oleh

Heboh Milanista Sambut Legendaris AC Milan di Bandara Soetta

image_pdfimage_print

Kabar6-Puluhan milanista dan milanisti memadati Terminal 2D Bandara Soekarno Hatta (Soetta), Kamis (5/6/2014). Hebohnya keberadaan para suporter club sepakbola AC Milan itu, karena ingin menyambut kedatangan 16 pemain sepakbola Legendaris dunia asal Italia.

Sedianya, kedatangan 16 pemain legendaris AC Milan ke tanah air guna melakoni laga persahabatan melawan Indonesia All star, yang akan dihelat di Stadioan Utama Gelora Bung Karno, pada Sabtu (7/6/2014) mendatang, jelang perhelatan Piala Dunia 2014.

Adapun ke 16 pemain legendaris dimaksud adalah, mantan Kapten Timnas Italia Fabio Cannavaro, Luis Figo, Deco dan bintang Asia Hidetosi Nakatan. Sedangkan 5 pemain legendaris yang pernah membela club AC milan adalah, Manuel Rui Costa, Alesndro Nesta, Genaro Gattuso, Rivaldo dan Gianluca Zambrota.

“Untuk laga persahabatan nanti, kami bahkan sudah menyiapkan sebanyak dua ribu lima ratus tiket,” kata Danar, salah seorang milanista yang terlihat begitu antusias.

Sementara Risa, milanisti asal Serpong mengaku senang dengan kedatangan pemain legendaris yang diidolakannya sejak masih duduk dibangku sekolah menengah pertama itu.

“Sumpah, saya seneng banget bisa menyambut para pemain legendaris itu disini. Mereka adalah pemain yang saya idolakan sejak tahun 2003 lalu. Dan, sekarang saya bisa melihat langsung,” ujar Risa. **Baca juga: Mahasiswa IAIN Sultan Maulana Hasanudin Tolak Hatta Rajasa.

Milanisti belia itu bahkan mengklaim, bila pertandingan AC Milan dengan Indonesia All Star nanti, akan menjadi hadiah kelulusannya. **Baca juga: Sabu Senilai 6 Miliar Diselundupkan Via Bandara Soetta.

Selain melakoni pertandingan persahabatan melawan Indonesi All Star, para pemain legendaris itu juga akan menjalani beberapa coaching clinic.(ali/bad)

Print Friendly, PDF & Email