1

Ini Jadwal SIMLing Kota Serang Pekan Depan

Kabar6.com

Kabar6 – Masyarakat yang ingin memperpanjang Surat Izin Mengemudi (SIM) tidak perlu repot datang ke Satpas SIM di Satlantas Polresta Serkot, cukup datang ke SIM Keliling atau SIMLing.

Untuk satu pekan mendatang, lokasi SIMLing ada di Stadion Maulana Yusuf ataupun Alun-alun Serang.

“Rabu dan Jumat di Stadion Maulana Yusuf. Kemudian Kamis dan Sabtu di Alun-alun Kota Serang,” ujar Kasatlantas Polresta Serkot, Kompol Tri Wilarno, Selasa (24/01/2023).

**Baca Juga: Korsleting, Toko Kimia di Serpong Utara Terbakar

Masyarakat yang ingin memperpanjang SIM-nya cukup membawa SIM lama, foto copy KTP, hasil tes psikologi serta surat keterangan sehat dari dokter atau biasa disebut Kir Dokter.

“Kita membuka layanan SIMLing mulai pukul 08.00 wib hingga 11.00 wib di jadwal tersebut,” tuturnya. (Dhi)




Bagi Warga Serang Perpanjang SIM Bisa Kunjungi SIMLing di Stadion Maulana Yusuf

Kabar6.com

Kabar6-Memudahkan masyarakat memperpanjang Surat Izin Mengemudi (SIM) nya, Satlantas Polresta Serkot membuka layanan SIM Keliling (SIMLing) di Stadion Maulana Yusuf, Kota Serang, Banten.

“Kita buka SIMLing sejak pukul 08.00 WIB hingga pukul 11.00 WIB. Berlokasi di Stadion Maulana Yusuf,” ujar Kasatlantas Polresta Serkot, Kompol Try Wilarno, Senin (07/11/2022).

Di dalam bus SIMLing, masyarakat bisa memperpanjang segala macam jenis SIM dan melakukan pembayaran PNBP di pegawai Bank BRI yang juga ada di lokasi.

Sehingga, pemohon perpanjangan SIM tidak perlu datang ke Satpas SIM yang ada di Mapolresta Serkot.

“Cukup dayang ke bus SIMLing, nanti akan dilayani oleh personel kami (Satlantas Polresta Serkot),” terangnya.

**Baca juga: Antisipasi Macet, Polisi Atur Lalu Lintas di Sekitar Gereja di Serang

Kasatlantas menghimbau masyarakat membuat SIM secara mandiri dengan datang ke Satpas SIM di Mapolresta Serkot dan tidak menggunakan calo SIM, karena itu melanggar hukum.

“Urus sendiri saja, pasti kita bantu. Bagi yang tidak lulus, kita juga menyiapkan instruktur untuk melatih warga,” jelasnya.(Dhi)




Layanan SIMLing Polresta Serkot Hadir di Ramaya Serang

Kabar6-Masyarakat yang ingin memperpanjang Surat Izin Mengemudi (SIM) bisa mendatangi layanan SIMLing yang disediakan Satlantas Polresta Serkot. Pada Kamis ini, 20 Oktober 2022, mereka hadir di Ramayana Serang, sebagai salah satu pusat keramaian di Ibu Kota Banten.

Berdasarkan pantauan, nampak puluhan masyarakat mengantri di Bus SIMLing untuk memperpanjang SIM mereka. Layanan dibuka sejak pukul 08.00 WIB hingga pukul 11.00 WIB, sejak Senin hingga Sabtu.

“Sekalian nganter keluarga belanja kebutuhan disini, sekalian perpanjang SIM motor. Ini Minggu ini habis masa aktif SIM saya nya,” ujar Junaedi, warga Kasemen, Kota Serang, Banten, Kamis (20/10/2022).

SIMLing akan berpindah tempat setiap harinya, agar masyarakat lebih mudah dan tidak perlu mendatangi gedung Satlantas Polresta Serkot untuk memperpanjang SIM nya.

**Baca Juga: Datang ke Lebak, Ridwan Kamil Bawa Bantuan Setengah Miliar untuk Korban Bencana

“Kita coba terus berikan layanan maksimal dan mendekatkan diri ke masyarakat untuk penerbitan atau perpanjangan SIM,” ujar Kasatlantas Polresta Serkot, Kompol Tri Wilarno.

Sedangkan untuk pembuatan atau penerbitan SIM baru, masyarakat tetap harus ke gedung Satlantas Polresta Serkot untuk mengikuti serangkaian uji coba, seperti tes buta warna, pengetahuan rambu hingga tes keterampilan berkendara.

“Penerbitan SIM baru, masyarakat tetap datang ke Satpas kita dengan membawa berbagai persyaratan seperti surat sehat, surat psikologi, dan mengikuti serangkaian tes,” jelasnya.(Dhi)