oleh

Sekda Tangsel Definitif Mesti Loyal Ke Masyarakat

image_pdfimage_print
Ketua Komisi I DPRD Tangsel, A Taufik.(ist)

Kabar6-Sosok kandidat Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tanger‎ang Selatan (Tangsel) yang nantinya terpilih, idealnya bukan hanya loyal kepada walikota.

Tapi juga harus loyal dan bisa mengabdi bekerja untuk kepentingan seluruh masyarakat di tujuh wilayah kecamatan ini.

Ketua Komisi I Bidang Tata Pemerintahan DPRD Kota Tangsel, A Taufik mengatakan, ‎panitia seleksi mesti memahami kultur dan sejarah kota termuda di Provinsi Banten ini.

Benar-benar mampu bekerja loyal pada eksekutif dan legislatif berbasis pada wawasan lingkungan kepentingan masyarakat.

“Bukan harus setiap dan loyal kepada walikota saja. Itu harus tapi semua orang juga bisa, karena ini sifatnya lelang. Jangan karena terbentuk karena kepentingan penguasa, karena itu parah,” katanya saat dihubungi kabar6.com, Selasa (27/9/2016).

Taufik jelaskan,‎ otomatis penekanannya sekda sebagai panglima eksekutif bisa mengelola hingga pelaksanaan. Berkaitan hal yang menjadi arah pembangunan berbasis pada anggaran yang serta perencanaan yang jelas sesuai kesepakatan dengan masyarakat.

Idealnya, Taufik bilang, Sekda Tangsel definitif secara kinerjanya bisa berdiri jadi pemimpin yang kokoh diantara tiga pengembang besar. Fokus menciptakan ikon-ikon yang hebat sehingga benefitnya bisa dirasakan oleh rakyat Tangsel.

“Pedomannya harus benar-benar loyal terhadap Pancasila dan UUD 1945. Semua ada di sana. Terutama sekali jujur untuk kepentingan rakyat, mengerti akan kebutuhan masyarakat Tangsel eksekutif dan legislatif Tangsel,” jelasnya.

Taufik menambahkan, moto cerdas modern dan religius atau CMORE bukan hanya slogan. Ia melihat selama ini Blandongan belum dapat diterjemahkan secara baik. Miris baginya.**Baca juga: Ini Kriteria Sekda Tangsel Defi‎nitif Ideal Ala Airin.

Sekda Tangsel definif yang nantinya terpilih mesti belajar dan mampu memperbaiki kinerja dibandingan dengan pejabat selevel sebelumnya.‎**Baca juga: Dilelang, Sekda Tangsel Definitif 12 Oktober Mendatang.

Orang nomor satu di Aparatur Sipil Negara harus punya inovasi yang lebih bagus. Keterbukaan masyarakat mesti dipahami oleh Sekda.**Baca juga: BPS Tangsel: Periode Desember Fase Rawan Inflasi Naik.

‎”Libatkan masyarakat, kelompok LSM dan lain-lain dalam pembangunan. Ciptakan Tangsel yang benar-benar mengayomi rakyatnya,” tutup politisi asal Gerindra itu.(yud)

**Baca juga: Pengamen Bantai Pengamen di Tangerang, Satu Tewas Empat Ditangkap.

Print Friendly, PDF & Email