oleh

BPN Targetkan Sensus Tanah di Tangsel Rampung Desember

image_pdfimage_print
Kepala BPN Tangsel, Alen Saputra.(ist)

Kabar6-Seluas 10 ribu bidang tanah yang ada di dua kelurahan di Kecamatan Ciputat, kini telah di sensus oleh tim gabungan dari Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dan Dinas Pendapatan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD) setempat.

Kepala Kantor BPN Kota Tangsel, Alen Saputra mengatakan, 10 ribu bidang tanah yang disensus berada di Kelurahan Sawah dan Sawah Baru.

“Kita telah melakukan pendataan 10 ribu bidang tanah, dan akan berlanjut di Kelurahan Jombang dan kelurahan lainnya yang belum di data,” ungkapnya.

Lanjutnya, dari pendataan ini kiranya ada beberapa kendala yang dihadapi, seperti warga yang tidak ada di tempat ketika petugas sensus datang dan ada beberapa bidang tanah yang telah berubah fungsi dan masih tanah waris.

Alen menambahkan, sensus pertanahan yang pertama dilakukan di Indonesia ini akan selesai dalam enam bulan kedepan atau pada bulan Desember 2016.

“Kami usahakan selesai awal bulan Desember mendatang,” imbuhnya.

Sementara, untuk program nasional (Prona), pihaknya tengah mempersiapkan 2.500 bidang tanah dengan luas dibawah 500 meter yang akan dibagikan pada bulan Juni ini oleh BPN, Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD) dan suplayer.

Terpiah, Kepala Bidang PBB dan BPHTB pada DPPKAD Tangsel Indri Sari Yuniandri menjelaskan ada 30 hingga 35 petugas sensus yang turun untuk melakukan Pendataan di Kecamatan Serpong. **Baca juga: Kejati Banten Usut Dugaan Penyelewengan Anggaran Penetapan UMR 2015.

“Ke 35 orang petugas sensus itu melakukan sensus tersebar, yakni untuk satu tim sebanyak 4 orang di setiap RT-nya,” jelasnya. **Baca juga: APV Seruduk Tiga Pejalan Kaki di Tangerang, Satu Tewas.

Pendataan yang dilakukan petugas tersebut berupa Pendataan bidang tanah, berupa ukuran, kepemilikan, status kepemilikan, KTP pemilik lahan, kartu Keluarga (KK), perbaikan alamat dan sebagainya. **Baca juga: Umbar Tembakan, Perampok Berpistol Sergap Nasabah BCA di Citra Raya.

“Jika ini selesai dan sukses, tahun depan akan kita lakukan pendataan untuk kecamatan selanjutnya,” pungkasnya.(yud)

Print Friendly, PDF & Email