1

Gunakan Laser, Dokter di Inggris ‘Ukir’ Namanya di Organ Hati Pasien

Kabar6-Seorang dokter spesialis bedah asal Birmingham, Inggris, bernama Simon Bramhall, mengukir namanya di organ hati pasien. Dr Bramhall mengukir inisial namanya pada organ hati dua pasien yang dioperasi dengan menggunakan laser.

Pada 2013 lalu, melansir Unilad, Dr Bramhall diketahui menggunakan laser argon untuk membakar permukaan organ hati pasien dan mengukir namanya. Prosedur operasi laser argon tersebut umumnya dipakai untuk menghentikan pendarahan. Namun tindakan Dr Bramhall yang tergolong nyeleneh itu akhirnya diketahui oleh dokter bedah lain usai menemukan inisial nama Dr Bramhall. Rupanya, organ hati pasien yang sudah rusak tersebut kesulitan untuk pulih sehingga inisial nama Dr Bramhall masih terlihat jelas.

Namun, apabila kondisi organ hati pasien tersebut dalam keadaan normal, inisial Dr Bramhall akan hilang dengan sendirinya dalam beberapa waktu. ** Baca juga: Tradisi Unik, Suku Mundari dari Sudan Selatan Gunakan Urine Sapi untuk Keramas

Meski disebut tak membahayakan kesehatan pasien, Dr Bramhall tetap diadili lantaran menyalahi aturan. Ia pun dilaporkan ke rumah sakit Queen Elizabeth, Birmingham, Inggris, tempat ia bekerja dan dipecat.

“Aksinya dilakukan tanpa memikirkan perasaan pasien yang sedang tidak sadarkan diri,” kata jaksa penuntut dalam sidang Dr Bramhall.(ilj/bbs)




Lahir di Usia 21 Minggu, Curtis Means Asal AS Dinobatkan Sebagai Bayi Paling Prematur di Dunia

Kabar6-Seorang bayi laki-laki bernama Curtis Means asal Kota Birmingham, Alabama, Amerika Serikat (AS), dinobatkan sebagai bayi paling prematur yang lahir ke dunia saat ini.

Means dilahirkan saat usianya masih 21 minggu dengan berat hanya 420 gram. Melansir Today, Means lahir bersama saudara kembarnya, C’Asya, dari seorang wanita bernama Michelle Butler. Sang Mama dilarikan ke rumah sakit di tengah acara kembang api perayaan Hari Kemerdekaan AS. Keesokan harinya, lahirlah Means dan C’Asya saat jam makan siang. Sayang, C’Asya tidak bisa bertahan lama, dan meninggal dunia dua hari setelah lahir.

Means sendiri harus bertahan di ruang perawatan intensif dengan peluang hidup yang kurang dari satu persen. Selama beberapa waktu, bayi laki-laki itu bernapas lewat ventilator. Tiga bulan berselang, ventilator tersebut dilepas dan Means dipulangkan setelah 275 hari dirawat di rumah sakit.

Means dibantu seorang terapis untuk belajar bernapas dan makan menggunakan mulut. Bocah itu masih membutuhkan oksigen tambahan dan selang makanan. Namun, menurut laporan dokter yang menanganinya, Means dalam kondisi sehat.

Dokter Brian Sims, ahli neonatologi Universitas Alabama di Birmingham yang menangani persalinan Means mengatakan bahwa selama kariernya belum pernah melihat bayi lahir semuda ini dan bertahan sekuat dia. “Curtis memiliki sesuatu yang spesial,” ungkap Dr Sims.

