oleh

Sisi Kanan Gedung Panin Bank di Bintaro Roboh

image_pdfimage_print
Sisi kanan gedung Panin Bank di BIntaro roboh.(Fbi)

Kabar6-Sisi kanan atau zona tiga gedung tua milik Panin Bank di Bintaro, Kecamatan Pondok Aren, Kota TAngerang Selatan (Tangsel), akhirnya roboh, Jumat (28/10/2016).

Robohnya gedung dikarenakan metode pembebanan pengangkatan pasir ke atas bangunan gedung sudah mencapai 166 ton.

Direktur Utama PT Wahana Infonusa, Yoyok Harisucahyo mengatakan, jika saat proses robohnya gedung tidak ada dampak yang ditimbulkan.**Baca juga: “Dilempar” Amplop, Wartawan Geruduk Kantor Dindik Tangsel.

“Semua aman dan gak ada dampak mas, baik itu ke permukiman warga maupun ke pengendara yang melintas,” ujar Yoyok.**Baca juga: Teknik Perobohan Gedung Tua di Bintaro Modal Nekat.

Seperti diketahui bahwa sebelumnya zona dua atau bagian sisi kiri gedung sudah roboh pada Kamis (20/10/20016) lalu.**Baca juga: Sisi Kiri Gedung Panin Bank di Bintaro Akhirnya Roboh.

Metode pembebanan puncak gedung yang akrab disebut “Gedung hantu” itu dengan karung pasir terus ditambah, hingga akhirnya sisi kanan gedung roboh.(Fbi)

Print Friendly, PDF & Email