oleh

Sedang Ceramah Kultum, Anggota Polresta Tangsel Meninggal

image_pdfimage_print
Aiptu Sahabi saat ceramah Kultum.(yud)

Kabar6-Innalillahi wa innalillahi rojiun. Kepolisian di Polresta Tangerang Selatan (Tangsel) berduka. Ajun Inspektur Satu Sahabi (51) meninggal saat sedang mengikuti lomba Kuliah Tujuh Menit (Kultum) usai zuhur tadi, Selasa (30/5/2017).

“Pada saat ceramahnya pada menit kelima,” kata Kapolres Tangsel, Ajun Komisaris‎ Besar Fadli Widianto kepada wartawan.
 
Menurutnya, polisi yang bertugas sebagai Bhabinkamtibmas di wilayah Kelurahan Pakualam, Kecamatan Serpong Utara, itu sedang mengikuti lomba ceramah. Lokasi penyelenggaraan lomba di Masjid An-Nur yang berada di area Mapolsek Serpong.**Baca Juga: Rekonstruksi Pembunuhan Raul di Kedaung Batal

Aiptu Sahabi masih sempat menyampaikan permintaan maaf kepada sejumlah jamaah yang hadir. Pernyataan itu sebelum ia terjatuh dari atas mimbar.

Almarhum tiba-tiba terjatuh dan langsung dibawa ke Rumah Sakit Eka Hospital.‎ Setibanya di rumah sakit, terang Fadli, petugas medis memastikan Aiptu Sahabi sudah meninggal.

“Almarhum memiliki riwayat penyakit jantung,”‎ terang perwira menengah lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) Tahun 1998 itu.

Kini jasad almarhum sudah disemayamkan di rumah duka, di Peninggian Utara RT 01 RW 11, Ciledug, Kota Tangerang.‎ Fadli pun memanjatkan doa semoga Allah SWT menerima amal ibadah almarhum .

‎”Almarhum r‎ajin, loyalitas tinggi, religius, jujur, supel‎,” tambah Fadli.(yud)

Print Friendly, PDF & Email