Dijelaskan, Means merespon sangat baik terhadap pengobatan. Ini sangat mengejutkan para dokter dan staf di Rumah Sakit Universitas Alabama. ** Baca juga: Tali Putus, Wisatawan Terjun Bebas dari Ketinggian Sekira Enam Meter Saat Bermain Paralayang di Pantai Meksiko

Sementara itu, Guinness World Records akhirnya mengonfirmasi bahwa Means memecahkan rekor dunia baru, dan disebut menentang minus satu persen peluang untuk bertahan hidup. “Curtis lahir pada Juli 2020, tepat satu bulan setelah bayi paling prematur di dunia sebelumnya lahir,” demikian pernyataan Guinness World Records.(ilj/bbs)




Oplas Gagal Sebabkan Seorang Pria Asal Inggris Tak Bisa Menutup Mata Selama Tiga Tahun

Kabar6-Nasib yang dialami Pete Broadhurst (79) sungguh malang. Alih-alih ingin tampil lebih muda dengan menjalankan operasi plastik (oplas), pria asal Inggris ini malah tidak dapat menutup mata sepenuhnya. Alhasil, Broadhurst harus menutup matanya dengan plester tiap malam hari.

Bagaimana kisahnya? Berawal ketika Broadhurst, melansir thesun, memutuskan untuk menjalani oplas pada pada 2019, setelah sang istri memutuskan berpisah dengan alasan ‘penampilan’ pria itu. Sebelumnya, prosedur yang dilakukan terhadap giginya telah membuat pipi Broadhurst bengkak, hingga pria itu pun berniat ‘memperbaikinya’, sekaligus menghaluskan beberapa kerutan di wajah.

Broadhurst harus merogoh kocek sekira Rp200 juta untuk pengencangan leher, blepharoplasty bawah mata dan operasi hidung. Tetapi usai menjalani oplas, Broadhurst meerasa ada sesuatu yang salah. ** Baca juga: Thailand Jadi Negara Pertama di Asia yang Resmi Umumkan Konsumsi Ganja Bukan Kejahatan

“Saya terlihat seperti dipukuli. Itu mengerikan, dan saya tidak bisa memejamkan mata,” ujar Broadhurst. “Saya sakit sepanjang malam dan dalam tidur saya. Sehari setelah operasi saya berharap saya tidak pernah melakukannya.”

Saat datang ke rumah sakit dua minggu setelah operasi untuk menghilangkan jahitannya, Broadhurst memberi tahu dokter bahwa matanya sangat iritasi dan berair. Broadhurst lantas diberitahu bahwa itu adalah efek samping yang normal dan akan hilang dengan sendirinya. Tetapi ketika Broadhurst pergi ke rumah sakit lain untuk menjalani pemeriksaan prostat rutin, dokter di sana memperhatikan bahwa mata Broadhurst tidak menutup dengan benar.

Ahli bedah Broadhurst di rumah sakit BMI, Birmingham, Inggris, tempat ia menjalani prosedur kosmetik, mengatur operasi korektif gratis di rumah sakit lain untuk cangkok kulit, guna membantu kulit di pipinya bertemu dengan kelopak matanya. Operasi ini memakan waktu empat jam lagi, tetapi dua tahun kemudian, dia masih tidak dapat menutup matanya sepenuhnya.

Broadhurst telah diresepkan obat tetes mata untuk diminum delapan kali sehari. Masalah penglihatannya menjadi sangat buruk sehingga dia tidak bisa mengendarai mobil atau melihat ekspresi wajah orang. Kepercayaan dirinya juga berada di titik terendah sepanjang masa.

“Suatu hari ketika naik bus, seorang pria berkata, ‘Ya Tuhan, ada apa dengan wajahmu? Saya sudah merasa sedih, itu hanya memperburuknya. Sekarang saya hanya khawatir tentang membuat mata saya nyaman. Ini melampaui penampilan saya. Saya hanya ingin keringanan. Saya ingin memberitahu orang lain untuk berhati-hati karena itu dapat merusak hidup Anda,” keluh Broadhurst.

Sayang, semua rumah sakit dan klinik swasta di Inggris menolak untuk mengoperasi Broadhurst lagi, karena operasi lebih lanjut dapat memperburuk masalah penglihatannya.

Hingga akhirnya, Broadhurst harus mencari bantuan di tempat lain yaitu menjalani prosedur di Turki, dan akan kembali ke sana untuk tindak lanjut.(ilj/bbs)




Pria Inggris Ini Pasang Iklan di Billboard untuk Hindari Perjodohan Oleh Orangtuanya

Kabar6-Zaman sekarang, urusan jodoh untuk sebagian orang sudah menjadi ranah pribadi yang tak bisa diusik oleh siapa pun, termasuk oleh pihak keluarga.

