1

Kasus Pencurian Cokelat di Alfamart Cisauk Berujung Damai

Kabar6.com

Kabar6-Kasus yang sempat viral pada media media sosial di minimarket Alfamart, Sampora, Kecamatan Cisauk, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) telah menemui titik terang. Berawal dari Marliana pengunjung yang kepergok mencuri cokelat oleh Amelia, pegawai Alfamart.

“Malam ini sudah disepakati kedua belah pihak, mereka sepakat berdamai,” kata Kapolres Tangerang Selatan, AKBP Sarly Sollu, Senin (15/8/2022).

Informasi yang diperoleh kabar6.com pengendara mobil mewah Mercy itu pernah terjerat kasus serupa. Ia diduga juga tertangkap tangan di Transmart.

Sarly menerangkan pihak Alfamart selaku pelapor bersedia mencabut laporan dan siap tidak melanjutkan proses hukumnya.

“Menurut keterangan keluarga atau suaminya ibu M ini ada suatu kelainan,” terangnya. “Tetapi bukan orang dengan gangguan jiwa,” tegas Sarly.

Informasi yang diperoleh kabar6.com pengendara mobil mewah Mercy itu diduga pernah terjerat kasus serupa. Ia diduga juga tertangkap tangan di Transmart.

**Baca juga:

Alfamart Resmi Laporkan Terduga Pelaku Intimidasi Terhadap Karyawan ke Polisi

Video Viral, Alfamart Konfirmasi Adanya Karyawan yang Diancam UU ITE oleh Pengacara

Video Viral Ibu-ibu Ketahuan Mencuri Cokelat di Alfamart Cisauk, Polisi Akan Turun Tangan

Insiden Alfamart di Cisauk, Hotman Paris: Saya Siap Membela Kamu Gratis

Pengunjung Alfamart di Cisauk Tangerang Naik Mercy Diduga Curi Cokelat

Marliana diduga punya penyakit kleptomania. Kleptomania adalah kontrol impuls yang menghasilkan dorongan tak tertahankan untuk mencuri.

Penyebab kleptomania masih belum diketahui tetapi faktor-faktor resiko termasuk riwayat keluarga kleptomania atau gangguan kontrol impuls lainnya. Hal ini sering terjadi pada wanita.(yud/eka)




Alfamart Resmi Laporkan Terduga Pelaku Intimidasi Terhadap Karyawan ke Polisi

Kabar6.com

Kabar6-PT. Sumber Alfaria Trijaya, Tbk (Alfamart) resmi melaporkan terduga pelaku pencurian cokelat serta intimidasi terhadap karyawan ke Polres Tangerang Selatan.

Kejadian itu diketahui viral di media sosial yang terjadi di Alfamart Sampora, Kampung Sampora RT 04 RW 02, Desa Sampora, Kecamatan Cisauk, Tangerang, pada Sabtu 13 Agustus 2022 pukul 10.30 WIB.

“Ya, pihak alfamart melalui kuasa hukumnya sudah membuat laporan dugaan pencurian dan intimidasi (terhadap karyawannya, red) ke Polres Tangsel,” ujar Kapolres Tangsel AKBP Sarly Sollu saat dikonfirmasi.

Sarly mengatakan, pihaknya akan segera menindaklanjuti laporan tersebut sesuai permintaan dari pelapor.

“Karena sudah menunjuk penyidik, penanganannya di Polres, pelapor minta ditangani Polres,” terangnya.

Dikonfirmasi terpisah, Kasatreskrim Polres Tangsel AKP Aldo Primananda Putra mengungkapkan ada dua laporan polisi yang dibuat oleh pelapor. “Mereka bikin dua laporan terkait dugaan pencurian dan juga pengancaman,” kata Aldo.

Saat ini, polisi sudah memintai keterangan kepada pelapor yaitu uasa hukum Alfamart dan korban.

Sedangkan terduga pelaku akan segera dipanggil ke Polres Tangsel untuk dimintai keterangan.

“Sementara baru kita klarifikasi dari pihak pelapor dan korban. Selanjutnya pemanggilan terduga pelaku,” tutupnya.

