1

Salut, Pegiat Lingkungan Pamulang dan Depok “Sikat” Sampah Kali Angke

Kabar6–Tidak mempedulikan bau tak sedap yang santer keluar dari tumpukan sampah, tak peduli terjangan air berwarna keruh kecoklatan yang membasahi sekujur tubuh.

Namun, puluhan orang berhati tulus yang terlibat dalam kegiatan itu terus saja membersihkan sampah dari Kali Angke. Sungguh luar biasa!

Ya, setelah sebelumnya melakukan aksi bersih sampah di Situ Tujuh Muara, kali ini para pemuda peduli lingkungan Pamulang dan Depok mengadakan Operasi Bersih (Opsi) Kali Angke, Minggu (17/12/2017).

Pelopor pegiat lingkungan Pamulang, Opi Andaresta menjelaskan, Kali Angke yang dulunya menjadi urat nadi masyarakat dalam mendulang ekonomi, kini tak berfungsi semestinya. Hal itu disebabkan pendangkalan kali serta banyaknya sampah yang menumpuk.

Opay sapaan akrabnya, bersama OKP Ganespa, Paspikal Kali Pesanggrahan, KP2D Depok serta Bina Remaja 02 dan 04 Pondok Benda Pamulang, bahu membahu membersihkan sampah di Kali Angke. Titik Opsi Kali Angke di mulai dari Gang Arjuna, Kampung Parakan, Kelurahan Pondok Benda, Pamulang.**Baca juga: Ratusan Pegawai RSU Kota Tangsel Disuntik Vaksin Difteri.

“Opsi bertema peduli lingkungan ini kami lakukan dengan kesadaran sebagai masyarakat yang peduli akan lingkungannya. Yang tak ingin melihat lingkungan kami dipenuhi sampah liar yang dibuang sembarangan. Bila dibiarkan, tumpukan sampah di kali dapat menyebabkan banjir ke area sekitar,” kata Opay melalui siaran persnya, Selasa (19/12/2017).**Baca juga: OKP Ganespa Desak DKPP Tangsel Atasi Sampah di Kali Angke.

Opay berharap, agar kedepannya kesadaran masyarakat untuk tidak lagi membuang sampah sembarangan termasuk di Kali Angke mulai tumbuh. Dan tergerak hatinya untuk bersama-sama menjaga kebersihan lingkungannya masing-masing.(fit)




Berbalut Silaturahmi, Begini Serunya Reuni Akbar SMPN 2 Serpong

Kabar6–Masa SMP selalu saja dipenuhi rasa keingintahuan yang tinggi, lagak tingkah yang kerap kali konyol, hingga wajah mendadak pucat saat bertemu sang pujaan hati disaat masuk ke kantin sekolah. Alah lebay jasa!

Menurut Anda, bagaimana rasanya jika bertemu kembali kawan-kawan SMP yang sudah terpisahkan selama 22 tahun. Pastinya sesuatu banget bukan? Ya iyalah!

Kiranya nuansa ‘sesuatu banget’ itu jualah yang ada disetiap hati para peserta Reuni Akbar SMPN 2 Serpong (sekarang SMPN 1 Cisauk, red) Angkatan-95.

Sejak pagi, tak kurang dari 85 orang peserta reuni akbar berkumpul di halaman SMPN 1 Cisauk, Kabupaten Tangerang. Kontras terlihat wajah gembira diantara para peserta reuni. Wajar saja, karena momen ini merupakan ajang silaturahmi Angkatan-95 SMPN 2 Serpong.

Reuni akbar itu kelihatan kompak, terlihat jelas dari kaos putih yang seragam dikenakan seluruh peserta dan pengurus reunian itu. Cuaca yang mendung adem membuat silaturahmi makin tak terbendung di Minggu ceria ini.

Ketua Paguyuban Alumni Angkatan 95 SMPN 2 Serpong, Syarif Hidayat menjelaskan, dengan adanya kegiatan akbar ini, diharapkan sesama anggota dapat kembali mempererat silaturahmi yang telah lama pudar.