Nah, hal itu juga yang membuat seorang pria di London, Inggris, bernama Mohamad Malik melakukan sebuah cara unik dengan mendesain pengumuman di billboard dan web site pribadi. Dalam materi iklan di billboard, melansir birminghamlive, Malik mengungkapkan bahwa dia mencari istri untuk menghindari perjodohan oleh orangtuanya. Beberapa papan reklame Malik dipasang di Birmingham dengan slogan, ‘Selamatkan saya dari perjodohan’.

Pria 29 tahun itu juga membuat web site pribadi, findmalikwife, yang fokus menjelaskan alasannya mencari istri. Situs web itu mencakup informasi pribadi, kriteria perempuan idamannya, FAQ, bahkan formulir Google bagi mereka yang tertarik untuk mengisi.

“Pasangan ideal saya adalah seorang muslimah berusia 20 tahunan, berusaha untuk memperbaiki agamanya. Selalu mengutamakan kepribadian dan keyakinan di atas hal lain,” terang Malik. ** Baca juga: Patung Pria Raksasa dengan Mr P Besar di Peru Diklaim Mewakili Iman Kepada Tuhan

Bagi mereka yang ingin mendengar suaranya, Malik menyertakan video berdurasi 28 detik, berisi penjelasan singkat tujuan membuat situs web. Jelas saja upaya Malik itu mengundang rasa penasaran netizen. Dalam FAQ, pertanyaan pertama yang muncul adalah “Apakah ini lelucon?”

“Tidak, saya serius. Saya sedang mencari pasangan yang akan bekerja untuk menumbuhkan cinta satu sama lain dan Allah. Jika ini cocok dengan Anda, silakan menghubungi,” jelas Malik.

Sejauh ini banyak respons yang masuk. Malik bahkan meminta bantuan teman-temannya untuk menjawab surat yang membanjiri emailnya.(ilj/bbs)




Seorang Wanita Inggris Dilarang Secara Permanen Oleh TikTok Karena Belahan Payudara Kelewat Besar

Kabar6-Seorang wanita asal Birmingham, Inggris, bernama Shirley Flynn (40) mengaku enam kali ditolak, dan pemberitahuan terakhir disebut secara permanen oleh TikTok. Bagaimana hal itu bisa terjadi?

Usut punya usut, melansir essexlivenews, rupanya penolakan itu terjadi setelah Flynn memposting video yang mengungkapkan klaim bahwa diirinya didiskriminasi karena memiliki payudara yang kelewat besar. Dikatakan Flynn, dia membuat akun ‘Busty Malone’ untuk memposting video positif tubuh untuk wanita berukuran plus. Akun itu berisi foto dan video dirinya yang menunjukkan belahan dada besar.

Namun aktivitasnya itu dilarang secara permanen dalam beberapa minggu, karena diduga melanggar pedoman komunitas. Sebelumnya, dia telah dilarang sebanyak lima kali sejak September 2020. ** Baca juga: Rusia Kembangkan ‘Spy Rock’ Ala James Bond yang Pernah Digunakan MI6 Inggris di Moskow

Wanita yang bekerja di bagian layanan pelanggan ini mengklaim, dia didiskriminasi atas ‘aset’ miliknya yang besar. Alasan itu diyakinin karena wanita berpayudara lebih kecil memposting konten serupa tanpa larangan.

“Ini diskriminasi,” kata Flynn. “Mereka melarang saya karena saya memiliki payudara yang sangat besar. Video saya tidak telanjang atau pornografi. Saya tidak bertelanjang dada dan saya tidak melakukan hal seksual atau menyentuh diri sendiri atau semacamnya.”

Ditambahkan, “Jika saya berukuran delapan, atau cup B atau C, mereka tidak akan pernah mengeluh tentang saya. Ada banyak wanita yang lebih kecil yang menunjukkan sebanyak yang saya lakukan. Tidak adil mereka memperlakukan saya seperti ini.”