Diberitakan sebelumnya, PT. Sumber Alfaria Trijaya, Tbk (Alfamart) menunjuk Hotman Paris Hutapea sebagai kuasa hukum terkait adanya video viral intimidasi terhadap seorang karyawan Alfamart yang dilakukan oleh seorang wanita dan pengacara.

Seorang wanita tersebut diketahui kepergok mencuri cokelat oleh seorang karyawan di Alfamart Sampora, Cisauk, Kabupaten Tangerang, pada Sabtu 13 Agustus 2022.

**Baca juga:

Video Viral, Alfamart Konfirmasi Adanya Karyawan yang Diancam UU ITE oleh Pengacara

Video Viral Ibu-ibu Ketahuan Mencuri Cokelat di Alfamart Cisauk, Polisi Akan Turun Tangan

Insiden Alfamart di Cisauk, Hotman Paris: Saya Siap Membela Kamu Gratis

Pengunjung Alfamart di Cisauk Tangerang Naik Mercy Diduga Curi Cokelat

Corporate Affairs Director PT. Sumber Alfaria Trijaya, Tbk, Solihin mengatakan, terkait peristiwa pencurian yang terjadi di Toko Alfamart Sampora, Tangerang Selatan, pada hari Sabtu 13 Agustus 2022, dirinya mewakili manajemen Alfamart menyatakan dan menegaskan, bahwa perusahaan sepenuhnya mendukung karyawan yang berdasarkan investigasi awal menjalankan tugasnya sesuai prosedur

“Kami menolak tindakan intimidasi yang dilakukan terhadap karyawan yang telah berupaya menjalankan tugasnya dengan baik,” ujarnya melalui video, Senin (15/8/2022).(eka)




Soal Video Viral, Alfamart Tunjuk Hotman Paris Hutapea Sebagai Kuasa Hukum

Kabar6.com

Kabar6-PT. Sumber Alfaria Trijaya, Tbk (Alfamart) menunjuk Hotman Paris Hutapea sebagai kuasa hukum terkait adanya video viral intimidasi terhadap seorang karyawan Alfamart yang dilakukan oleh seorang wanita dan pengacara.

Seorang wanita tersebut diketahui kepergok mencuri cokelat oleh seorang karyawan di Alfamart Sampora, Cisauk, Kabupaten Tangerang, pada Sabtu 13 Agustus 2022.

Corporate Affairs Director PT. Sumber Alfaria Trijaya, Tbk, Solihin mengatakan, terkait peristiwa pencurian yang terjadi di Toko Alfamart Sampora, Tangerang Selatan, pada hari Sabtu 13 Agustus 2022, dirinya mewakili manajemen Alfamart menyatakan dan menegaskan, bahwa perusahaan sepenuhnya mendukung karyawan yang berdasarkan investigasi awal menjalankan tugasnya sesuai prosedur

“Kami menolak tindakan intimidasi yang dilakukan terhadap karyawan yang telah berupaya menjalankan tugasnya dengan baik,” ujarnya melalui video, Senin (15/8/2022).

“Alfamart telah menunjuk kantor hukum Hotman Paris Hutapea sebagai kuasa hukum kami,” tambahnya.

Lanjutnya, pihaknya berharap kasus ini dapat menjadi pembelajaran bagi semua pihak, agar menghormati gak setiap warga negara di mata huku.

**Baca juga:

Video Viral, Alfamart Konfirmasi Adanya Karyawan yang Diancam UU ITE oleh Pengacara

Video Viral Ibu-ibu Ketahuan Mencuri Cokelat di Alfamart Cisauk, Polisi Akan Turun Tangan

Insiden Alfamart di Cisauk, Hotman Paris: Saya Siap Membela Kamu Gratis

“Kami berharap kasus ini dapat menjadi pembelajaran bagi semua pihak, agar menghormati hak setiap warga negara di mata hukum,” tutupnya.

Diberitakan sebelumnya, PT. Sumber Alfaria Trijaya, Tbk mengkonfirmasi ada seorang karyawan Alfamart yang diancam Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) oleh konsumen beserta pengacara.

