oleh

15 Pejabat Pemkot Tangsel Bersaing Duduki Tiga Kursi Kepala Dinas

image_pdfimage_print

Kabar6-Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Benyamin Davnie menyebutkan, ada 15 orang pejabat yang ikut melamar sebagai pimpinan tinggi pratama eselon IIb. Mereka bersaing secara terbuka untuk mengisi tiga kursi calon kepala dinas.

“Satu orang pelamar boleh ikut lebih dari satu calon kepala dinas,” katanya saat dikonfirmasi kabar6.com, Minggu (25/2/2024).

Tiga kursi pimpinan organisasi perangkat daerah yang kosong adalah, dinas pemadam kebakaran dan penyelamatan; dinas perhubungan; dinas perindustrian dan perdagangan.

Pelamar calon kepala dinas pemadam kebakaran dan penyelamatan ada 9 orang. Yakni, Yanuar; Arie Bayu Yudhistira; Ahmad Dohiri; Aji Awan; Ika; Agus Hendrawan; Haris Jaya Prawira; Abdul Azis; Rizqiyah.

**Baca Juga: PWI DKI Jaya Buka Kesempatan Pemutihan Keanggotaan 

Pelamar calon kepala dinas perhubungan ada 4 orang. Yaitu, Ayep Jajat Sudrajat; Ika; Irfan Santoso; Haris Jaya Prawira.

Pelamar calon kepala dinas perindustrian dan perdagangan sebanyak 10 orang. Antara lain, Yanuar; Andi Heryanto; Arie Bayu Yudhistira; Evan Rivana; Aji Awan; Abdul Azis; Irvan Santoso; Rizqiyah; Koswara Mulyana; Wiwi Laras Widayanti.

“Pelamar yang berhak menjadi kepala dinas terpilih adalah yang skoringnya paling tinggi atau nomor urut satu,” terang Benyamin.

Tahapan selanjutnya yang tersisa dan wajib diikuti ke-15 peserta lelang jabatan hingga awal Maret 2024 mendatang adalah penulisan makalah, presentasi dan wawancara.(yud)

Print Friendly, PDF & Email