oleh

Gemes…Ada Parfum Beraroma Dahi Kucing di Jepang

image_pdfimage_print
Moho Moho Odeko no Kaori.(rocketnews24)
Moho Moho Odeko no Kaori.(rocketnews24)

Kabar6-Ada kabar gembira bagi Anda penggemar kucing. Jika biasanya Anda sering kangen saat bepergian keluar kota, lantaran harus berpisah dengan kucing kesayangan, sekarang hal itu tidak akan tejadi lagi.

Ada variasi parfum baru yang bikin Anda seakan terus berdekatan dengan hewan imut itu. Ya, Jepang telah menciptakan parfum unik, beraroma dahi/jidat kucing.

Inovasi ini dipelopori oleh sebuah perusahaan Jepang bernama Felissimo, yang penasaran akan aroma kucing. Dikutip dari kawaiibeautyjapan, mereka melihat bahwa aroma kucing banyak menarik perhatian sekaligus membuat betah para pencinta hewan berbulu itu, untuk terus berlama-lama dengan hewan kesayangan mereka.

Setelah melakukan riset dan pengembangan selama empat bulan, parfum aroma dahi kucing ini pun tercipta dengan hasil yang sangat memuaskan, sangat mirip dengan aroma dahi kucing aslinya.

Parfum beraroma dahi kucing.(bbs)
Parfum beraroma dahi kucing.(bbs)

Dalam survei dan penelitian yang dilakukan tersebut, didapatkan gambaran aroma jidat kucing itu memiliki aroma yang sangat unik, yaitu aroma kasur yang dijemur, sinar matahari, dan roti manis yang baru dipanggang.

Parfum dalam kemasan botol ukuran 100 ml tersebut diberi nama Moho Moho Odeko no Kaori. Dengan harga hanya sekira Rp150 ribu per botol.

Para pencinta kucing yang memiliki alergi terhadap bulu pun sangat terbantu. Mereka dapat menciumi aroma dahi kucing tanpa harus menyentuh tubuh hewan mungil ini.

Cara pemakaian adalah dengan menyemprot parfum ini pada bantal atau boneka, dan Anda pun dapat menciuminya sepanjang hari. Untuk lebih melengkapi, perusahaan Felissimo juga merekomendasikan boneka buatan mereka yang bentuknya menyerupai kepala kucing, dibanderol sekira Rp363 ribu. ** Baca juga: Zaman Edan, Gadis Asal Moskow Jual Keperawanan Lewat Online

Tertarik membeli parfum beraroma unik tersebut?(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email