1

Sambut Imlek 2570, Supermal Karawaci Hadirkan Program Peranakan Heritage

Kabar6.com

Kabar6-Sambut Imlek 2019 yang jatuh pada 5 Februari 2019 mendatang, Supermal Karawaci Tangerang hadirkan program Peranakan Heritage mulai 21 Januari 2019 hingga 17 Februari 2019.

Sr Marcom Manager PT Supermal Karawaci, Eni Rohaeni menjelaskan, budaya peranakan adalah budaya unik di Nusantara. Hal ini merupakan akulturasi atau pencampuran budaya Tiongkok, budaya local Nusantara serta campuran budaya Eropa.

Budaya peranakan sendiri, lanjut Eni, mencakup banyak hal. Dari kuliner, busana, tradisi, hingga arsitektur. Dari latar belakang itulah Supermal Karawaci mengangkat budaya peranakan sebagai tema di Imlek 2570 yang direfleksikan melalui instalasi dekorasi di Grand Atrium.

**Baca juga: Panen Cabai di Kronjo, Mad Romli Apresiasi Koperasi Syariah Benteng Mikro Indonesia.

“Kami ingin menonjolkan keindahan dari budaya peranakan. Yang mana budaya ini merupakan hasil asimilasi budaya dan memiliki ciri khas tersendiri, sehingga perpaduannya menciptakan sebuah seni budaya yang elok dan artistic,” ungkap Eni disiaran persnya, Selasa (29/1/2019).

Eni mengatakan, sambut Imlek 2019 ini, beragam kemeriahan ditampilkan di pusat perbelanjaan terlengkap di Tangerang ini. (fit)




Sambut Imlek 2019, Ara Hotel Gading Serpong Gelar Year of The Swine

Kabar6.com

Kabar6-Sambut Imlek 2019, Ara Hotel Gading Serpong persembahkan paket kamar kemakmuran Year of The Swine dengan periode menginap untuk dua malam dari 3-5 Februari 2019.

Paket tersebut sudah termasuk barbekiyu buffet makan malam untuk dua orang, sarapan untuk dua orang serta mendapatkan kesempatan menikmati pertunjukan music live dan pertunjukan barongsai yang menyempurnakan kemeriahan Imlek Tahun Babi Tanah itu.

“Jika ingin membaginya hanya kepada keluarga tercinta, Anda dapat menikmatinya di YuGo Restaurant pada 4 Februari 2019 mulai pukul 06.00 WIB hingga 22.00 WIB,” papar Deviana Agustina, Public Relations Executive, Minggu (27/1/2019).

Beragam menu segar yang menggugah selera dapat dicicipi, seperti salad bar, salad ikan Yee Shang Jelly, sup jagung kepiting, ayam kung pao, mie goreng Hongkong, Cah Kailan.

“Dan yang tak kalah lezat perfom live cooking berbagai seafood segar, BBQ Mongolia yakni daging sapi yang direbus dengan saus barberkiyu serta ikan utuh jumbo dengan beragam pilihan saus,” terangnya.

**Baca juga: Pererat Silaturahmi, Bhayangkari Ranting Neglasari Gelar Arisan & Santunan Yatim.

Kata Deviana, makanan penutupnya juga tak kalah menarik, yakni aneka buah, wafel serta eskrim nan lembut dengan banderol Rp 175 ribu net per pax.

“Selama makan malam BBQ Buffet, Anda akan ditemani aneka hiburan dan perform barongsai serta pertunjukan music,” paparnya. (fit)




Sambut Imlek, Atria Hotel & Residences Gading Serpong Siapkan Penawaran Menarik

Kabar6.com

Kabar6-Sambut Tahun Baru China atau Imlek, dua property dibawah naungan Managemen Parador Hotels & Resort hadirkan penawaran menarik. Hal itu disampaikan Public Relations Manager Atria Hotel & Residences Gading Serpong Nindya Kurniawati.

Dikatakannya, di Februari 2019, Atria Hotel & Residences Gading Serpong telah menyiapkan harga spesial Tahun Baru China mulai dari Rp780 ribu net permalam untuk kamar tipe Superior di Atria Hotel.