“Sesuai tema acara, walaupun sekarang memiliki warna yang berbeda-beda. Namun, dulu kita semua tetaplah biru putih,” kata Syarif kepada kabar6.com, Minggu (10/12/2017).

Disamping itu, paguyuban ini diharapkan dapat membawa nama harum bagi almamater serta dapat memberi manfaat bagi sekolah, sesama anggota maupun di lingkungannya masing-masing.

“Kedepannya, Inshaa Allah kami akan membentuk badan usaha yang dapat menghasilkan bagi paguyuban itu sendiri,” jelasnya.

Dia juga mengatakan, kalau paguyuban itu rutin mengadakan pertemuan satu bulan sekali, dan untuk tahun depan paguyuban akan mengadakan gathering.

Kepala Sekolah SMPN 1 Cisauk Kabupaten Tangerang, Drs Alwanih M.Pd menuturkan, dirinya tak menyangka acara yang digelar alumninya ini berjalan begitu meriah yang penuh kegembiraan serta canda tawa.

Alwanih berharap, agar pertemuan ini menjadi wadah untuk terus mempererat persaudaraan dan terus memperkuat silaturahmi.

“Semoga dengan kegiatan positif penuh manfaat ini, dapat menjadikan kita semua dalam persaudaraan selamanya,” papar Alwanih.

Perwakilan guru sekolah, Agus Permana menambahkan, sebagai paguyuban dan alumni dari sekolah tempat Agus mengajar, tetaplah pererat silaturahmi.

Dia juga mengharapkan untuk setiap angkatan, agar merapikan terlebih dahulu susunan kepengurusan baru kemudian dapat mengadakan reuni akbar.

Terkait acara ini, Agus mewakili para guru dan sekolah, sangat mensupport kegiatan-kegiatan positif dan penuh manfaat seperti ini.

“Dalam beberapa waktu ini, sudah beberapa angkatan yang melakukan reuni akbar. Seperti angkatan 93, 94 yang rata-rata melakukan reuni di luar sekolah. Hanya beberapa angkatan yang melakukannya di sekolah. Namun, tetap semangat dan penuh kemeriahan,” tuturnya.**Baca juga: Polsek Mauk Sergap Dua Penjudi Kiu-kiu.

Dari perwakilan anggota, Dadang berpendapat, bahwa kegiatan reuni akbar seperti ini sangat bermanfaat yang dapat memberikan semangat serta kekuatan silaturahmi didalamnya. **Baca juga: Gondol Motor Teman, ABG Ini Ditangkap Polsek Mauk.

Dadang berharap, kedepannya paguyuban dapat melaksanakan kegiatan-kegiatan sosial lainnya, sehingga masyakarat sekitar juga menerima manfaat dari keberadaan paguyuban itu. **Baca juga: Kapolda Ingatkan Jangan Ada Sweeping Saat Natal dan Tahun Baru.

Diinformasikan, acara yang dihelat sejak pagi hari itu, menampilkan perform suara emas biduan-biduan cantik diatas panggung, penyerahan penghargaan secara simbolis kepada pihak sekolah serta games-games seru yang dipenuhi gelak tawa penuh kegembiraan.(fit)




Pererat Kebersamaan Di Biji Kopi Motor Club

Kabar6–Nama komunitas motor ini cukup unik, Biji Kopi Motor Club namanya. Mereka mendirikan komunitas ini karena rasa kebersamaan serta ingin terus mempererat tali persahabatan diantara mereka.

Merasa punya satu kesamaan yakni satu tongkrongan di Kedai Kopi Pakde, yang berlokasi di Komplek Ruko Kordoba Blok K 53, Nusaloka Sektor 14.4 BSD, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Bendahara Biji Kopi Motor Club, Andi Jangkung menerangkan, komunitas motor dengan nama Biji Kopi itu memiliki filosofi karena biji kopi itu adalah orisinal/asli/tulus/ikhlas.

Jadi, 30 orang warga BSD yang tergabung dalam komunitas itu memiliki rasa kebersamaan yang tinggi serta hati yang tulus ikhlas untuk mempererat tali persahabatan.

