oleh

Hujan Sebentar, Jalan Raya Siliwangi di Pamulang Tergenang

image_pdfimage_print

Kabar6-Hujan deras yang turun sebentar di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menyebabkan timbul genangan air. Kondisi itu terpantau di Jalan Raya Siliwangi, Kecamatan Pamulang.

Pantauan kabar6.com, genangan air sebatas mata kaki persis terjadi di jalan depan Situ Ciledug. Pemotor yang melintas terpaksa angkat kedua kaki demi tidak kecipratan air kotor.

“Makin parah aja,” kata Sudirman, seorang pedagang di sekitar lokasi, Selasa (14/11/2023).

Sebelumnya genangan air di jalan tersebut cepat surut. Kini setelah ada pembatas ruas jalan aliran air menjadi mampet.

**Baca Juga: Musim Pemilu, Pemilik Konveksi di Tangerang Patok Uang Muka 50 Persen

“Air kepampet coran batas jalan,” singkatnya. Genangan air juga mengakibatkan antarwarga pemotor adu mulut.

Warga protes terhadap pengendara yang melaju dengan kecepatan tinggi. “Woi brengsek, nyiprat,” teriak seorang wanita kepada remaja pengendara motor.

Diketahui, koridor Jalan Raya Siliwangi, Pamulang, statusnya aset milik pemerintah provinsi Banten. Proyek pembatas ruas jalan baru rampung digarap pihak ketiga.

Selain ruas jalan di atas, genangan air juga terjadi persis depan gapura Taman Makam Bahagia, Kecamatan Pondok Aren.(yud)

Print Friendly, PDF & Email