“Dan, harga mulai dari Rp845 ribu nett permalam untuk One bedroom suite di Atria Residences,” jelas Nindya disiaran persnya, Jumat (25/1/2019).

Kata Nindya, kedua harga tersebut sudah termasuk sarapan untuk dua orang serta diskon sebesar 15 persen untuk produk makanan dan minuman dan jasa laundry.

Nidya juga menjelaskan, bagi para tamu yang ingin melakukan makan malam bersama keluarga, Atria Hotel & Residences Gading Serpong menawarkan Chinese buffet dinner dengan harga Rp288 ribu perorang.

**Baca juga: Popcorn Caramel Cake ala Hotel Santika Premiere ICE Jadi Moodbooster Disaat Bosan.

“Pada saat makan malam, para tamu akan dihibur dengan Lion dance performance serta lagu-lagu mandarin,” kata Nindya.

Selain itu, para tamu juga memiliki kesempatan mendapatkan doorprize atau hadiah dari lucky tree yang disediakan. (fit)




Sambut Tahun Baru 2019, Kapolsek Tangerang Dzikir Bersama Tokoh Agama

Kabar6.com

Kabar6-Di saat sebagian masyarakat terhipnotis untuk merayakan malam tahun baru yang tinggal menghitung waktu, Kapolsek Tangerang, Kompol Ewo Samono melakukan hal yang berbeda.

Bersama para tokoh agama dan tokoh masyarakat, Kompol Ewo Sawono menyambut Tahun Baru 2019 ini dengan melakukan dzikir bersama di Masjid Pengayoman, Jalan TMP Taruna, Sukasari, Kota Tangerang.

Gema salawat dan Asmaul Husnah berkumandang dari Masjid Pengayoman yang diikuti puluhan jamaah dengan penuh khusuk dan penuh kepasrahan kepada sang pencipta.

Kompol Ewo Sawono mengatakan, dzikir bersama ini bertujuan untuk wujud rasa syukur atas nikmat yang diberikan Allah SWT di Tahun 2018.

“Kami juga mendoakan saudara-saudara muslimin dan muslimat yang menjadi korban tsunami Selat Sunda,” kata Kapolsek Tangerang, Senin malam (31/12/2018).

**Baca juga: Diguyur Hujan Sejak Sore, Perayaan Tahun Baru di Alam Sutera Sepi.

Selain dzikir dan doa bersama, acara malam pergantian tahun di Masjid Pengayoman diisi dengan sambutan Ketua DKM Masjid Pengayoman Abdul Mukti serta penceramah oleh Prof DR KH Nur Alam Bahtiar. (jic)




Sambut Natal 2018, Supermal Karawaci Gelar Retro Christmas

Kabar6-Sambut Natal 2018, Supermal Karawaci Tangerang tawarkan persembahan istimewa dengan tajuk Restro Christmas. Program ini dihadirkan Supermal Karawaci mulai 8 Desember 2018 hingga 6 Januari 2019 mendatang.

PR, Media & CRM Marcom Supermal Karawaci, Octa menjelaskan, sesuai dengan tema ‘retro’ yang diusung, Supermal Karawaci menghadirkan dekorasi natal bergaya vintage.

Pengunjung juga bisa menikmati berbagai program menarik, salah satunya yang selalu ditunggu adalah Christmas Super Midnight Sale.

“Program belanja sampai dengan tengah malam ini akan diadakan pada 15 dan 22 Desember 2018 mulai pukul 20.00 WIB,” kata Octa disiaran persnya, Rabu (12/12/2018).

Pengunjung bisa menikmati diskon sampai dengan 80 persen di semua store pada tanggal tersebut. Bukan itu saja, lewat program Christmas Big Prizes, pengunjung berkesempatan mendapatkan hadiah menarik seperti LED TV 43 inch dan voucher belanja total jutaan rupiah.

Selain program belanja, pengunjung juga bisa menikmati penampilan apik dari penyanyi Marcell dan Maria Simorangkir. Penyanyi Peraih penghargaan AMI Awards, Marcell, akan menghibur pengunjung pada 15 Desember 2018 pukul 21.00 WIB.

