oleh

KBM 100 Persen di Kabupaten Tangerang Mulai 17 Mei 2022

image_pdfimage_print

Kabar6-Pemerintah Kabupaten Tangerang akan menerapkan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) 100 persen mulai Selasa, 17 Mei 2022 mendatang. Adapun kegiatan sekolah usai libur lebaran masuk lagi Kamis lusa.

“Sudah ada, insya Allah mereka akan efektif KBM 100 persen mulai 17 Mei 2022,” kata Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang, Syaifullah kepada kabar6.com, Senin (9/5/2022).

Syaifullah menerangkan, sekolah yang sudah mengajukan permohonan untuk melaksanakan PTM 100 persen sudah banyak. Namun, sekolah yang mengajukan permohonan kepada Disdik Kabupaten Tangerang minimal 20 sekolah dalam seminggu dengan 3 persyaratan.

“Pertama sekolah harus mengajukan dinas pendidikan untuk melaksanakan PTM 100 persen,” terangnya.

**Baca juga: Polda Banten Siapkan Skema One Way atau Contra Flow di Tol Jakarta – Merak

Kedua, lanjut Syaifullah, setiap sekolah diharuskan persentase vaksinasi kedua minimal 85 persen.

“Dan ketiga jika sekolah sudah boleh melaksanakan PTM 100 persen sekolah harus menerapkan prokes,” jelasnya. (Rez)

Print Friendly, PDF & Email