“Filosofinya karena biji kopi itu menunjukkan orisinal dan kebetulan nongkrongnya bareng di kedai kopi pakde,” kata Andi kepada kabar6.com, Sabtu (2/12/2017).

Biji Kopi Motor Club yang beranggotakan 30 orang usia tua dan muda, memiliki ragam motor yang berbeda, disatukan dalam rasa kebersamaan yang kental.

Biji Kopi Motor Club yang diketuai Agustinus Hariyanto, telah beberapa kali melakukan touring seperti ke Badui, Ciboleger, Pantai Bagedur, Gunung Bunder, Cileteu, Curug Cikaso, serta Karang Tawulan Pangandaran.**Baca juga: Libur Akhir Pekan, Ini Destinasi Wisata Kota Tangerang.

Dan, komunitas motor dengan nama unik ini memiliki rencana kembali melakukan touring. Seperti ke Wei Kambas Lampung serta ke Sukabumi. “Yang penting tetap menjaga kebersamaan dan tetap mempererat persahabatan,” pungkas Andi.(fit)




Pekan Olahraga HMB 2017 Resmi Dibuka

Kabar6–Pekan Olahraga HMB 2017 dengan tema olahraga menyatukan kita, resmi dibuka oleh Himpunan Mahasiswa Banten (HMB), Rabu (22/11/2017) malam, Aula HMB Jakarta, Jalan Semanggi II, Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Ketua Umum HMB Jakarta, Adhia Muzaki mengatakan, dengan diadakannya kegiatan pekan olahraga ini diharapkan semua kader-kader HMB dan para senior dapat bersinergi dan mempererat tali silaturahmi.

“Teman-teman harus menjunjung tinggi sportifitas dalam bertanding, sebab pada hakikatnya olahraga mengajarkan kita pada sebuah kejujuran dan sebuah Integritas, jangan sampai curang,” Kata Adhia Muzaki, Kamis (23/11/2017).

Adhia melanjutkan, semoga para kader HMB bisa hidup lebih sehat lagi. Sebab, dalam tubuh yang sehat, terdapat akal yang sehat.

“Dari akal yang sehat terdapat tubuh yang sehat juga, saya juga meminta kepada teman semua untuk mensupport dan menjaga sportifitas dalam bertanding. Karena dalam olahraga, yang dijunjung adalah integritas, kalau kita curang namanya tidak berintegeritas,” sambung Adhia.

Koordinator Majlis Konsultasi Pengurus (MKP) HMB Jakarta, Mufti Azmi Miladi menuturkan, kegiatan pekan olahraga ini adalah salah satu terobosan bagi kepengurusan. Dia menilai, kegiatan ini sebagai langkah HMB untuk menciptakan kehidupan yang sehat.

“Semoga dengan adanya kegiatan pekan olahraga ini anak anak HMB bisa sehat, karenakan selama ini kalau dibilang, yah pola hidup anak HMB ini kurang sehat. Karena selain kuliah, ya anak HMB ini ya makan tidur, ngerokok ngopi dan begadang,” pungkas Azmi.(rls/fit)




FIDKOM UIN Syarif Hidayatullah Bahas Keragaman dan Inklusi Disabilitas

Kabar6–Dalam rangka menyambut Hari Penyandang Disabilitas Internasional yang diperingati setiap 3 Desember, Program Studi Kesejahteraan Sosial (Kessos) Fakultas Ilmu Dakwah dan Ilmu Komunikasi (FIDKOM) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, menggelar Konferensi Internasional tentang Keragaman dan Inklusi Disabilitas di Masyarakat Muslim; Pengalaman di Negara-Negara Asia.

Konferensi internasional ini terselenggara berkat kerjasama FIDKOM UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Ciputat, Tangerang Selatan (Tangsel) dengan The Institute for Religion, Politics, and Society (IRPS), Australian Catholic University (ACU) dan The Institute for Culture and Society at University of Western Sydney. Serta didukung oleh The Asia Foundation (TAF).

