oleh

Keinginan Pemkot Tangsel Buang Sampah ke Dengung Lebak Masih Dibahas

image_pdfimage_print

Kabar6-Tempat Pemprosesan Sampah Akhir (TPSA) Dengung di Kecamatan Maja Kabupaten Lebak dilirik oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel untuk menjadi tempat pembuangan akhir sampah.

Hal ini lantaran kerja sama antara Pemkot Tangsel dengan Pemkot Serang terkait dengan pengelolaan sampah disebut-sebut akan berakhir tahun ini dan tidak diperpanjang.

Badan Perencanaan, Penelitian, dan Pengembangan Daerah (Bapelitbangda) Kabupaten Lebak mengatakan jika keinginan Pemkot Tangsel untuk membuang sampah ke Dengung masih dalam tahap pembahasan.

“Teknisnya seperti apa masih kami bahas, karena bicara kerja sama tentu harus ada hal yang kita sepakati bersama,” kata Sekretaris Bapelitbangda Lebak, Widy Ferdian, di Rangkasbitung, Senin (2/10/2023).

Poin-poin yang penting harus disepakati, kata Widy, seperti teknis pengiriman sampah, ketersediaan lahan untuk menampung sampah yang dikirim.

“Tentu kan harus diperhitungkan, karena kalau kita mengandalkan lahan yang ada sekarang tidak akan cukup, maka perlu penambahan,” ujar dia.

**Baca Juga: Pemkot Tangsel Minta Sehari Buang Sampah 500 Ton ke TPA Degung di Lebak

“Ini yang perlu dibahas bersama Pemkot Tangsel bagaimana teknisnya agar ketika kerja sama nanti berjalan mengurangi ekses yang kurang baik, mulai dari aspek lingkungan, sosial dan ekonomi,” tambah Widy.

Terpisah saat dikonfirmasi, Kepala DLH Tangsel Wahyunoto Lukman membenarkan jika salah satu poin kerja sama antara Pemkot Tangsel dan Pemkab Lebak adalah soal penanganan sampah.

“Secara teknis akan diatur lagi dengan perjanjian kerja sama antara antara Dinas LH Tangsel dengan DLH Lebak,” kata Lukman.(Nda)

Print Friendly, PDF & Email