oleh

Kamar Tidur Cerminan Keluarga Bahagia Ala Feng Shui

image_pdfimage_print

Kabar6-Keluarga harmonis dan bahagia, dapat diraih melalui penerapan feng shui dalam tata letak ruangan di rumah. Dengan feng shui, Anda dapat mengoptimalkan rumah agar menjaring energi positif sebanyak-banyaknya.

 

Tidak dapat dipungkiri lagi, sebagian besar pasangan suami istri, banyak menghabiskan waktu dalam kamar tidur. Nah berikut tips-tips dasar feng shui untuk kamar tidur, agar rumah tangga Anda dilimpahi kebahagiaan:

 

1. Pastikan jika ruang tidur Anda bebas dari kondisi yang tidak baik seperti dinding retak, bocor, atau cat yang sudah pudar, agar keharmonisan Anda dan pasangan tidak terganggu.

 

2. Pernikahan merupakan sebuah semangat baru dalam kehidupan seseorang, karena itulah jangan biarkan suasana kamar tidur yang terkesan mencekam, sehingga dapat menghantarkan energi buruk bagi sebuah keluarga,

 

3. Disarankan untuk membuat ruang tidur yang cukup luas, tapi juga jangan terlalu besar. Kamar tidur yang terlalu sempit akan mengganggu sirkulasi udara dan masuknya energi positif. ** Baca juga: Rumah Penuh Cinta Dengan Feng Shui

 

4. Ruang tidur yang sempit akan membuat penghuninya merasa sesak dan terhimpit, sehingga cenderung cepat memendam amarah. Sebaliknya, ruang tidur yang terlalu luas justru akan menciptakan jarak bagi Anda dan pasangan. Selain itu, kehangatan rumah tangga tidak akan cukup untuk melingkupi ruang tersebut.

 

5. Usahakan agar jendela kamar menghadap ke luar agar sirkulasi udara sekaligus pencahayaan menjadi seimbang. Perlu diingat, Jangan membiarkan jendela terbuka tanpa tirai, karena isi rumah tangga dapat dilihat dari kamar tidur Anda dan pasangan.

 

6. Hindari meletakkan pintu kamar tepat menghadap kaki ranjang, karena energi positif yang masuk ke kamar dapat dihalau oleh kaki yang menghadap ke pintu.

 

7. Tidak disarankan untuk meletakkan pintu kamar berseberangan dengan tubuh (di bagian tengah) ranjang, karena energi positif bisa dengan mudahnya dihalau oleh tubuh ranjang. Sebaiknya pintu kamar diletakkan menghadap ke dinding dan tidak segaris dengan ranjang, sehingga energi positif dapat dengan mudah berputar di ruangan.

 

Menata ruang tidur yang tepat selain indah dipandang mata, juga akan membuat hubungan Anda dan pasangan bertambah harmonis. Kamar tidur adalah ruang pribadi yang harus dijaga kerahasiaannya sekaligus kehormatannya.(ilj)

Print Friendly, PDF & Email