oleh

Sekolah di Tangsel Borong Juara Inovasi Teknologi

image_pdfimage_print

Kabar6-Sejumlah kategori lomba berhasil diraih oleh sekolah-sekolah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dalam ajang Puspiptek Innovation Forum (PIF) 2018. Perhelatan ini pun sukses menyedot perhatian ribuan masyarakat, mulai anak-anak hingga dewasa yang memadati stand-stand pameran.

Projek penelitian kategori anak-anak yang dimenangkan antara lain air mancur mini, tornado forte, pompa hidrolik. Adapun tingkat SMP antara lain, charger sehat, dispenser portable dan sterofoam.

“Kesuksesan acara ini tentunya adalah hasil kerjasama dan partisipasi yang sinergis antara seluruh lapisan elemen masyarakat. Kami sangat berterima kasih,” ungkap Kepala Puspiptek Sri Setiawati di Kecamatan Setu, Kota Tangerang Selatan, Minggu (30/9/2018).

Sementara itu di lokasi yang sama, Wakil Walikota Tangsel, Benyamin Davnie mengatakan dengan adanya PIF 2018 banyak sekali manfaat yang didapat, khususnya bagi Pemerintah Kota Tangsel, serta masyarakat sekitar untuk terus berinovasi demi kemajuan bersama.

“Kami punya keyakinan bahwa kegiatan ini akan memiliki dampak yang sangat baik. Terlebih jika kegiatan ini dijalankan secara rutin. Kami tentu akan selalu mendukung,” ujarnya.**Baca Juga: WBP Rutan Jambe Gelar Doa Korban Bencana di Palu.

PIF 2018 juga diramaikan dengan kegiatan kolaborasi internasional antara Puspiptek dengan ASEAN-lndia Grassroots Innovation Forum dalam bentuk seminar, kompetisi, dan pameran kerja sama dengan ASEAN-India; dan juga UN ESCAP Forum: Policies for Inclusive Innovation and Social Entrepreneurship, bekerjasama dengan United Nations Economics and Social Commisions for Asia and The Pacific (UN ESCAP).(yud)

Print Friendly, PDF & Email