oleh

Kunci Tingkat Pelayanan Publik di Tangsel Bertahan Urutan Pertama se-Banten

image_pdfimage_print

Kabar6-Tingkat kepatuhan pelayanan publik di lingkup Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) kembali tertinggi se-Banten. Sebelumnya skala mendapatkan skoring 88,83 dan tahun ini perolehan nilainya mencapai 94,48.

“Salah satu kunci adalah memantau terus dan mendorong perangkat daerah yang dinilai untuk memenuhi segala komponen yang dinilai,” kata Kepala Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Kota Tangsel, Aplahunnajat kepada kabar6.com, Rabu (20/12/2023).

**Baca Juga: Lagi, Standar Pelayanan Publik di Tangsel Tertinggi se-Banten

Dijelaskan, para pejabat dan petugas pelayanan didorong untuk memahami secara mendalam substansi pelayanan publik yang dilakukan termasuk dasar hukum. Petugas pengaduan mesti pahami tugasnya serta melengkapi sarana dan prasarana.

Aplah bilang, juga dipantau kelengkapan pelayanan seperti prosedur pelayanan, waktu pelayanan, termasuk apabila dikenakan biaya atau tarif agar dipublikasikan. Sehingga masyarakat memiliki kejelasan dari pelayanan yang diberikan.

“Namun target kami tidak sampai di sini. Karena target Kami adalah dapat masuk 10 besar di tingkat nasional,” jelasnya.

Aplah menambahkan, program selanjutnya di bagian organisasi adalah penilaian kepatuhan pelayanan publik ini akan dilakukan pada seluruh perangkat daerah dan unit kerja yg melaksanakan tugas pelayanan publik.

Selama ini unit kerja pelayanan yang dinilai oleh Ombudsman maupun kementerian pendayagunaan aparatur negara dan reformasi birokrasi hanya organisasi perangkat daerah tertentu.

“Kita ingin semua OPD pelayanan publik dinilai dalam upaya berlomba untuk melakukan peningkatan pelayanan kepada masyarakat,” papar Aplah.

“Peraturan wali kota terkait penilaian pelayanan publik ini sedang disiapkan dan akan segera disahkan dalam waktu dekat ini,” tambahnya.(yud)

 

Print Friendly, PDF & Email