oleh

Pemkot Gelontorkan Anggaran 2,9 Miliar untuk Ribuan Penerima Bansos Baru

image_pdfimage_print

Kabar6-Pemkot Tangerang menganggarkan sebesar Rp2,9 Miliar yang diperuntukkan untuk Bantuan Sosial (Bansos) kepada warga 13 Kecamatan di Kota Tangerang.

Anggaran tersebut diberikan sebanyak 9.944 jiwa warga kota Tangerang yang belum pernah sama sekali mendapatkan Bansos. Bantuan secara tunai itu dengan besaran Rp300 ribu setiap warga.

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah saat meninjau langsung proses pendistribusian bansos di SMP 7 Kota Tangerang mengungkapkan, bantuan yang menggunakan anggaran pemerintah daerah itu diharapkan dapat meringankan beban kebutuhan hidup warga terutama yang terdampak kondisi sekarang ini.

“Bantuan tunai langsung ini kepada masyarakat yang jumlahnya 9.944. Jumlah ini adalah yang tidak kebagian bantuan dari Kemensos, mudah-mudahan bisa membantu masyarakat kita yang terdampak untuk meringankan kebutuhan hidupnya,” ujar Arief di lokasi, Rabu (25/8/2021).

Kepal Dinas Sosial Kota Tangerang Suli Rosadi menambahkan, bahwa program ini penerimanya merupakan acuan data terpadu kesejahteraan social (DTKS) yang tidak terakomodir bantuan lainnya. Sementara, nilai bantuannya hanya sebesar RP300 ribu. Untuk mekanisme pengambilan bansos sama dengan umumnya tidak ada yang membedakan.

“Dananya berdasarkan kemampuan pemerintah daerah yaitu tiga ratus ribu rupiah yang diperuntukan bagi 9.944 orang, tahun lalu hanya 2.800 orang,” ujar Suli.

Mereka melibatkan Bank BJB dalam upaya bentuk pengawasan kepada proses penyaluran bantuan sehingga penyimpangan bisa dihindari.

“Ini salah satu cara dengan melibatkan bank dan tidak melibatkan unsur lain, karena jika melibatkan unsur lain kita khawatir dengan bank kita bisa mengontrol,” katanya.

**Baca juga: Jadwal PTM di Kota Tangerang Belum Pasti

Di lokasi penyaluran bantuan, salah seorang penerima bantuan A.Mahmudin warga Kebon Besar RT03/02, Kecamatan Batuceper ini merasa bahagia dengan adanya bantuan. Dirinya yang bekerja hanya sebagai pemulung dengan pendapatan yang pas pasan merasa terbantu meskipun nilai bantuan tidak seberapa.

“Ya Alhamdulillah bisa untuk menambah biaya hidup keseharian, sebelumnya saya belum pernah menerima bantuan,” katanya. (Oke)

Print Friendly, PDF & Email