Sedangkan jawara Indonesian Idol 2018, Maria Simorangkir, akan menampilkan performa terbaiknya pada 22 Desember 2018.

Selain itu, The Mans, band besutan Sigit Wardana (eks Base Jam) juga siap unjuk gigi bersama penyanyi baru, Cempaka Apsella. Keduanya akan tampil pada 15 Desember 2018 pukul 20.00 WIB dan 22.00 WIB.

Untuk lebih menyemarakkan semangat Natal, pengunjung juga bisa menikmati lantunan lagu-lagu rohani melalui Christmas Caroling yang hadir pada 8, 9 dan 14 Desember 2018.

Santa Claus Aroung the Mall juga siap menyapa pegunjung pada tanggal 16, 22, 23 dan 25 Desember 2018. Selain berfoto, Santa Claus juga akan bagi-bagi kado Natal.

Malam pengundian hadiah utama Super Surprise Shopping diselenggarakan sejak 16 April 2018, program Super Surprise Shopping akan berakhir pada 16 Desember 2018. Di penghujung program, hadiah utama satu unit BMW X1 siap dibagikan bagi peserta yang beruntung.

**Baca juga: Dugaan Human Trafficking di Ciputat, Kasat Reskrim: masih Dalam Tahap Pengembangan.

Selain itu, juga akan diundi hadiah hiburan lainnya seperti satu unit sepeda motor Honda PCX, dua paket menginap di hotel berbintang dan dua unit LED TV 43 inch. Acara yang ditunggu-tunggu ini akan digelar pada hari Minggu, 16 Desember 2018 pukul 19.00 WIB.

Jadi, tunggu apalagi, ajak keluarga ke Supermal Karawaci dan nikmati momen Natal 2018 ini dengan semangat baru. (fit)




Prosesi Lepas Sambut Lurah Leguti Berlangsung Haru

kabar6.com

Kabar6-Prosesi lepas sambut di halaman Kantor Kelurahan Lengkong Gudang Timur (Leguti), Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) berlangsung khidmat dan penuh haru.

Proses lepas sambut itu karena pergantian kepemimpinan di Kelurahan Leguti, dari Rahmat Kurnia kepada Heyadi Mahali.

Ella (40), yang tak lain adalah istri sekertaris lurah, saat di temui wartawan terlihat meneteskan air mata. Ia mengaku sedih, atas kepergian sosok lurah (Rahmat Kurnia, red) yang di kenal ramah tersebut.

**Baca juga: Rotasi Pimpinan Kelurahan Leguti, Asda Teddy: ASN Siap Ditempatkan Dimanapun.

“Saya pribadi cukup sedih, jika mengingat moment kebersamaan dengan beliau ada masa-masa dimana kami sudah seperti keluarga dekat, bukan hanya sekedar sebagai pimpinan, tapi juga sebagai keluarga yang peduli satu sama lain,” ungkap Ella, Kamis (29/11/2018).

Prosesi lepas sambut yang berlangsung di pelataran kantor kelurahan Lengkong Gudang Timur, Jalan Raya Astek, kecamatan Serpong tersebut di penuhi hadiah cendramata dari segala unsur perangkat kelurahan. (adt)




Sambut Libur Akhir Tahun, Ace Qbig BSD Punya Segudang Promo

kabar6.com

Kabar6-Tak terasa sudah berada di penghujung tahun. Nah, untuk menyambut liburan tahun baru nanti, apakah Anda sudah memiliki rencana untuk liburan atau mengadakan pesta rumah?

Pastikan Anda sudah memiliki perlengkapan traveling terbaik, agar momen liburan terasa lebih nyaman. Dan jangan lupa untuk menata rumah dengan lampu-lampu cantik nan elegan.

Ace Qbig BSD memiliki segudang kebutuhan yang Anda perlukan untuk kebutuhan menata rumah maupun perlengkapan traveling terbaik.

Store Manager Ace Qbig BSD, Taufik mengatakan, dapatkan promo terbaik dari Ace Qbig BSD untuk aneka koper, aksesoris traveling, serta perlengkapan rumah.

“Ace Qbig BSD masih memiliki banyak perlengkapan lainnya. Seperti promo khusus berbagai peralatan dapur,” kata Taufik kepada kabar6.com, Kamis (29/11/2018).

