1

Karang Taruna Banten Kuatkan Konsolidasi Organisasi Menjelang Pilkada

Kabar6-Pengurus Karang Taruna Provinsi Banten memanfaatkan momentum Bulan Suci Ramadhan 1445 H untuk bersilaturahmi sesama pengurus dengan menggelar acara Buka Puasa Bersama di Aula Baitushholihin, Jalan Bhayangkara 51 Cipocok Kota Serang pada Jumat, (5/4/2024).

Dalam kegiatan tersebut dihadiri unsur Pengurus Provinsi, Ketua Kabupaten/Kota se-Provinsi Banten, Pengurus Kecamatan dan unsur pengurus tingkat desa/kelurahan.

Wakil Ketua Karang Taruna Provinsi Banten, Maksis Sakhabi mengatakan, tujuan pelaksanaan kegiatan silaturahmi dan buka puasa ramadhan ini, untuk merekatkan ukhuwah atau persaudaraan sesama pengurus dan anggota Karang Taruna di Provinsi Banten.

“Silaturahmi ini sebagai bentuk memperkuat ukhuwah para pengurus Karang Taruna dan kita manfaatkan momentum ramadhan ini untuk konsolidasi organisasi agar kokoh dan senantiasa menjaga kekompakan satu sama lain,” kata Maksis Sakhabi.

Konsolidasi organisasi dikatakan Maksis Sakhabi, sebagai upaya memperkokoh jaringan pengurus Karang Taruna yang tersebar di seluruh Provinsi Banten.

Dengan berkumpul di bulan ramadhan ini, menurutnya akan terbangun rasa kekeluargaan yang optimal sehingga dalam menghadapi situasi apapun Karang Taruna selalu bersatu dan tidak terpecahkan.

Sekretaris Karang Taruna Banten, Gatot Yan S mengatakan pertemuan dalam kegiatan tersebut memiliki makna untuk menjaga dan merawat kekompakan para pengurus. Sebab, pengurus Karang Taruna harus selalu menjaga spirit organisasinya agar bisa terus tumbuh kembangkan organisasi dengan potensi yang dimiliki masing-masing pengurus.

“Karang Taruna harus selalu ada, sudah menjadi takdir Tuhan bahwa kita di Karang Taruna harus bisa menghidupkan organisasi dan bukan sebaliknya,” papar Gatot.

Ketua Karang Taruna Provinsi Banten, Andika Hazrumy dalam pengarahannya di hadapan ratusan pengurus yang hadir menjelaskan, kader Karang Taruna di Provinsi Banten harus selalu eksis di tengah situasi apapun.

**Baca Juga: Kerjasama dengan Qatar Airways Garuda Buka Rute Jakarta Doha PP

“Kita baru saja melewati proses politik yang panjang yaitu Pileg dan Pilpres, tidak sedikit kader Karang Taruna ikut dalam kontestasi Pileg,” papar Andika.

Lebih lanjut Andika menyampaikan bahwa dalam kurun waktu ke depan akan bertemu dengan situasi politik daerah yaitu Pilkada 2024. Andika memberi pesan kepada para kadernya untuk selalu memberikan dukungan kepada para kandidat kepala daerah yang mensupport Karang Taruna khususnya yang lahir dari Karang Taruna.

“Saya akan memperjuangkan dana stimulus Karang Taruna desa tidak lagi menyatu dengan dana desa, tetapi sendiri dan langsung tersalurkan melalui rekening Karang Taruna,” tegas Andika.

Disinggung soal potensi Karang Taruna dalam Pilkada 2024 di Provinsi Banten, Andika menjelaskan kader potensial Karang Taruna yang siap maju dalam Pilkada jangan diragukan.

Bahkan selain dirinya, aku Andika, yang telah membuktikan menjadi wakil gubernur Banten 2017-2022 dan kini siap maju menjadi Calon Bupati Serang banyak kader Karang Taruna di Kabupaten Kota yang punya potensi untuk maju juga di Pilkada masing-masing Kabupaten dan Kota di Banten. “Kader Karang Taruna Banyak dan Potensial,” tutup Andika.