Hal itu dikatakan oleh Nur Rachman selalu Corporate Communication General Manager of PT. Sumber Alfaria Trijaya kepada Kabar6.com, Senin (15/8/2022).

“Terkait dengan pemberitaan seorang karyawan Alfamart yang diancam UU ITE oleh seorang konsumen adalah benar, yang terjadi pada 13 Agustus 2022, jam 10.30 di Alfamart Sampora, Kampung Sampora RT 04, RW 02, Desa Sampora, Kecamatan Cisauk, Tangerang Selatan,” terangnya.(eka)




Video Viral, Alfamart Konfirmasi Adanya Karyawan yang Diancam UU ITE oleh Pengacara

Kabar6.com

Kabar6-PT. Sumber Alfaria Trijaya, Tbk mengkonfirmasi ada seorang karyawan Alfamart yang diancam Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) oleh konsumen beserta pengacara.

Hal itu dikatakan oleh Nur Rachman selalu Corporate Communication General Manager of PT. Sumber Alfaria Trijaya kepada Kabar6.com, Senin (15/8/2022).

“Terkait dengan pemberitaan seorang karyawan Alfamart yang diancam UU ITE oleh seorang konsumen adalah benar, yang terjadi pada 13 Agustus 2022, jam 10.30 di Alfamart Sampora, Kampung Sampora RT 04, RW 02, Desa Sampora, Kecamatan Cisauk, Tangerang Selatan,” terangnya.

Lanjutnya, karyawan Alfamart saat itu menyaksikan kejadian konsumen yang telah mengambil barang tanpa membayar.

Setelah dimintai pertanggungjawaban, konsumen baru membayar produk cokelat yang diambilnya. Dari investigasi karyawan pun menemukan produk lain yang di ambil selain cokelat.

“Alfamart sangat menyayangkan adanya tindakan lanjutan sepihak dari konsumen dengan membawa pengacara yang membuat karyawan Alfamart tertekan,” ungkapnya.

“Alfamart sedang melakukan investigasi internal lebih lanjut dan apabila diperlukan Alfamart akan mengambil langkah hukum selanjutnya,” tambahnya.

Dijelaskannya, Alfamart merupakan perusahaan yang mengedepankan kejujuran, disiplin dan konsisten dalam bekerja berlandaskan etika serta bertanggung jawab terhadap pekerjaan.

**Baca juga:

Video Viral Ibu-ibu Ketahuan Mencuri Cokelat di Alfamart Cisauk, Polisi Akan Turun Tangan

Insiden Alfamart di Cisauk, Hotman Paris: Saya Siap Membela Kamu Gratis

Pengunjung Alfamart di Cisauk Tangerang Naik Mercy Diduga Curi Cokelat

“Sebagai perusahaan nasional yang sudah mempekerjakan lebih dari 140.000 karyawan, Alfamart berkomitmen menjalankan standar pelayanan yang terbaik kepada konsumen. Termasuk di dalamnya, Alfamart memberikan perlindungan kerja penuh kepada karyawannya,” tuturnya.

Diberitakan sebelumnya, Viral sebuah video yang tersebar di sosial media (sosmed) memperlihatkan seorang ibu-ibu ketahuan mencuri cokelat oleh seorang karyawan Alfamart Sampora, RT 04 RW 02, Desa Sampora, Cisauk, Kabupaten Tangerang.

Video itu diketahui terjadi pada Sabtu 15 Agustus 2022, sekira pukul 10.30 WIB.

Menanggapi hal itu, Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Cisauk, AKP Syabillah Putri Ramadhan akan turun untuk mendatangi tempat kejadian perkara (TKP).

“Iya kami mau cek, reskrim sama babin ke sana. Mau konfirmasi dulu mau tanya kronologisnya. Soalnya kami baru dapat info juga pagi ini kalau itu di wilayah Cisauk,” ujar Syabillah, Senin (15/8/2022).(Eka)




Video Viral Ibu-ibu Ketahuan Mencuri Cokelat di Alfamart Cisauk, Polisi Akan Turun Tangan

Kabar6.com

Kabar6-Viral sebuah video yang tersebar di sosial media (sosmed) memperlihatkan seorang ibu-ibu ketahuan mencuri cokelat oleh seorang karyawan Alfamart Sampora, RT 04 RW 02, Desa Sampora, Cisauk, Kabupaten Tangerang.

