oleh

Kota Tangerang Tuan Rumah Kejurnas Panjat Tebing, Yenny Wahid: Pembinaan Jangka Panjang

image_pdfimage_print

Kabar6-Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) menggelar kejuaraan nasional untuk kelompok umur 10 sampai 13 tahun di Kota Tangerang, Banten. Kejurnas tersebut diharapkan menjadi ajang perekrutan atlet-atlet muda untuk melanjutkan perjuangan para senior yang berkiprah di ajang internasional.

Kejurnas tersebut diikuti sebanyak 151 peserta dari 9 Provinsi di tanah air, sejak 9 – 11 Mei 2023. Kejurnas tersebut mempertandingkan kategori speed dan lead putra – putri.

Ketua FPTI Kota Tangerang, Tengku Iwan menyampaikan apresiasinya kepada Ketua Umum FPTI pusat Yenny Wahid atas kepercayaan menunjukan Kota Tangerang sebagai tuan rumah gelaran kejuaraan nasional.

“Ini yang pertama kali kejuaraan nasional digelar di Kota Tangerang,” ujar Tengku, Selasa (9/5/2023).

Hadirnya Kejuaraan nasional panjat tebing di Kota Tangerang ini, kata Tengku, tentunya berupaya memasyarakatkan olahraga panjat tebing kepada masyarakat.

Sementara, Wakil Wali Kota Tangerang, Sachrudin hadir dalam pembukaan gelaran itu menyampaikan terima kasih kepada FPTI pusat yang telah memilih kota Tangerang sebagai tuan rumah kejurnas panjat tebing ini.

“Apresiasi juga pada panitia penyelenggara yang bersusah payah. Mudahan-mudahan kejurnas panjat tebing ini juga dapat membangun semangat pembinaan secara dini, sehingga bisa melahirkan bibit-bibit atlet panjat tebing yang tangguh dan dapat meraih prestasi baik daerah, nasional dan bahkan internasional,” katanya.

Ketua Umum FPTI, Yenny Wahid mengatakan gelaran Kejuaraan nasional ini guna merekrut atlet yang bertalenta hebat. Sehingga menjadi atlet yang berkualitas untuk melanjutkan para senior yang berjibaku memenangkan kejuaraan, termasuk dalam ajang olimpiade Paris 2024 mendatang.

**Baca Juga: Mahasiswa Universitas Esa Unggul Sabet Medali Emas di Sea Games Cambodia

“Kita bisa merekrut atlet-atlet, talenta hebat ke depannya ya. Atlet-atlet yang bisa kita pupuk kedepannya agar bisa melanjutkan perjuangan para senior atlet yang sekarang sedang berjibaku untuk memenangkan pada akhirnya nanti medali emas olimpiade paris 2024,” katanya.

“Jadi ini upaya FPTI atau federasi panjat tebing Indonesia untuk melakukan pembinaan jangka panjang salah satunya dengan menyelenggarakan kejuaraan kelompok umur,” tambahnya.

Menurutnya, ajang tersebut upaya menjaring bibit atlet untuk kemudian di training khusus. Sehingga diharapkan menjadi atlet yang hebat di masa mendatang.

Yenny menyebutkan salah satu alasan dipilih ajang kejuaraan nasional di Kota Tangerang itu yakni venue yang baru. Dirinya juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemkot Tangerang yang telah memfasilitasi para atlet.

“Kita sama-sama tau bahwa di olimpiade nanti cabang olahraga punya kans untuk menyumbangkan medali hanya segelintir, hanya sedikit sekali. Biasanya badminton, lalu tahun lalu ada angkat besi karena tahun lalu panjat tebing tidak ikut,” katanya.

“Kans itu ada di panjat tebing jadi panjat tebing ini adalah olahraga prestasi. Panjat tebing ini masuk 10 besar unggulan pemerintah. Tentunya kita berterima kasih kepada Pemkot Tangerang yang telah mensupport acara pada hari ini,” tandasnya. (Oke)

Print Friendly, PDF & Email