oleh

Duh, Puluhan Korban Banjir Terserang Penyakit

image_pdfimage_print
Pemeriksaan kesehatan. (shy)

Kabar6-Sebanyak 28 warga Kampung Cogreg, Desa Pasir Bolang, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang terserang penyakit, Senin (8/5/2017). Para warga yang terserang penyakit tersebut didominasi oleh anak-anak dan para ibu hamil.

“Kalau sakitnya, mulai dari penyakit kulit seperti gatal-gatal serta, sakit flu dan demam. Kalau seperti itu, kami biasanya memang kasih obat beserta, vitamin daya tahan tubuh tapi, untuk ibu hamil kita lakukan pemeriksaan lebih, takut-takut mengganggu keadaan janin,” terang petugas kesehatan pada Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang, Linda.

Linda mengatakan, para petugas medis melakukan pemeriksaan di salahsatu masjid kawasan sekitar yang mana merupakan, posko pengungsian bagi warga.

“Kami buka posko kesehatan satu di ujung jalan namun, memang karena jaraknya jauh dan aksesnya sulit mengingat, terendam banjir. Jadi, kami membuka pengobatan di pengungsian warga, sekalian cek kondisi kesehatan korban banjir,” ungkapnya.

Untuk diketahui, puluhan rumah di kawasan sekitar terendam banjir setinggir 40-60 cm bahkan, banjir dengan ketinggi 100 merendam akses warga menuju kawasan Jalan Arya Wangsakara, Tigaraksa yang menyulitkan warga untuk beraktivitas. Banjir pun terjadi disebabkan, meluapkan Sungai Cimamceuri. (Shy)

Print Friendly, PDF & Email