Video itu diketahui terjadi pada Sabtu 15 Agustus 2022, sekira pukul 10.30 WIB.

Menanggapi hal itu, Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Cisauk, AKP Syabillah Putri Ramadhan akan turun untuk mendatangi tempat kejadian perkara (TKP).

“Iya kami mau cek, reskrim sama babin ke sana. Mau konfirmasi dulu mau tanya kronologisnya. Soalnya kami baru dapat info juga pagi ini kalau itu di wilayah Cisauk,” ujar Syabillah, Senin (15/8/2022).

Pihaknya baru mengetahui bahwa informasi yang viral itu ternyata terjadi di wilayah Cisauk, Tangerang.

Nantinya saat mendatangi lokasi, Polsek Cisauk akan menanyakan kepada pihak Alfamart bagaimana sebenarnya kronologi tersebut terjadi. “Nah ini kan mau didatengin dulu, kami mau tanya kronologisnya nanti updatenya saya kabarin lagi,” terangnya.

Berdasarkan video yang beredar, ibu-ibu yang menggunakan mobil mewah itu tampak membawa coklat yang belum dibayarnya. Tindakan ini pun viral disebut sebagai pencurian.

**Baca juga: Insiden Alfamart di Cisauk, Hotman Paris: Saya Siap Membela Kamu Gratis

Karena itu, pegawai Alfamart mengejar ibu-ibu tersebut dan meminta ibu itu untuk membayar terlebih dahulu barang yang dibawanya.

“Kalau berdasarkan video ya (pencurian) tapi kan kita enggak bisa lihat dari video saja. Kita harus tanya kronologis dulu sama pegawai yang di sana, makanya mau cek dulu,” pungkas Syabillah.(eka)




Insiden Alfamart di Cisauk, Hotman Paris: Saya Siap Membela Kamu Gratis

Kabar6.com

Kabar6-Pengacara kondang Hotman Paris angkat bicara perihal insiden di minimarket Alfamart, Sampora, Kecamatan Cisauk, Kabupaten Tangerang. Amelia, pegawai Alfamart pergoki wanita pengunjung yang diketahui bernama Marliana diduga mencuri cokelat hingga video berdurasi 36 menit viral di media sosial.

“Halo pegawai Alfamart kamu hubungi saya, jangan takut, saya siap membela kamu gratis,” kata Hotman Paris dalam video yang diunggah di akun Instagramnya, Senin, 15 Agustus 2022.

Amelia diduga mendapat intervensi dari seorang pria mengaku sebagai pengacara wanita yang datang mengendarai mobil Mercy.

Hotman Paris mengaku banyak mendapat masukan dari para pengikutnya di media sosial. Ia diminta untuk memberikan advokasi kepada Amelia.

Kepada pegawai Alfamart tersebut, Hotman Paris berpesan agar tidak perlu takut jika merasa benar. “Jangan minta maaf kalau kau tak merasa bersalah. Lawan,” tegas Hotman.

**Baca juga: Pengunjung Alfamart di Cisauk Tangerang Naik Mercy Diduga Curi Cokelat

Amelia sempat menyampaikan permohonan maaf atas vitalnya video. Ia direkam video dengan diapit oleh seorang wanita dan pria.

“Saya karyawan Alfamart ingin mengklarifikasi video yang tersebar di media sosial karena sudah ada kesalahpahaman di antara kita berdua dan telah merugikan ibu Marliana,” ucap Amelia dalam potongan video yang beredar, Ahad, 14 Agustus 2022.(yud)




Pengunjung Alfamart di Cisauk Tangerang Naik Mercy Diduga Curi Cokelat

Kabar6-Seorang wanita kepergok diduga mencuri cokelat di minimarket Alfamart, Sampora, Kecamatan Cisauk, Kabupaten Tangerang. Insiden itu terekam kamera berdurasi 36 detik hingga viral di media sosial.

Ibu pengunjung minimarket diketahui naik kendaraan mewah Mercy. “Emak2 mengendarai mercy, tapi nyolong cokelat di Alfamart” tulis keterangan di video tersebut, dikutip Senin (15/8/2022).