Kegiatan ini diinisiasi sejumlah peneliti seperti Dr. Dina Afrianty (ACU), Dr. Karen Soldatic, dan Dr. Arief Subhan sejak tahun 2016 melalui program penguatan penelitian disabilitias di Lembaga Pendidikan Islam.

“Hadir sebagai narasumber dari Indonesia maupun Australia, juga dipresentasikan sebanyak 57 makalah dari para peneliti yang berasal dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia yang secara khusus memiliki perhatian dan kepedulian terhadap hak-hak penyandang disabilitas,” ujar Lisma Dwiyati, M.Si. Ketua Program Studi Kessos UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Rabu (22/11/2017).

Acara yang dibuka oleh Rektor UIN Jakarta Prof. Dr. Dede Rosada ini, bertujuan untuk memfasilitasi para akademisi, peneliti, pemerhati, pengambil kebijakan, aktivis disabilitas, serta organisasi penyandang disabilitas untuk mendiskusikan tentang betapa pentingnya nilai-nilai inklusi sosial, non-diskriminasi, pluralism, multikulturalisme, dan toleransi keberagaman agama serta keragaman budaya di Asia dan Indonesia.

Prof. Dr. Ayumardi Azra, DEA, selaku keynote speaker menyatakan, Indonesia merupakan sebuah negara yang mengintegrasikan pluralitas dan keragaman, terbukti dengan dijadikannya Pancasila sebagai dasar negara, padahal mayoritas penduduknya adalah muslim.

Beberapa pembicara lain membahas tema-tema diskusi seperti pendidikan inklusif; pelayanan anak dan keluarga; keberagaman dan inklusi social; perempuan/gender/seksualitas; kebijakan, hukum dan politik.**Baca juga: Ini Pemenang Giant Faunatic Drawing Competition.

Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Jakarta Dr. Arief Subhan menjelaskan, Konferensi Internasional ini diharapkan menjadi awal dimulainya kerjasama peneliti Indonesia dan Australia dalam wadah “Australia-Indonesia Disability Research Networks”. “Konferensi ini juga sekaligus soft launching berdirinya The UIN Center for Student with Special Need,” pungkasnya.(rls/fit)




Supermal Karawaci Berbagi Kasih di SDN Tapos 03

Kabar6–Di penghujung 2017 ini, Supermal Karawaci dan Non-profit Community, Komunitas Travelclubbers berkunjung ke SDN Tapos 03, Kecamatan Tenjo, Kabupaten Bogor.

Kunjungan ini merupakan program Supermal Karawaci Peduli untuk berbagi kasih dan bantuan kepada 194 siswa & guru di SDN Tapos 03.

“Supermal Karawaci sebagai mal yang identik dengan sisi entertainment juga tetap menjalankan misi sosial setiap bulannya. Dan, kami berharap agar program ini dapat terus berkelanjutan di tahun mendatang,” jelas Heru Nasution, Managing Director PT Supermal Karawaci, Selasa (21/11/2017).

Heru menjelaskan, alasan dipilihnya SDN Tapos 03 sebagai sasaran kegiatan sosial kali ini, berdasarkan hasil laporan dan riset, siswa dan sekolah ini termasuk salah satu sekolah yang kondisinya cukup memprihatinkan di wilayah tersebut.

Kondisi sekolah yang memprihatinkan dan sangat berdebu disebabkan lantainya yang sudah lama hancur serta kondisi bangunan yang mengalami keretakan di sana sini. Tentu sangat tidak sehat dan berbahaya untuk siswa yang bersekolah di sini.

“Oleh karena itu, kami berinisiatif untuk bergandeng tangan bersama para sponsor dan donatur untuk membantu agar anak-anak bisa belajar di lingkungan yang layak dan sehat,” kata Heru.

Dalam kunjungan berbagi kasih itu, Supermal Karawaci dan Non-profit Community Komunitas Travelclubbers mengajak seluruh siswa untuk melakukan berbagai kegiatan positif.

Seperti melukis tempat sampah, menyampul buku bacaan, membersihkan dan merapikan perpustakaan, membuat poster edukasi kesehatan serta menghias kartu ucapan.

