oleh

Tiba di Rumah, Korban Bom Sarinah Disambut Air Mata

image_pdfimage_print
Mira, warga Tangerang korban bom Sarinah.(arsa)

Kabar6-Mira Puspita, warga Kota Tangerang yang turut menjadi korban ledakan bom di Sarinah, Jakarta, akhirnya tiba dirumahnya, di Kampung Bojong Poncol, Jalan Ageung Tirtayasa No 22, Kelurahan Kunciran Indah, Kecamatan Pinang, Kamis (14/1/2016).

Kepulangan Mira yang masih shok pun disambut isak tangis haru oleh keluarga yang telah lama menunggunya.

“Alhamdulillah, saya hanya tersambar kobaran api dan cuma mendapat luka kecil,” tutur gadis manis itu kepada kabar6.com saat tiba dirumahnya.**Baca juga: Antisipasi Teror Bom, Polda Banten Siagakan 5.000 Personel.

Diakui Mira, saat kejadian posisinya cukup dekat dari titik ledakan. Bahkan, dua Warga Negara Asing (WNA) yang tepat dibelakangnya, tewas seketika akibat terkena ledakan.**Baca juga: Begini Firasat Mira, Sebelum Ledakan Bom di Sarinah.

Ya, Mira masuk dalam daftar 31 korban dalam insiden penembakan dan ledakan bom di Gedung Sarinah, Jakarta, pada Kamis (14/1/2016) siang. Dari total korban tersebut, tujuh orang dikabarkan meninggal dunia.(arsa)

Print Friendly, PDF & Email