Pegawai Alfamart yang sempat pergoki minta wanita untuk segera membayar. Namun ditolak dengan segera pergi meninggalkan minimarket.

“Gak mau lah, bayar dulu lah,” ujar suara dalam video tersebut. Ibu pengendara Mercy akhirnya membayar sambil pergi.

Kemudian wanita pengunjung itu kembali datang ke Alfamart. Ia datang bersama seseorang yang mengaku sebagai pengacara.

**Baca juga: Meriahkan HUT RI ke-77 ITC BSD Gelar Futsal Competition

Manajemen Alfamart pun membenarkan kejadian dugaan pencurian cokelat di salah satu gerainya yang berada di Sampora, Kecamatan Cisauk, Tangerang Selatan. Kejadian itu berlangsung pada Sabtu, 13 Agustus 2022 pukul 10.30.

“Karyawan kami menyaksikan kejadian konsumen yang telah mengambil barang tanpa membayar. Setelah dimintai pertanggungjawaban, konsumen baru membayar produk cokelat yang diambilnya. Dari investigasi karyawan pun menemukan produk lain yang diambil selain cokelat,” tulis pernyataan pihak Alfamart.(yud)




Gerak Cepat Alfamart Bantu Korban Puting Beliung di Gunungkencana Lebak

Kabar6.com

Kabar6-Angin puting beliung memporak-porandakan puluhan rumah dan sejumlah fasilitas umum di wilayah Gunungkencana, Kabupaten Lebak, pada Senin (9/5/2022).

Tidak lebih satu hari, PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (Alfamart) memberikan bantuan berupa ratusan paket sembako berisi beras, mi instan, makanan kaleng, popok bayi dan dewasa serta air mineral.

Branch Manager Alfamart Serang Nur Fuad, mengatakan, pihaknya mempunyai kepedulian untuk membantu masyarakat yang terdampak bencana alam tersebut.

“Bantuan ini merupakan aksi CSR nyata yang kita respon cepat saat kabar bencana kemarin terjadi,” kata Nur Fuad dalam keterangannya, Selasa (10/5/2022).

Ketua Sahabat Relawan Indonesia Arif Kirdiat menuturkan, pasca bencana masyarakat akan sangat membutuhkan sembako seperti makanan untuk keperluan logistik harian terlebih dahulu. Selain juga perlengkapan bersih badan atau hygiene kit.

“Bantuan dari Alfamart saat ini memang tepat dibutuhkan. Dan kami akan bagikan secepatnya ke lokasi,” ujar dia.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lebak Febby Rizki Pratama menyebut, data sementara mencatat, ada 93 unit rumah warga yang rusak akibat puting beliung.

Puluhan rumah warga yang terdampak puting beliung berada di Kampung Dederan RT 007 RW 003, Kampung Lebak Siuh RT 008 RW 004 Desa Gunungkencana dan Kampung Cilutung RT 001 RW 001 Desa Sukanegara.

**Baca juga: BPBD Lebak: 93 Rumah dan Sejumlah Fasum Rusak akibat Puting Beliung

Selain puluhan rumah, puting beliung juga merusak sejumlah fasilitas umum seperti majelis taklim, sekolah dasar, puskesmas, gedung PGRI dan bekas kantor UPTD Dinas PUPR Lebak.

“Data ini masih sementara, nanti di-update setelah selesai by name by address oleh teman-teman muspika dan desa,” kata Febby.(Nda)




Polisi Sebut Perampok Alfamart Jatake Tangerang Belum Ketangkap

Kabar6.com

Kabar6-Polisi mengaku masih kejar kawanan perampok Alfamart di Jalan Raya Maloko, Desa Jatake, Pagedangan, Kabupaten Tangerang. Penjahat bersenjata tajam dan api itu sempat menyandera tiga pekerja minimarket.

“Terkait kasus 365 di Pagedangan, dari rekaman CCTV ketiga pelaku dalam aksinya teridentifikasi menggunakan dua sepeda motor Honda Beat dan sekarang dalam pengejaran anggota di lapangan,” kata Kapolres Tangerang Selatan, AKBP Sarly Sollu, Rabu (20/4/2022).