Dan diakhir acara, seluruh siswa mendapatkan bantuan berupa tas serta peralatan sekolah seperti sepatu, vitamin dan bingkisan makanan.

Sementara untuk 10 guru yang mengajar di SDN Tapos 03 mendapatkan bantuan berupa masker, vitamin, obat mata serta berbagai paket makanan.**Baca juga: 10.000 Buruh KSPSI Bakal Kepung Kantor Gubernur Banten.

“Semoga melalui program ini, bisa terus membangkitkan asa adik-adik kita tetap semangat pergi ke sekolah demi meraih cita-cita dan para guru bisa menjalankan tugas dan pengabdiannya,” pungkasnya.(rls/fit)




SDGs Trend Awareness Generasi Muda

Kabar6–Sustainable Development Goals (SDGs) atau Tujuan Pembangunan Berkelanjutan, adalah resolusi Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yang diterbitkan pada 21 Oktober 2015 dengan 17 tujuan, sebagai ambisi pembangunan bersama untuk kemaslahatan manusia dan bumi.

Universitas Prasetiya Mulya, yang berlokasi di BSD, Tangerang, mendukung SDGs yang dicanangkan PBB. Salah satunya melalui sosialisasi dengan tujuan meningkatkan awareness dan menjadikan SDGs sebagai trend di kalangan SMA.

“Sebagai generasi muda, harus aware dengan lingkungan sekitarnya,” kata Lita, Ketua Youth Speak League (YSL) Universitas Prasetiya Mulya, saat mengenalkan SDGs sebagai tren awareness kepada siswa/I SMA Al Azhar BSD, Selasa (14/11/2017).

Senada, Local Committee president AIESEC Universitas Prasetiya Mulya, Fauzan Goldiano Putra, di depan ratusan siswa SMA Al Azhar BSD, menjelaskan pentingnya memiliki kepedulian terhadap lingkungan sekitar.

“Apa yang sudah dapat kita berikan, bagaimana caranya dapat memberikan kontribusi positif kepada sekolah sebagai bentuk balas budi kita,” cerita Fauzan yang mendapatkan perhatian serius dari para siswa.

Acara dilanjutkan dengan pemutaran video saat anggota AIESEC melakukan kunjungan ke Afrika dengan segala permasalahan kompleks, mengajak siswa Al Azhar untuk turut berinteraksi mengemukakan pendapatnya tentang permasalahan yang ada di lingkungannya masing-masing. (fit)

 

Adapun 17 tujuan SDGs sebagai berikut:

1. Tanpa kemiskinan dan pengentasan kemiskinan di semua tempat.

2. Tanpa kelaparan

* Mengakhiri kelaparan, mencapai ketahanan pangan dan perbaikan nutrisi, serta menggalakkan pertanian yang berkelanjutan.

3. Kehidupan sehat dan sejahtera

* Menggalakkan hidup sehat dan mendukung kesejahteraan untuk semua usia.

4. Pendidikan berkualitas

* Memastikan pendidikan berkualitas yang layak dan inklusif serta mendorong kesempatan belajar seumur hidup bagi semua orang.

5. Kesetaraan gender

*Mencapai kesetaraan gender dan memberdayakan semua perempuan.

6. Air bersih dan sanitasi layak

* Menjamin akses atas air dan sanitasi untuk semua.

7. Energi bersih dan terjangkau

* Memastikan akses pada energi yang terjangkau, bisa diandalkan, berkelanjutan dan modern untuk semua.

8. Pekerjaan layak dan pertumbuhan ekonomi

* Mempromosikan pertumbuhan ekonomi berkelanjutan dan inklusif, lapangan pekerjaan dan pekerjaan yang layak untuk semua.

9. Industri, inovasi dan infrastruktur

* Membangun infrastruktur kuat, mempromosikan industrialisasi berkelanjutan dan mendorong inovasi.

10. Berkurangnya kesenjangan

* Mengurangi kesenjangan di dalam dan di antara negara-negara.

11. Kota dan komunitas berkelanjutan

* Membuat perkotaan menjadi inklusif, aman, kuat, dan berkelanjutan.

