oleh

Dinsos Saluran Bantuan Tangani Kemiskinan Ekstrim di Banten

image_pdfimage_print

Kabar6- Dinas Sosial (Dinsos) Provinsi Banten menyalurkan bantuan untuk menangani kemiskinan ekstrim yang tersebar di Banten. Tercatat sebanyak 27.500 penerima dengan total anggaran sebesar 13,7 miliar lebih.

Program penanganan kemiskinan ekstrem, serta sebagai dukungan penguatan tata kelola birokrasi untuk mencapai target penurunan kemiskinan menjadi 7 persen pada 2024 sesuai arahan Presiden Jokowi.

Bantuan tersebut berupa jaminan Sosial keluarga sebanyak 27.500 keluarga dimana masing-masing mendapatkan Rp500.000 dengan total pagu anggaran Rp13.750.000.000 miliar.

**Baca Juga: Didemo di Hari Pertama Kerja, Iwan Kurniawan Mengaku Kinerjanya sebagai Pj Bupati Lebak Dievaluasi 3 Bulan Sekali

Lalu, Jaminan Sosial Lanjut Usia (JSLU) sebanyak 3.600 orang masing-masing sebanyak 750.000 dengan 2.700.000.000.

“Bantuan pemenuhan kebutuhan dasar anak dalam atau kuar panti, sebanyak 600 anak masing-masing mendatang Rp 500.000 dengan total anggaran sebesar Rp 300.000.000,” kata Kepala Dinsos Banten Nurhana, Selasa (7/11/2023).

Selanjutnya bantuan pada jaminan sosial orang dengan kedisabilitasan (JSODK) sebanyak 600 orang dengan masing-masing 500.000 dengan total anggaran sebanyak 300.000.000.

“Bantuan usaha ekonomi produktif 6.200 keluarga masing-masing 2.500.000 dengan total anggaran sebanyak 15.500.000.000,”tandasnya.(Aep)

Print Friendly, PDF & Email