oleh

Mengapa Ada Orang yang Gampang Sakit?

image_pdfimage_print
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Menjaga kesehatan sebaiknya dilakukan sejak dini, dengan menjalani pola makan sehat serta berolahraga. Gaya hidup yang kurang sehat menjadi pemicu tubuh mudah sakit. Dan kondisi ini seringkali dialami oleh sebagian orang. Apa saja yang menyebabkan seseorang sering sakit-sakitan? Dikutip dari berbagai sumber, ini dia empat faktor penyebabnya:

1. Kurang tidur
Kurang tidur atau tidur yang tidak nyenyak, dapat membuat seluruh tubuh ‘menderita’. Hal ini karena tidur merupakan salah satu aktivitas yang paling penting untuk menunjang hidup sehat, bahagia serta produktif. Kurang tidur dikaitkan dengan meningkatnya risiko kenaikan berat badan, kanker, dan membahayakan kesehatan tubuh lainnya.

2. Stres
Terkadang pada taraf tertentu stres bisa memberikan pengaruh positif terhadap diri kita. Tingkat stres yang sedikit bisa memicu pelepasan hormon adrenalin. Namun tekanan stres yang berlebihan bisa menjadi masalah buruk bagi kesehatan, seperti sakit kepala, bahkan jantung.

3. Kurang aktif
Kurang aktif secara fisik adalah salah satu hal yang bisa membuat masalah baru bagi kesehatan, contohnya duduk terlalu lama. Kebiasaan ini bisa menonaktifkan otot rangka di tubuh bagian bawah. Imbasnya, memberikan dampak negatif bagi metabolik tubuh. Cobalah untuk bangun dari tempat duduk lebih sering, dan bergerak lebih banyak di tempat kerja.

4. Paparan bahan kimia & polusi udara
Para ilmuwan telah mengungkapkan kalau paparan besar zat merkuri, arsenik, atau bahan kimia lainnya, bisa menimbulkan kematian. Lalu bagaimana dengan jumlah yang relatif sedikit? Menurut berbagai penelitian, paparan kronis dengan relatif rendah juga bisa mendatangkan malapetaka bagi kesehatan kita.

Hal ini karena zat kimia ini dapat mengalir di dalam darah kita, lemak tubuh, atau jaringan tubuh lainnya. Imbasnya, tentu menimbulkan masalah baru bagi kesehatan tubuh. Seperti menyebabkan gangguan hormon dan sistem tubuh lainnya. ** Baca juga: Warna Cerah Baik untuk Kesehatan Psikologis?

Yuk, hindari keempat hal di atas agar tubuh tetap sehat.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email