12. Konsumsi dan produksi yang bertanggung jawab

* Memastikan pola konsumsi dan produksi yang berkelanjutan.

13. Penanganan perubahan iklim

* Mengambil langkah penting untuk melawan perubahan iklim dan dampaknya.

14. Ekosistem laut

* Pelindungan dan penggunaan samudera, laut dan sumber daya kelautan secara berkelanjutan.

15. Ekosistem daratan

* Mengelola hutan secara berkelanjutan, melawan perubahan lahan menjadi gurun, menghentikan dan merehabilitasi kerusakan lahan, menghentikan kepunahan keanekaragaman hayati.

16. Perdamaian, keadilan dan kelembagaan yang tangguh

* Mendorong masyarakat adil, damai, dan inklusif.

17. Kemitraan untuk mencapai tujuan

* Menghidupkan kembali kemitraan global demi pembangunan berkelanjutan.(ist)




WPMI, Wadahnya Pengusaha Wanita di Tangerang

Kabar6–Rapat Koordinasi DPC Wanita Pengusaha Muslimah Indonesia (WPMI) Kota Tangerang yang dihadiri Ketua dan Wakil Ketua WPMI Banten, fokus pada pembentukan struktur organisasi DPC WPMI Kota Tangerang.

Ketua DPD WPMI Banten, Yuli, menjelaskan, dalam memilih struktur organisasi, haruslah yang kompeten dibidangnya. Agar sejalan dengan visi misi WPMI menjadi wanita muslimah pengusaha yang cerdas, berjiwa saing tinggi, modern dan mandiri.

“Pilih orang-orang sesuai pada bidangnya, jangan asal pilih. Berkompeten pada bidangnya sangat mendukung kemajuan visi dan misi WPMI itu sendiri,” kata Yuli kepada kabar6.com.

Senada, Ketua terpilih DPC WPMI Kota Tangerang, Jannah menambahkan, para pengusaha muslimah yang ada di Kota Tangerang harus dapat memajukan usaha dan mandiri. “WPMI Kota Tangerang harus dapat menjadi enterpreuneur sejati,” tegas Jannah.

Hasil dari rapat koordinasi pemilihan struktur organisasi DPC WPMI Kota Tangerang, ketua di isi oleh Jannah, Wakil Ketua diisi Eny Wahyu, Sekretaris oleh Prita dan Bendahara oleh Prita.**Baca juga: Bupati Zaki Terima Penghargaan APN 2017.

Selanjutnya, acara diisi dengan kegiatan ramah tamah sembari membicarakan program kerja DPC WPMI Kota Tangerang ke depannya.(fit)




Yorrys Raweyai: SK DPD KSPSI Banten Segera Diterbitkan

kabar6.com

Kabar6-Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI), Yorrys Raweyai, menanggapi serius surat yang dilayangkan pengurus DPD KSPSI Provinsi Banten.

Orang nomor satu di tubuh organisasi pekerja yang memiliki sedikitnya enam juta anggota tersebut, secara tegas menyatakan sesegera mungkin akan menerbitkan Surat Keputusan (SK) untuk jajaran pengurus DPD KSPSI di tanah jawara ini.

“Segera diterbitkan,” ungkap Yorrys, kepada Kabar6.com, melalui pesan WhatsApp, Jum’at (10/11/2017).

Diberitakan sebelumnya, pengurus DPD KSPSI Provinsi Banten melayangkan surat ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) KSPSI, Jum’at (10/11/2017).

Hal ini, menyusul belum diterbitkannya Surat Keputusan (SK) bagi pengurus DPD KSPSI Banten pasca Konferensi Daerah Luar Biasa (Konferdalub) yang digelar di Grand Soll Marina Hotel di kawasan Jatiuwung, Kota Tangerang, pada Rabu (18/10/2017) silam.

“Ya, hari ini kami kirim surat ke pusat untuk mempertanyakan SK yang hingga kini belum juga diterbitkan,” ungkap Ketua DPD KSPSI Banten Dedi Sudarajat, kepada Kabar6.com, siang tadi.