Flynn merasa diserang dan menjadi korban, juga sangat marah dan tersinggung. Wanita itu mengatakan bahwa payudaranya alami, dan dia harus memakai dua bra untuk mendapatkan dukungan yang memadai.

Sementara itu pihak TikTok belum memberikan tanggapan perihal kasus Flynn ini.(ilj/bbs)




Oknum Staf RS di Inggris Gunakan Kartu Kredit Pasien COVID-19 yang Baru Meninggal Dunia untuk Beli Camilan

Kabar6-Sebuah tindakan tak terpuji dilakukan oleh seorang oknum staf Rumah Sakit Heartlands di Birmingham, Inggris bernama Ayesha Basharat (23).

Tanpa rasa bersalah, melansir Standard, Basharat menggunakan kartu kredit salah satu pasien COVID-19 yang baru saja meninggal dunia, hanya untuk membeli camilan. Pasien lansia wanita tadi diketahui berpulang pada usia 83 tahun. Nah, sekira 17 menit setelah dokter menyatakan pasien telah tiada, Basharat tertangkap kamera membeli enam bungkus camilan lewat vending machine rumah sakit. Beberapa saat kemudian, dia kembali melakukan pembelian.

Empat hari setelahnya, Basharat lagi-lagi membeli camilan sebanyak dua kali lewat vending machine yang sama. Namun transaksi terakhirnya gagal, dan saat itu juga dia langsung diamankan polisi.

Siapa sangka, Basharat ternyata mencuri kartu kredit pasien lansia yang telah meninggal dunia tersebut, dan menggunakannya untuk beli camilan. Saat ditangkap pun Basharat masih memegang kartu kredit yang bukan miliknya itu.

Awalnya, Basharat yang tinggal di Farm Road, Birmingham, ini sempat membantah telah mencuri kartu kredit si pasien. Kemudian, Basharat mengaku menemukannya di lantai dan tidak sengaja tertukar dengan kartunya sendiri saat membayar.

Namun di persidangan terungkap bahwa kartu pembayaran Basharat dan pasien itu berbeda warna. Basharat pun dituduh telah mengabaikan protokol rumah sakit tentang aturan barang-barang pribadi pasien yang hilang. ** Baca juga: Memalukan! Film Dewasa Mendadak Muncul di Layar Televisi Pusat Vaksinasi COVID-19 Kosta Rika

Saat sidang di Pengadilan Birmingham, Basharat akhirnya mengakui perbuatannya, mencuri kartu kredit pasien tersebut dan melakukan penipuan. Waniata muda itu dijatuhi hukuman lima bulan penjara namun tidak ditahan. Hukumannya ditangguhkan hingga 18 bulan ke depan.

“Ayesha Basharat langsung kami berhentikan ketika insiden ini terungkap dan kami melakukan semua langkah yang kami bisa untuk mendukung keluarga pasien,” kata juru bicara University Hospitals Birmingham NHS Foundation Trust.

“Peristiwa ini sangat memalukan dan jelas-jelas telah menurunkan standar dari integritas tinggi yang kami harapkan dari semua pekerja medis nasional,” lanjut juru bicara tadi.

Memang memalukan.(ilj/bbs)




Sebanyak 80 Kepala Buaya Disita dari Sebuah Rumah di Inggris

Kabar6-Sebanyak 80 kepala buaya disita aparat kepolisian Inggris, setelah mendapatkan informasi dari masyarakat perihal penjualan kepala buaya di eBay.

Petugas dari Satuan Kejahatan Satwa Liar Nasional (NWCU) Polisi West Midlands, melansir businessinsider, mengatakan bahwa kepala buaya itu ditemukan dalam sebuah rumah di daerah Kota Perry Barr, Birmingham, Inggris.