Dari kegiatan Silaturahmi dan Buka Puasa Bersama Karang Taruna Provinsi Banten ini nampak wajah-wajah bahagia dari para pengurus yang hadir lantaran diberikan spirit berorganisasi agar para pengurus tetap bertahan di tengah situasi apapun. (Red)




Gelar Buka Puasa Bersama, HIPMI Banten Siap Jadi Tuan Rumah Rakernas 

Kabar6-Badan Pengurus Daerah Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPD HIPMI) Provinsi Banten menggelar buka puasa bersama dan santunan Anak Yatim Piatu di Hotel Horison Ultima Ratu, Serang, Selasa, 11 April 2023.

Acara di Hadiri oleh jajaran Pengurus BPD HIPMI Provinsi Banten, 8 Kabupaten/kota BPC HIPMI se-Provinsi Banten. Selain itu, hadir juga Ketua Umum Badan Pengurus Pusat HIPMI Akbar Himawan Buchari dan jajarannya.

Ketua Umum BPD HIPMI Provinsi Banten Ananda Trianh Salichan, mengapresiasi kehadiran Ketua Umum BPP HIPMI Akbar Himawan Buchari di pada kunjungan safari ramadan di Provinsi Banten.

“Kami merasa terhormat atas kehadiran Ketua Umum BPP HIPMI hadir di acara ini betul-betul mencerminkan bahwa pemimpin yang besar mampu memperbanyak silaturahmi dengan sesama,” ujarnya dalam keterangan tertulisnya, Selasa (12/4/2023).

Dalam kesempatan itu, Ananda menyampaikan kesiapan HIPMI Provinsi Banten menjadi tuan rumah Rapat Kerja Nasional BPP HIPMI.

“Sebelum ini (buka puasa bersama) kami pengurus BPD HIPMI Banten melaksanakan Rapat Pengurus Lengkap, yang mana hasilnya salahsatunya adalah kesiapan kami sebagai tuan rumah Rakernas BPP HIPMI ke depan,” kata Ananda.

Ketua umum BPP HIPMI Akbar Himawan Buchari (AHB) dalam sambutanya mengajak pengurus dan tamu undangan yang hadir agar menjadikan momentum Ramadhan ini menjadi ajang Silaturahmi.

**Baca Juga: Empat Ambulance Motor Bantu Pemudik di Banten

“Momentum bulan puasa mari kita jadikan ajang silaturahmi karena salah satu pengusaha sukses adalah pengusaha yang bisa memperbanyak jaringan, teman, dan sahabat,” kata Ketua Umum BPP HIPMI Akbar Himawan Buchari.

AHB juga berharap agar HIPMI ini ke depan membuat program-program berusaha yang nantinya akan bisa berkolaborasi dengan teman-teman di daerah sehingga bisa bersinergi.

“Tentunya dengan silaturahmi dan lewat program-program yang di adakan oleh HIPMI tentunya diharapkan dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” tandasnya. (Oke)




Partai Gelora Minta Pemerintah Bolehkan Rakyat Buka Puasa Bersama

Kabar6-Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia meminta pemerintah membolehkan acara buka puasa digelar selama Ramadhan 1444 H. Sebab, buka puasa bersama justru dinilai bisa membantu warga yang kurang mampu.

Hal itu disampaikan Ketua Bidang Keumatan DPN Partai Gelora Raihan Iskandar menanggapi arahan pemerintah agar momen buka puasa bersama selama Ramadan 1444 H ditiadakan untuk kalangan pejabat hingga pegawai pemerintah, Jumat (24/3/2023).

“Ramadhan kesempatan untuk kumpul bersama saling berbagi dan membantu. Buka puasa justru bisa membantu warga tidak mampu,” kata Raihan Iskandar dalam keterangannya di Jakarta.

