oleh

Tanggul Kampung Bulak Jebol, Banjir 1,5 Meter Rendam Rumah Warga

image_pdfimage_print
Air menggenangi rumah warga di Kampung Bulak.(Fbi)

Kabar6-Tanggul pembatas antara Anak Kali Angke dengan Perumahan Kampung Bulak, di Kelurahan Pondok Kacang Timur, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Sabtu (24/9/2016) malam kembali jebol.

Akibatnya, banjir setinggi 1,5 meter pun merendam rumah warga dikawasan tersebut. “Tanggul jebol lagi mas, akibatnya rumah saya terendam” ujar Datin, Ketua RT diwilayah setempat.

Datin menduga, hujan deras yang mengguyur wilayah itu sejak Sabtu Sore, mengkibatkan debit aliran air di Anak Kali Anak Angke meningkat.**Baca juga: Kuras Harta Majikan, PRT Ini Ditangkap Polsek Serpong.

“Mungkin karena debit air Anak Kali Angke meningkat, membuat tanggul tak kuat menahan hingga akhirnya jebol. Karena, air tiba-tiba saja masuk ke pemukiman warga,” ujar Datin lagi.**Baca juga: Hujan Satu Jam, Kampung Bulak Kembali Banjir.

Sementara, Kepala BPBD Kota Tangsel Uci Sanusi mengatakan, akibat luapan air Anak Kali Angke tersebut, saat ini sejumlah warga Kampung Bulak terpaksa mengungsi ke tempat yang lebih tinggi.(Fbi)

Print Friendly, PDF & Email