun akan melakukan pengamanan dan apabila dibutuhkan akan melakukan permintaan penambahan pasukan dari Kodam Jaya atau BKO.

“Kami akan mengirimkan pasukan minimal di 1 TPS ada 1 anggota TNI yang melakukan pengamanan dan penjagaan, didampingi dengan anggota Polri terlebih di lokasi-lokasi yang rawan,” katanya.(vee)




Hari Ini Forkopimda Tangsel Bahas Regulasi PPKM Level 3

Kabar6.com

Kabar6-Pemerintah pusat mengubah status level Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) pandemi Covid-19 pada wilayah Aglomerasi di Jabodetabek. Daerah kawasan Tangerang Raya sebelumnya Level 4 kini berubah menjadi Level 3 berlaku hingga 31 Agustus 2021.

“Pemerintah berusaha melakukan kebijakan yang tepat mengendalikan pandemi ini,” kata Presiden Joko Widodo lewat siaran langsung youtube Setneg Republik Indonesia, Senin (23/8/2021) malam.

Sejak titik puncak kasus pada 15 Juli lalu, lanjutnya, kasus konfirmasi positif terus menurun. Sekarang ini sudah menurun hingga 78 persen.

Jokowi bilang, angka kesembuhan juga konsisten meningkat ketimbang kasus positif selama beberapa pekan terakhir. Hal ini berkontribusi terhadap keterisian tempat tidur perawatan pasien Covid-19 atau BOR.

“BOR nasional yang saat ini berada di angka 33 persen. Oleh karena itu pemerintah memutuskan mulai tanggal 24 hingga 30 Agustus beberapa daerah bisa diturunkan levelnya,” jelasnya.

Terpisah, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Benyamin Davnie menyambut baik penurunan level di wilayah kerjanya. Ia pastikan hari akan dibahas regulasi PPKM Level 3 oleh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah setempat.

**Baca juga: Penentuan Level PPKM di Tangsel, Benyamin: Fifty-fifty

“Akan dibahas rancangan surat edaran walikota-nya, saya berharap penguatan dan pemulihan di sisi ekonomi akan terjadi,” terangnya.

Diketahui, daerah kawasan Tangerang Raya meliputi Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang, dan Kota Tangsel.(yud)