Seperti diketahui, Sekretaris Kabinet Pramono Anung pada Selasa Selasa (21/3/2023) meneken arahan terkait penyelenggaraan buka puasa bersama. Arahan tersebut, berkop surat Sekretaris Kabinet Republik Indonesia Nomor 38/Seskab/DKK/03/2023.

Arahan dimaksudkan untuk meminimalisir potensi penularan Covid-19. Sebab, penanganan Covid-19 saat ini dalam transisi dari pandemi menuju endemi, sehingga masih diperlukan kehati-hatian.

Surat tersebut, ditujukan kepada para menteri Kabinet Indonesia Maju, Jaksa Agung, Panglima TNI, Kapolri, dan Kepala Badan/Lembaga.

Dalam surat itu, Menteri Dalam Negeri diminta untuk menindaklanjuti arahan tersebut kepada para gubernur, bupati, dan wali kota se-Indonesia.

“Jika ada pertimbangan cegah pandemi, bisa dengan himbauan penerapan prokes saja. Tidak perlu sampai ada arahan peniadan buka puasa bersama,” kata Raihan.

**Baca Juga: Jika Diberikan Mandat di 2024, Partai Gelora akan Jadikan Istana Negara sebagai Rumah Rakyat

Menurut Raihan, dalam situasi pemulihan ekonomi pasca pencabutan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di seluruh wilayah Indonesia pada akhir Desember 2022 lalu, buka puasa bersama selama Ramadhan 1444 H adalah cara yang baik untuk membantu pemulihan ekonomi masyarakat.

“Dalam situasi pemulihan ekonomi, perlu didorong semangat berbagi dan membantu antar warga. Buka puasa bersama jadi cara yang baik dalam pemulihan ekonomi masyarakat,” ujar Raihan.

Namun, pemerintah akhirnya membolehkan kalangan pejabat hingga pegawai pemerintah dan masyarakat untuk menggelar momen buka puasa bersama selama Ramadan 1444 H dengan beberapa syarat.

Melalui Juru Bicara Satgas Covid-19 Prof. Wiku Adisasmito, kegiatan berkumpul bisa dilakukan asal mematuhi protokol kesehatan (prokes) seperti menjaga jarak dan tidak berbicaara saat makan. (Tim K6)




Pejabat dan ASN Dilarang Buka Puasa Bersama Selama Ramadan, Sekda Lebak: Kita Patuhi

Kabar6-Kalangan pejabat dan aparatur sipil negara (ASN) dilarang melakukan kegiatan buka puasa bersama alias bukber selama bulan Ramadan 1444 H.

Larangan itu tertuang dalam Surat Sekretaris Kabinet RI mengenai arahan penyelenggaraan buka puasa bersama yang merupakan arahan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

“Penanganan COVID-19 saat ini dalam transisi dari pandemi menuju endemi, sehingga masih diperlukan kehati-hatian,” bunyi poin pertama dalam surat tersebut.

“Sehubungan dengan hal tersebut, pelaksanaan kegiatan buka puasa bersama pada bulan suci Ramadan 1444 H agar ditiadakan,” bunyi pada poin kedua.

Menanggapi arahan Jokowi terkait peniadaan buka puasa bersama, Sekretaris Daerah (Sekda) Lebak Budi Santoso memastikan, pemerintah daerah tentu mematuhi larangan tersebut.

**Baca Juga: Tarawih di Al-Adzom, Sachrudin Sampaikan Beragam Berkah Ramadan

“Kita akan patuhi arahan Presiden,” kata Budi kepada Kabar6.com, Jumat (24/3/2023).

Tidak hanya bagi ASN, Budi menambahkan, larangan menggelar kegiatan buka puasa bersama juga berlaku bagi para pegawai honorer di lingkungan Pemkab Lebak.