So, jangan lewatkan spesial redemption voucher senilai Rp300 ribu. Ekslusif untuk member Ace Rewards dapat menukarkan Rp300 ribu hanya dengan 100 poin Ace Rewards (normal 120 poin).

“Promo ini berlaku setiap Jumat, Sabtu, Minggu selama periode 30 November – 2 Desember, 7-9 Desember, 14-16 Desember, 21-25 Desember, 28-30 Desember 2018,” papar Taufik.

Katanya lagi, pemegang kartu member fisik hanya dapat menukarkan satu kali (maksimal voucher Rp300 ribu) per harinya.

Dan, untuk pemegang member digital di mobile app dapat menukarkan hingga dua kali (maksimal voucher Rp600 ribu) per harinya.

**Baca juga: Ada 4 Kategori Penyalahgunaan Listrik Menurut PLN.

Dapatkan juga multifunction organizer dengan minimum belanja tertentu dengan syarat dan ketentuan, promo berlaku khusus member Ace Rewards dengan minimum total transaksi Rp5 juta (bisa akumulasi dan maksimal pengumpulan tiga struk).

Struk yang ditukarkan harus asli dan bukan fotokopi, tidak berlaku kelipatan dan promo berlaku selama persediaan masih ada. Periode pengumpulan struk 28 November – 25 Desember 2018 dan gift tidak diperjual belikan.

“Penukaran gift hanya dapat dilakukan satu kali oleh satu member per harinya. Penukaran gift dapat dilakukan di seluruh stores (store yang berbeda dari store pada saat transaksi),” jelasnya.

Nah tunggu apalagi, ayo ajak pasangan tercinta bersama keluarga. Sambut libur akhir tahun dengan berbelanja di Ace Qbig BSD. (fit)




Sambut Maulid, TK Aisyiyah Parakan Gelar Fashion Show

kabar6.com

Kabar6-Sambut maulid Nabi Muhammad SAW, TK Aisyiyah Bustanul Athfal di Jalan Pendidikan RT 003 RW 09, Kampung Parakan. Kelurahan Pondok Benda, Pamulang, Tangerang Selatan ( Tangsel )gelar fashion show busana muslim.

Tak kurang dari 20 siswa/i yang terdiri dari siswa TK A dan TK B mengikuti fashion show dengan mengenakan busana muslim anak-anak kekinian.

Busana seperti Jilbab anak dengan motif lucu serta baju Koko bergaya kekinian di tampilkan dalam gebyar fashion show itu. Lenggak lenggok gemulai yang diperagakan tidak kalah dengan model aslinya.

Salah satu siswi yang mengikuti fashion show, Alika mengaku, dirinya senang sekali ikut terlibat dalam acara ini.

“Aku senang sekali om bisa ikut dalam acara ini. Aku pengen belajar jalan (catwalk) bergaya seperti model om, ” ujarnya Alika sembari tersenyum malu, Senin (19/11/2018).

Guru TK Aisyiyah, Rinta susanti mengatakan, perhelatan ini diselenggarakan untuk dapat membentuk karakter dan berani tampil didepan umum.

“Acara fashion show ini sengaja kami gelar untuk melatih karakter anak agar berani tampil di depan umum,” paparnya.

**Baca juga: Wartawan Korban Pembunuhan di Bogor Warga Catalina Tangerang.

Rinta pun berharap, semoga acara ini dapat menjadi rutinitas dan dapat tampil dalam kegiatan-kegiatan besar lainnya. (aji)




H Agus Pramono: Sambut Tahun Baru Islam Dengan Ketaqwaan

kabar6.com

Kabar6-1 Muharram yang kita ketahui selama ini adalah sebagai Tahun Baru Islam / Tahun Baru Hijriah. Namun, suasana tersebut sangat jauh dari suasana tahun baru masehi yang kerap dirayakan setiap tahunnya.

Hal itu diungkapkan H Agus Pramono, Ketua Majelis Ar Raudha Tangerang Selatan (Tangsel). Ia mengatakan, sebagai umat muslim yang bertaqwa bukan seharusnya merayakan tahun baru Islam yang tidak Islami.

