oleh

600 Petugas Gabungan Amankan Perayaan Nataru di Tangsel

image_pdfimage_print

Kabar6-Ratusan petugas gabungan di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) siap dikerahkan untuk pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023. Pengamanan ini melibatkan aparat TNI/Polri dan kelompok masyarakat.

“Dan akan menempatkan personel hampir 500 hingga 600,” kata Kapolres Tangsel, AKBP Sarly Sollu usai rapat koordinasi di Balai Kota setempat, Jum’at (16/12/2022).

Menurutnya, petugas gabungan disiagakan di tempat ibadah gereja-gereja serta pusat keramaian di Kota Tangsel.

Sistem pengamanan dan perayaan ibadah untuk tetap protokol kesehatan. Kemudian juga di malam tahun baru dibuat sistem pengamanan yang mengatur masyarakat agar tidak menumpuk di suatu tempat.

**Baca Juga: Jelang Nataru di Tangsel, Harga Cabai Rawit Merah Rp 60 Ribu Sekilo

“Jadi seperti arahan dari pusat, misalkan satu gereja punya jemaat yang besar bisa dibagi ke dalam beberapa sesi,” jelasnya.

Sarly bilang, pengamanan sudah mulai 1 Desember kemarin. Ada sejumlah gereja yang sudah merayakan Natal. Pengamanan baik yang tempat ibadah atau bukan.

“Terutama kita antisipasi aksi terorisme. Kita melibatkan organisasi kemasyarakatan, TNI/Polri melakukan pengamanan kemudian dari masyarakat sekitar,” ujarnya. (yud)

Print Friendly, PDF & Email