“Itu bukan temuan biasa bagi kami saat melakukan surat perintah, tetapi itu semua dalam pekerjaan sehari-hari untuk Satuan Kejahatan Margasatwa Nasional (NWCU) dan sukarelawan petugas kejahatan satwa liar kami,” demikian pernyataan polisi Birmingham.

Seorang juru bicara Kepolisian West Midlands mengungkapkan, mereka mendapatkan informasi bahwa kepala buaya itu didapatkan dari luar negeri. ** Baca juga: Bak Disambar Petir, Pria Tiongkok Ini Kaget Karena Pemeran Wanita dalam Film Dewasa yang Ditontonnya Ternyata Sang Kekasih

“Kami menerima informasi bahwa kepala tersebut diimpor dari luar negeri secara ilegal dan dijual melalui eBay kepada pembeli di seluruh dunia dengan keuntungan besar bagi penjual. “Kami melakukan investigasi bersama dengan NWCU yang berpuncak pada surat perintah hari ini,” terang juru bicara Kepolisian West Midlands.

Ditambahkan, “Kami yakin bahwa tersangka telah mengimpor kepala secara ilegal selama beberapa waktu, dengan penjualan reguler terlihat di eBay. Surat penangkapan dilakukan di bawah Control of Trade of Endangered Species Act.”

Pelaku diketahui seorang pria berusia 44 tahun. Namun menurut hukum Inggris, identitas pelaku harus dirahasiakan hingga keputusan pengadilan keluar.(ilj/bbs)




Bikin Merinding, Ada Penampakan Hantu Wanita Bergaun Pengantin Tertangkap CCTV di Inggris

Kabar6-Peristiwa yang membuat bulu kuduk berdiri terjadi pada sebuah perusahaan jasa keamanan di Birmingham, Inggris. Para petugas di sana dibuat tercengang ketika meneliti kamera keamanan atau CCTV gedung.

Dalam tangkapan layar CCTV gedung, melansir mirror.co.uk, tampak seorang wanita berkulit putih yang sedang berjalan di gedung bangunan pusat kota pada tengah malam. Adam Lees (47), pimpinan perusahaan jasa keamanan itu, mengaku dirinya sempat ‘membeku’ setelah melihat sosok hantu wanita bergaun putih seperti gaun pengantin tengah berjalan di lokasi bangunan tadi.

Sebuah foto penampakan hantu di lokasi gedung Birmingham membuat banyak orang penasaran sekaligus bingung, apakah foto itu asli atau tipuan.

Gambar menakutkan itu membingungkan para bos keamanan di Sherborne Street, setelah ‘gerakan’ tersebut memicu kamera gerak pada dini hari.

Penglihatan tadi diklaim telah diambil oleh CCTV di tengah malam. Tetapi ketika petugas keamanan melakukan patroli di daerah itu hanya beberapa menit kemudian, mereka tidak menemukan siapa-siapa. ** Baca juga: Wilayah Florida Lepas Sebanyak 750 Juta Ekor Nyamuk Mutan untuk Lawan Demam Berdarah

Disebutkan, staf keamanan diberitahu setelah kamera sensor gerak menangkap gerakan dan mengambil gambar yang menyeramkan tersebut.(ilj/bbs)




Kucing yang Hilang 11 Tahun Lalu Akhirnya Ditemukan Kembali

Kabar6-Seekor kucing bernama Missy yang hilang selama hampir 11 tahun, ditemukan kembali setelah tinggal di jalanan yang berjarak sekira 12 km dari rumah pemiliknya.

Kucing berbulu hitam dan putih itu, melansir metro.co.uk, kabur dari dalam mobil pemiliknya, Eve McDonnell (72), pada 2009 di kawasan Five Ways, Birmingham, Inggris. Sejak saat itulah, Missy tak pernah ditemukan lagi.

Waktu berlalu, seorang warga di Hall Green bernama Ali Shah yang melihat seekor kucing berkeliaran di tumpukan sampah, membawanya ke ke pusat penyelamatan hewan Little Haven di Sutton Coldfield, Birmingham. Di tubuh kucing itu ditemukan microchip sehingga dapat dilacak siapa pemiliknya.

