Risiko Depresi Intai Anda yang Tidur dengan Kondisi Lampu Kamar Menyala
Kabar6-Tidur menjadi cara terbaik agar tubuh beristirahat dan meregenerasi sel-sel. Nah agar tubuh bisa mendapatkan tidur berkualitas, Anda dianjurkan untuk mengondisikan kamar.
Salah satunya adalah tidur dengan lampu dimatikan atau padam, karena bisa membuat tidur menjadi lebih tenang. Diketahui, tidur dengan lampu menyala ternyata bisa menyebabkan berbagai gangguan termasuk depresi. Sebuah penelitian, melansir Fimela, menyebutkan bahwa paparan cahaya di malam hari bisa meningkatkan gejala depresi, kurangnya kualitas tidur, kelainan metabolik, tekanan darah tinggi, dan masalah kesehatan seperti depresi dan insomnia yang dikenal dapat meningkatkan risiko bunuh diri.
Semakin lama tubuh terkena paparan sinar di malam hari maka akan semakin besar kemungkinan gejala depresi. Ini bisa mengacaukan ritme sirkardian tidur atau ritme biologis yang mengatur jadwal tidur dan membuat Anda bangun di alam bawah sadar, karena tubuh menyalahartikan sinar sebagai siang hari, karena tubuh terbiasa beraktivitas di siang hari. Alam bawah sadar mengisyaratkan tubuh untuk tidur saat malam hari dalam suasana gelap.
Tidur dengan lampu menyala akan membuat tubuh tidak bisa sepenuhnya beristirahat dan hal ini bisa memicu kelelahan saat bangun nanti. Jika Anda terus menerus lelah, kadar stres dalam tubuh pun akan naik, dan hal ini akan menyebabkan depresi. ** Baca juga: Minum Susu Cokelat Hindari Lemas Setelah Berolahraga
Bagaimana jika Anda termasuk orang yang tidak bisa tidur dalam kondisi gelap? Disarankan untuk membiasakan diri secara perlahan dengan cara mengganti lampu tidur dengan lampu kecil yang redup dan tempatkan di samping tempat tidur.(ilj/bbs)