“Bukan pula untuk merayakan namanya, melainkan menyambutnya dengan berkumpul bersama untuk melakukan dzikir bersama di masjid/musola serta bersalawat atas nabi,” jelas H Agus Pramono, Senin malam (10/9/2018).

kabar6.com
Pawai obor warga Kampung Parakan Timur Benda Baru. (aji)

Seperti yang dilakukan para remaja di Kampung Parakan Timur Kelurahan Benda Baru. Remaja Masjid Raudhatul Hikmah sangat antusias menyambut dan meramaikan tahun baru Islam dengan melakukan pawai obor berkeliling kampung dan pentas seni Islam TPA Al-Hikmah.

H Agus Pramono juga menjelaskan, di era globalisasi sekarang ini, alangkah lebih baik untuk mendidik anak-anak dengan pendidikan dan budaya Islami. **Baca juga: H Agus Pramono: Idul Adha Ajarkan Kita Peduli Dalam Kebersamaan dan Ketaqwaan.

kabar6.com
Pentas seni Islami TPA Al Hikmah. (aji)

Namun, lanjut H Agus Pramono, anak-anak juga harus melek teknologi. Dengan begitu, penyambutan tahun baru Islam tidak akan kalah dengan perayaan tahun baru masehi.

“Semoga ditahun baru Islam ini, kita akan membuka lembaran baru dan menjadi lebih taat kepada Allah SWT serta menjadi pribadi yang lebih baik dari sebelumnya. Dan semoga apa yang kita usahakan untuk generasi muda, akan menjadi bekal mereka guna meneruskan ke generasi selanjutnya. Dan semoga mereka tidak pernah lupa dengan budaya-budaya islamnya yang sangat indah ini, aamiin. Salam 3S,” pungkas tokoh masyarakat Benda Baru ini. (aji)




Sambut HUT RI, Masyarakat Kota Tangerang Gelar Doa Bersama

kabar6.com

Kabar6-Jelang HUT RI Ke73, segenap masyarakat Kota Tangerang terhanyut dalam doa khusuk untuk kejayaan NKRI dan juga arwah para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia.

Seperti terlihat di RT 02/03 kelurahan Cipete, dimana ratusan masyarakat secara bersama-sama semenjak sebelum magrib berkumpul di mushola terdekat untuk bersama-sama mendoakan bangsa Indonesia agar selalu dalam lindungan Allah SWT.

“Kemarin kita mendapatkan himbauan dari pemkot untuk melaksanakan doa bersama untuk Bangsa, dan alhamdulillah masyarakat begitu antusias, bahkan dari siang hari mereka sudah mempersiapkan kebutuhannya secara gotong royong,” ujar Fathullah, salah satu tokoh masyarakat di RW 03 Cipete, Kamis (16/08/2018).

Menurut Fathullah, doa bersama ini sepatutnya bisa menjadi sarana untuk mempererat persatuan dan kesatuan bangsa yang saat ini sedang diuji oleh berbagai faham yang mencoba memecah belah kerukunan umat.

“Momen Kemerdekaan ini memang harus bisa menjadi bagi kita semua untuk menyingkirkan segala perbedaan dan mempersatukan seluruh rakyat Indonesia. Makanya imbauan Pemkot Tangerang ini patut diacungi jempol,” imbuhnya.

Pemandangan yang sama juga ada di RW 02 kelurahan Cibodas. Dipimpin oleh salah satu pemuka agama setempat, masyarakat juga tampak begitu khitmat memanjatkan doa untuk bangsa Indonesia.

Kekhusukan yang sama juga terlihat di Masjid Sari Asih Karawaci, dimana Walikota Tangerang, Arief R Wismansyah  juga terlihat begitu khusuk mengikuti doa bersama dengan masyarakat sekitar.**Baca juga: 7 Pengeroyok Siswa SMK Negeri 4 Tangerang Diringkus Polisi.

“Mudah-mudahan ini bisa menginspirasi masyarakat untuk menghargai jasa para pahlawan, sekaligus juga sebagai sarana bagi kita untuk mendoakan agar kebaikan selalu menyertai bangsa Indonesia,” tuturnya seusai acara. (fit/hms)