“Saya harap semua bisa mematuhi arahan tersebut,” imbau Budi.(Nda)




Kabar6 Santuni Yatim, Sukardin: Kobarkan Terus Semangat Berbagi

Kabar6.com

Kabar6-Media online dengan tagline dari Banten untuk Indonesia ini semakin gencar dalam berbagi. Hal itu disampaikan Direktur Kabar6.com Sukardin SH MH, Kabar6.com harus lebih semangat lagi dalam berbagi terhadap sesama.

“Sebagai media yang memiliki visi misi besar ke depannya, harus lebih semangat lagi dalam berbagi terhadap sesama. Kita pasti bisa,” tegas Sukardin disela acara berbuka puasa bersama jajaran direksi Kabar6.com dan santunan yatim di kawasan CitraRaya, Panongan, Kabupaten Tangerang, Sabtu (16/4/2022).

Kabar6.com
Direktur Kabar6.com Sukardin SH MH saat memberikan sambutan.(Oke)

Selama 15 tahun Kabar6.com berkiprah menyajikan informasi akurat terpercaya untuk masyarakat Indonesia dan dunia, tak pernah alpa dalam berbagi terhadap sesama, seperti yang digaungkan sebelumnya oleh Alm Parluhutan Gultom selaku founder Kabar6.com.

**Baca juga:Gelora Cinta Alquran Digaungkan Ratusan Kader Saat Bukber di Tangerang

“Berbagi terhadap sesama merupakan kewajiban kita sebagai manusia dan Kabar6.com akan terus melakukan itu,” jelasnya.

Direktur Keuangan Kabar6.com, Irsa Fitri menambahkan, dalam buka bersama tersebut pihaknya menyantuni puluhan yatim.

“Alhamdulillah, kegiatan buka bersama dan santunan yatim ini berjalan lancar. Dan semoga menjadi ladang berkah bagi kita semua, aamiin,” tukasnya.

Kabar6.com
Suasana berbuka puasa bersama keluarga besar kabar6.com bersama yatim di kawasan CitraRaya.(Oke)

Acara buka puasa bersama dan santunan yatim berjalan tertib dan lancar. Giat silaturahmi tersebut dihadiri para pimpinan Kabar6, diantaranya, Irsa Fitri, Sukardin, Yudi Wibowo dan jajaran direksi lainnya. Tak ketinggalan para tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat.(Oke)




Serunya Buka Puasa Bersama di Pondok Sate Jogja H Oemar Hana

Kabar6.com

Kabar6-Momen buka puasa bersama sahabat, rekan kerja atau bersama keluarga tercinta merupakan kesan yang tak terlupakan. Sekaligus menjadi momen mempererat silaturahmi juga.

Memeriahkan momen tersebut, sebagian besar masyarakat lebih memilih restoran atau rumah makan dengan menu dan suasana yang diinginkan. Hal itu, menjadi berkah tersendiri juga bagi pengelola kuliner.

Salah satu resto yang kerap dijadikan tempat berbuka puasa adalah Pondok Sate Jogja H Oemar Hana di Jalan Hartono Raya Ruko Arcade No.5, Metropolis Moderen, Kota Tangerang.

Namanya juga pondok sate, jadi, menu yang tersaji di gerai kuliner tersebut tak jauh dari sate dan variannya.

Dari sate ayam, sate ati, sate kambing dan tongseng menjadi menu favorit pengunjung di gerai itu. Untuk minumannya, tak jauh dari es kelapa muda, es kelapa jeruk, dan es jeruk menjadi pilihan pengunjung.

Saat berbuka puasa bersama, Komunitas IT kawasan Jabodetabek memesan sate kambing, sate ayam, sop kambing serta tongseng kambing saat melakukan buka puasa bersama di Pondok Sate Jogja H Oemar Hana.

Ketua Komunitas IT, Bonar Sihombing, sate ayam dan sate kambing di gerai kuliner tersebut lembut dan tidak alot.