Semula, McDonnell mengaku tidak percaya bahwa Missy masih hidup. “Saya selalu memikirkannya. Anda tak akan melupakan binatang peliharaan Anda, mereka tak akan tergantikan,” kata McDonnell.

Diketahui, Missy kabur dari mobil milik McDonnell saat berhenti untuk membeli susu. Sementara itu Ali Shah dan ibunya, Salma, sering melihat Missy di pelataran rumah seseorang, dekat rumah mereka.

Saat musim dingin tiba, Shah mengatakan bahwa kucing itu masih tidur di atas kotak sampah atau tumpukan sampah. “Ketika saya berbicara dengan pemilik rumah, dia memberi tahu saya bahwa kucing itu suatu hari hanya mengikutinya pulang dan tidak diizinkan masuk,” kata Ali Shah.

McDonnell mengatakan, dia merasa ‘emosinya campur aduk’ ketika mendengar Missy masih hidup. Missy harus mengonsumsi makanan anak kucing, karena telah kehilangan banyak gigi.

Namun kini Missy telah kembali ke tempat favoritnya untuk tidur, yaitu di anak tangga di rumah awalnya di Harborne. ** Baca juga: Seorang Pria Asal Inggris Berhasil Bangun Rumah Sendiri Hanya Belajar dari YouTube

“Dia mengalami masa sulit, tetapi dia tetap kucing saya,” kata McDonnell.(ilj/bbs)




Freya, Bocah 10 Tahun yang Punya IQ Setara Albert Einstein dan Stephen Hawking

Kabar6-Secara fisik, Freya Mangotra (10) memang seperti bocah seusianya. Namun jangan tanya bila menyangkut soal IQ (Intelligence Quotient). Bocah asal Birmingham, Inggris, ini setara dengan Albert Einstein dan Stephen Hawking.

Bagaimana bisa? Ya, hasil tes IQ Mensa mengungkapkan bahwa skor Freya Mangotra mencapai 162, tertinggi yang pernah dicapai anak seusianya. Freya, mirror.co.uk, mengikuti tes Cattell III B yang menguji penalaran verbal di usia 10 tahun, umur termuda untuk mengikuti Mensa. Hasil ini sudah cukup untuk menggelari Freya sebagai si jenius.

Tak pelak, Freya ditawari beasiswa ke berbagai sekolah swasta kenamaan, salah satunya SMA King Edward VI khusus untuk anak perempuan yang berada di Edgbaston, Birmingham.

“Mereka mengatakan itu yang tertinggi yang bisa Anda dapat untuk di bawah usia 18 tahun. Saya tidak ingin terlalu menekannya, tapi kami tahu sejak usia dini, dua atau tiga tahun, dia sudah menunjukkan bakat,” kata Kuldeep Kumar, ayah Freya yang juga berprofesi sebagai psikiater.

Seperti layaknya orang pintar, Freya seperti membaca dan menulis, juga berlatih Taekwondo. “Daya tangkapnya sangat cepat. Dia dapat berkonsentrasi sangat cepat dan mengingat banyak hal. Dia hanya perlu sekali membaca atau melakukan sesuatu untuk diingat. Kami diberkati,” tambah Kuldeep.

Bahkan, dikatakan Kuldeep, dia harus memaksa Freya berhenti membaca saat pukul 22.00. Jika tidak Freya bisa begadang.

“Kami harus membatasinya dan mengatakan bahwa pukul 22.00 harus berhenti membaca. Tapi dia tidak perlu banyak tidur, dia dengan mudah bangun pukul 06.30 untuk sekolah.”

Freya, anak tunggal dari pasangan Kuldeep dengan Gulshan Tajuriahe, juga punya kecenderungan seni yang tinggi, bahkan ingin menjadi sutradara film.

Ibunda Freya sendiri tengah mengambil gelar doktor di bidang pengembangan anak. ** Baca juga: Telanjur Keluar dari Pekerjaan, Ternyata Hadiah Lotre yang Dimenangkan Tidak Sesuai Perkiraan

Luar biasa!(ilj/bbs)