Pada Selasa, 19 April 2022 sekitar Pukul 22.00 WIB, di lokasi Alfamart saat proses penutupan toko didatangi tiga orang yang berpura-pura akan membeli barang. Satu orang pelaku langsung menodong kasir dengan menggunakan senjata diduga jenis revolver.

Pelaku meminta pegawai Alfamart berinisial IA untuk menunjukan brankas di lantai dua. Perampok lainnya menggiring RY pegawai lainnya mengikuti.

Sementara pelaku yang pegang senjata api di lantai satu todongkan DM petugas kasir. Pelaku 1 mengarahkan IA mengambil kunci Brankas untuk membuka isi uang tunai lebih kurang Rp 40 juta.

**Baca juga:Awas, Gunakan Pedestrian Sebagai Tempat Parkir di Tangsel Bakal Ditindak Tegas

Setelah itu ketiga pegawai Alfamart dimasukkan ke dalam ruangan brankas dan dikunci oleh pelaku. Mendapat laporan kejadian tersebut personel unit reskrim Polsek Pagedangan dan Satreskrim Polres Tangsel mendatangi TKP mendapat informasi dari masyarakat bahwa pelaku diduga masih di dalam minimarket.

“Guna memancing para pelaku keluar, personel memberikan tembakan peringatan namun tidak ada reaksi dari dalam minimarket,” jelas Sarly.(yud)




Perampokan Alfamart Jatake, Polisi: Korban Disekap di Ruang Brankas dan 70 Juta Raib

Kabar6.com

Kabar6-Kepolisian Resort (Polres) Tangerang Selatan (Tangsel) memberikan kronologi lengkap soal perampokan, penyekapan serta suara tembakan di Alfamart Jatake, Pagedangan, Kabupaten Tangerang.

Kapolres Tangsel, AKBP Sarly Sollu memaparkan, kejadian perampokan dan penyekapan di Alfamart Jatake terjadi sekira pukul 22.00 WIB, 19 April 2022.

Lanjutnya, saat kejadian, minimarket Alfamart itu sedang melakukan penutupan toko, dan disambangi oleh ketiga orang pelaku yang berpura-pura akan membeli barang.

“Kemudian 1 orang pelaku langsung menodong kasir dengan menggunakan Senjata diduga jenis Revolver. Dan meminta Korban 1 berinisial I A untuk menuju lantai dua menuju ruang brankas,” ujarnya kepada wartawan melalui siaran pers, Rabu (20/4/2022).

Diterangkan Sarly, pelaku 2 menggiring korban 2 berinisial RY untuk ikut keatas menuju ruang brankas. Sementara pelaku 3 dengan menggunakan pisau tetap berada di lantai 1 bersama korban 3 berinisial D M.

Pelaku 1 mengarahkan (orban 1 mengambil kunci Brankas untuk membuka brankas yang isinya terdapat uang tunai lebih kurang 40 juta Rupiah,” terangnya.

“Setelah itu, Korban 1, 2 dan 3 dimasukkan ke dalam ruangan brankas dan dikunci oleh pelaku,” tambahnya.

Mendapat laporan kejadian tersebut, dijelaskannya, personel unit reskrim Polsek Pagedangan dan Satuan Reskrim mendatangi TKP, setelah di TKP mendapat informasi dari masyarakat bahwa pelaku diduga masih di dalam minimarket.

“Guna memancing para pelaku keluar, personel memberikan tembakan peringatan namun tidak ada reaksi dari dalam minimarket,” ungkapnya.

**Baca juga: Perampokan Alfamart Jatake, Polisi: Tembakan Guna Memancing Pelaku Keluar

Kemudian personel Polsek Pagedangan masuk ke dalam minimarket dan para pelaku diduga sudah meninggalkan lokasi kejadian.Kemudian Personel Polsek Pagedangan menyelamatkan karyawan yang terkunci di ruang brankas.

“Untuk kerugian sekitar Rp70 juta yaitu uang 40 juta di dalam brankas dan uang 30 juta di dalam laci kasir,” tutupnya.(eka)