oleh

Seminar Kehamilan, Walikota Jelaskan Pentingnya 1.000 Hari Pertama Kehidupan

image_pdfimage_print
Walikota Tangerang, Arief R. Wismansyah saat mengisi Seminar Kehamilan.(hms)

Kabar6-Ratusan ibu-ibu hamil memenuhi ruang Al Amanah, gedung Pusat Pemerintahan Kota (Puspemkot) Tangerang, Selasa (23/2/2016).

Ya, mereka sengaja hadir guna mengikuti Seminar Kehamilan bertema “Intervensi 1.000 Hari Pertama Kehidupan Dalam Rangka Mewujudkan Kota Tangerang Cerdas” yang diadakan oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang.

Seminar itu sendiri dihelat bertujuan untuk memberikan edukasi kepada para orang tua maupun calon orang tua terkait kehamilan dan menyusui.

Walikota Tangerang, H. Arief R. Wismansyah yang membuka acara menyampaikan betapa pentingnya asupan gizi dalam masa pertumbuhan anak.

“Untuk mencetak anak Indonesia yang sehat, cerdas dan memiliki daya saing kuat, yang paling penting dan awal dilakukan adalah, bagaimana memberikan asupan gizi yang cukup, terutama ASI,” paparnya.

Terlebih saat ini, lanjut Walikota, dimana lagi trend orang tuanya sibuk kerja hingga mengganti ASI dengan susu kaleng dan makanan instan.

“Padahal, pemenuhan gizi pada anak di 1.000 Hari Pertama Kehidupan menjadi sangat penting. Sebab, jika tidak dipenuhi asupan nutrisinya, maka dampaknya pada perkembangan anak akan bersifat permanen,” ujar Walikota lagi.

Hadir sebagai narasumber dalam acara tersebut antara lain Dr. Ir. Anies Irawati , M. Kes Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan, serta dr. Akhmad Khalief Amir, Sp.Og Perkumpulan Obstetri dan Ginekolog Indonesia.(adv)

Print Friendly, PDF & Email