“Pondok sate ini rekomended buat bukber ataupun makan bersama keluarga besar,” kata pria yang menjadi pimpinan IT di perusahaan swasta kawasan Balaraja Tangerang ini, Kamis (30/5/2019).

Senada, pengurus Komunitas IT, Arfandi Agustaman menuturkan hal serupa. Sop kambing dan tongseng yang dipesannya memiliki citarasa gurih dan lezat.

“Makanan disini citarasanya hotel banget,” tutur pria yang menjadi pimpinan IT di perusahaan swasta kawasan Kota Tangerang ini.

**Baca juga: Yuk Nikmati Ragam Menu ala Sari Rendang Bintaro, Lamak Bana.

Pengurus lainnya, Gusnar, menerangkan, nasi goreng kambing yang dipesannya gurih dan daging kambingnya tidak alot, sesuai dengan lidahnya.

“Nasi gorengnya gurih dan kambingnya tidak alot. Seru banget dah kalau bukber sama rekan kerja atau sahabat di rumah makan ini,” jelas pria yang bekerja di Google Indonesia ini.

Nah, mumpung masih momen Ramadan nih. Ajak teman, sahabat, rekan kerja serta keluarga tercinta untuk buka puasa bersama di Pondok Sate Jogja H Oemar Hana, ditunggu ya. (fit)




Bupati Irna Buka Puasa Bersama Warga Mandalawangi

Kabar6.com

Kabar6-Bupati Pandeglang Irna Narulita bersama Wakil Bupati Tanto Warsono Arban didampingi Forkopimda dan Sekretaris daerah berbuka puasa bersama (bukber) di rumah warga Kampung Mandalasari, Desa Mandalasari, Kecamatan Mandalawangi, Selasa malam (7/5/2019).

Disela-Sela berbuka puasa bersama, Bupati Irna Narulita mengatakan pihaknya sengaja ingin berbuka puasa bersama warga, selain untuk menjalin tali silaturahmi, dirinya juga ingin merasakan kebersamaan dan saling berbagi.

“Sehingga tali silaturahmi dapat terjalin dengan baik. Jadi kita bisa lebih dekat dengan masyarakat,” katanya.

Berbuka puasa bersama serta kegiatan tarawih keliling (Tarling) merupakan agenda rutin setiap tahunnya.

Dimana pihaknya bersama Forkopimda menginginkan berbuka puasa di rumah warga, untuk berbagi. “Dan, mengetahui kondisi warga di saat berbuka puasa, dan rasanya sangat berkesan sekali.”

Hal senada dikatakan Wakil Bupati Tanto Warsono Arban, Ia mengatakan berbuka puasa bersama masyarakat sungguh sangat berkesan.

Buka puasa bersama ini, menurut Tanto, adalah salah satu cara berbagi kebahagiaan dengan orang yang kurang mampu. “Dengan kita berbagi ini, semoga kita dapat pahala besar.”

Johana, salah satu warga yang dikunjungi bupati dan wakil bupati saat berbuka puasa mengatakan, sangat terkesan dan tidak mengira bupati berserta rombongan bisa singgah di rumahnya dan berbuka puasa bersama.

“Tentunya tidak semua orang mendapatkan kesempatan seperti ini, saya sangat bersyukur sekali ya,” ucapnya.

Usai berbuka puasa, Bupati Irna bersama Wakil Bupati beserta Forkopimda dan Sekda melakukan tarawih bersama di Masjid Nurul Huda Kampung Muruy Mandalasari Kecamatan Mandalawangi.

**Baca juga: Dihadang Saat SOTR, Dua Kelompok Pemuda di Kota Serang Bentrok.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Irna memberikan berbagai bantuan diantaranya bantuan untuk masjid Nurul Huda Kampung Muruy sebesar 5 juta rupiah.

Dan, pemberian bantuan traktor untuk para petani, bantuan benih bibit jagung hibrida dan bibit padi inbrida. (Aep)