oleh

Bikin Gemas, Princess Aurora Kucing yang Bersikap Bak Seorang Diva

image_pdfimage_print
Princess Aurora.(Bored Panda)
Princess Aurora.(Bored Panda)

Kabar6-Princess Aurora, seekor kucing asal Swedia dari ras Raggdoll, menjadi sangat populer di media sosial Instagram dengan 87 ribu followers yang selalu memuja kecantikan dan keindahan bulu halusnya.

Bayangkan, Princess Aurora melewati keseharian dengan makan, tidur, dan melakukan perawatan tubuh. Dilansir Kompas, kucing cantik ini juga memiliki penghasilan bulanan yang besar dari tawaran model hewan dan mempromosikan produk khusus kucing peliharaan.

Princess Aurora tampil dalam iklan komersial pertamanya di media sosial selama 30 detik untuk mempromosikan makanan kucing, Kattbox. Pemilik Princess Aurora, Emily dan Niklas, membocorkan bahwa kucing mereka ini berperilaku bak seorang diva di rumah.

“Kucing memang dikenal sebagai penguasa di rumah. Aurora berperilaku lebih dari itu,” kata Emily.

“Dia (Princess Aurora) tahu bahwa dia cantik, setidaknya begitulah dia bersikap. Dia harus mendapatkan apa yang dia inginkan lewat caranya atau tidak sama sekali,” urai Niklas.

Uniknya, Princess Aurora sangat suka difoto. Bahkan, dia bisa tahu kapan orang akan memotretnya sehingga dia akan langsung berpose anggun. ** Baca juga: Sanggup Mengeja Nama Pria Afrika Ini Tanpa Salah?

“Aku merasa terintimidasi dengan kucing ini. Kenapa dia bisa begitu cantik?” tulis seorang netizen pada kolom komentar di Instagram.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email