Sementara, kata dia, Konferdalub yang diikuti 7 PD SPA KSPSI Banten, 7 DPC KSPSI se- Banten dan 20 orang pengurus DPD KSPSI Banten ini, secara aklamasi memilih dirinya untuk menjadi ketua di organisasi pekerja besutan Yorrys Raweyai tersebut.**Baca juga: Belum Ada SK, DPD KSPSI Banten Layangkan Surat ke Pengurus Pusat.

Bahkan, Konferdalub yang dihadiri dua Wakil Ketua Umum DPP KSPSI, yakni Jusuf Rizal dan Jumhur Hidayat ini telah mendapat restu serta rekomendasi tertulis dari Ketua Umum DPP KSPSI Yorrys Raweyai.**Baca juga: Aklamasi, Dedi Sudarajat Pimpin DPD KSPSI Banten 2017-2022.

“Jangan dibuat ngambang gini dong. Sebab, para pengurus dibawah saat ini resah dengan kondisi yang tak menentu seperti ini,” tandasnya.(Tim K6)




Peringati Hari Pahlawan, Kader HMI Ciputat Gelar Aksi Damai

Kabar6-Bertepatan dengan Hari Pahlawan 10 November 2017, ratusan Kader Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Ciputat menggelar aksi damai dan pembagian seribu bunga kepada Mahasiswa UIN Jakarta di Jalan Ir. Juanda, Ciputat, Tangerang Selatan (Tangsel).

Aksi itu dilakukan sebagai wujud sukur dari Kader HMI atas dianugrahkannya Prof. Drs. Lafran Pane sebagai Pahlawan Nasional oleh Presiden RI.

Seperti diketahui, Lafran Pane Adalah salah satu pemrakarsa berdirinya HMI, yang merupakan Organisasi Mahasiswa Islam terbesar dan tertua di Indonesia.

“Aksi yang kami lakukan hari ini merupakan perwujudan syukur kami atas diangkatnya Ayahanda kami sekaligus pemrakarsa berdirinya HMI yaitu Prof. Drs. lafran Pane sebagai pahlawan Nasional Indonesia,” kata Hendri, Koordinator aksi.

Senada, salah satu inisiator aksi, Sopian Hadi Permana menuturkan, pengangkatan Lafran Pane sebagai Pahlawan Nasional Indonesia dikeluarkan berdasarkan keputusan Presiden RI No: 115, TK/Tahun 2017.

Keputusan pengangkatan sebagai Pahlawan Naisonal ini dikeluarkan bersamaan dengan beberapa nama lainnya, diantaranya: Laksamana Kuemalahayati dari Aceh, Sultan Mahmud Riayat Syah dari Riau, dan Muhammad Zainuddin Abdul Madjid dari Nusa Tenggara Barat.

Sopian mengharapkan agar aksi ini mampu menjadi stimulus para anggota HMI di seluruh Indonesia untuk senantiasa memegang teguh visi dan misi perjuangan HMI.

“Dengan dilaksanakannya peringatan dan aksi damai ini bertujuan agar seluruh kader HMI senantiasa mengaplikasikan nilai-nilai dari fungsi dan perannya sebagai kader HMI khususnya dalam konteks ke-Islaman dan ke-Indonesiaan,” papar Sopian.

Ketua Umum HMI Komisariat Fakultas Syariah dan Hukum Cabang Ciputat, Ihsan Harifi menambahkan, dalam aksi damai ini juga pihaknya berharap masyarakat Ciputat dan sekitarnya dapat meningkatkan animo dalam memperingati hari pahlawan.

“Kami berharap masyarakat Ciputat dan sekitar dapat meningkatkan animo dalam memperingati hari pahlawan,” tuturnya.**Baca juga: Lawan Radikalisme dan Hoax, Santri di Banten Dibekali Program AIS.

Diinformasikan, kegiatan aksi damai ini akan berlangsung hingga malam hari dengan agenda kegiatan Tasyakuran dengan rangkaian pembacaan Al-Qur’an serta pemotongan tumpeng. Menurut schedule, kegiatan tasyakuran akan diadakan di Aula Yayasan SMP Islam Ruhama, Ciputat. (fit)