1

Miliki Kelainan Darah Langka, Calon Pengantin di Malaysia Terpaksa Berpisah

Kabar6-Sepasang kekasih yang telah bertunangan asal Malaysia, Dr Farra Diana (27) dan Dr Ashraff, memutuskan untuk mengakhiri pertunangan mereka setelah mengetahui bahwa keduanya adalah pembawa talasemia, kelainan darah yang disebabkan oleh kurangnya hemoglobin (Hb) yang pada sel darah merah.

Diana mengisahkan, sebenarnya Ashraff telah sejak awal memberitahukan wanita itu bahwa dia adalah pembawa talasemia. Namun, pasangan yang sama-sama berprofesi sebagai dokter di rumah sakit Kota Kinabalu itu mengira tidak akan ada masalah karena mereka tidak menduga bahwa Diana ternyata juga pembawa talasemia.

Diana dan Ashraff, melansir Mustsharenews, mulai berkencan pada Juni tahun lalu dan mengadakan pesta pertunangan mereka pada 22 Januari kemarin. Selanjutnya, Diana memutuskan untuk melakukan skrining dan pengujian talasemia. “Saya diperiksa setelah kami (bertunangan), hanya untuk amannya, saya pikir,” tulis Diana di akun Twitter-nya dalam campuran bahasa Melayu dan Inggris. “Dan ternyata saya juga seorang pembawa. Jadi risiko thalassemia mayor ada di sana. Dan kami tidak bisa menanggung ketidakpastian.”

Diketahui, orang dengan thalassemia mayor memerlukan transfusi darah setiap bulan, dan satu-satunya penyembuhan yang mungkin saat ini membutuhkan transplantasi sumsum tulang. ** Baca juga: Ajarkan Kurikulum LGBT+, Orangtua Siswa di Maryland Lakukan Demo

“Kami ingat anak-anak yang kami rawat, bahwa kami harus menusuk (jarum ke pembuluh darah mereka) setiap malam, dan mereka harus bergantung pada transfusi darah,” kata Diana. “Mereka juga memberontak. Mereka mengungkapkan hal-hal seperti, ‘Mengapa saya sakit seperti ini padahal itu bukan salah saya?'””

Diana mengatakan, mereka pertama kali mengetahui hal ini sekira Februari hingga Maret. Akhirnya, setelah diskusi yang sulit selama beberapa bulan, keduanya pun memutuskan untuk berpisah.

Meskipun Diana setuju dengan sentimen Ashraff bahwa mereka ‘tidak boleh egois’ dan harus ‘merasa kasihan pada calon bayi (mereka)’, wanita itu masih mengharapkan keajaiban’. “Pada akhirnya, kami berdua sepakat ini adalah cara terbaik,” tulis Diana.

Dalam postingan di Instagram story, Ashraff mengungkapkan sentimen yang sama, mengatakan bahwa meski dia merasa berat berpisah, tetapi ‘Tuhan punya rencana yang lebih baik’.

Netizen menanggapi kisah pasangan itu dengan curahan dukungan dan simpati. Sejak diposting, unggahan di Twitter Diana telah menerima 1,6 juta tampilan, 5.300 retweet, dan 2.600 komentar.

“Menangis untuk kalian dua orang tanpa pamrih, aku mengirimi kalian begitu banyak cinta,” kata seorang warganet di Twitter. “Semoga Allah memudahkan semua yang Anda lakukan hari ini, besok dan selamanya.”

Menurut Diana, dia tidak menceritakan kisahnya untuk mencegah pembawa thalassemia menikah, tetapi untuk memastikan bahwa orang-orang ‘menyadari semua kemungkinan dan bersiap untuk itu’.(ilj/bbs)




Makan Biskuit Ganja Buatan Sang Ayah, Bocah 11 Tahun di Malaysia Dilarikan ke Rumah Sakit

Kabar6-Seorang bocah perempuan berusia 11 tahun di Malaysia yang tak disebutkan namanya harus dirawat di rumah sakit setelah menunjukkan efek samping yang serius setelah makan biskuit cokelat buatan sang ayah.

Pemeriksaan yang dilakukan, melansir Channelnewsasia, menemukan bahwa korban memakan biskuit yang diduga telah dicampur dengan ganja, sehingga mengalami sesak napas, pusing, dan mual. “Korban dibawa ke Rumah Sakit Gerik dan kemudian dirujuk ke Rumah Sakit Taiping untuk pemeriksaan dan perawatan lebih lanjut,” kata Kapolsek Perak, Mohd Yusri Hassan Basri.

Dalam keterangannya, Basri mengatakan bahwa polisi menerima laporan pada pukul 22.26 waktu setempat dari seorang asisten medis di Klinik Kesehatan Lawin yang terletak di Gerik, Distrik Hulu Perak. ** Baca juga: Ilmuwan AS Ungkap Matahari Ternyata Punya Suara yang Sangat Keras

Lebih lanjut diungkapkan, polisi telah menangkap ayah korban yang berusia 38 tahun, bekerja sebagai penyadap karet. Tes urine pada tersangka menemukan bahwa ia dinyatakan positif tetrahydrocannabinol (THC), komponen psikoaktif dan salah satu dari 113 kanabinoid yang diidentifikasi dalam tanaman ganja.

Tersangka telah ditahan untuk penyelidikan berdasarkan Pasal 31 (1) (a) Undang-Undang Anak 2001 dan Pasal 15 (1) Undang-Undang Narkoba Berbahaya 1952.(ilj/bbs)




Diserang Saat Berenang, Bocah 9 Tahun di Malaysia Berhasilkan Halau Buaya

Kabar6-Dengan gagah berani, seorang anak laki-laki berusia sembilan tahun asal Sandakan, Sabah, Malaysia, melawan seekor buaya yang menyerangnya saat bocah itu sedang berenang pulang di laut, sewaktu air pasang sedang tinggi.

Bocah yang tidak disebutkan namanya itu, melansir Says, berhasil menghalau buaya itu setelah berjuang, meskipun terluka akibat gigitan di tangan kiri, bahu dan kepalanya. “Bocah itu dalam kondisi stabil. Dia menerima delapan jahitan di tangannya yang terluka,” terang Mozain Abbas, asisten petugas Sandakan dari Departemen Satwa Liar Sabah.

Serangan itu terjadi sekira pukul 13.00 waktu setempat, di desa air Kampung Batu Putih. Bersama teman-temannya, bocah itu memutuskan untuk berenang kembali ke rumah panggung tepi laut mereka karena ada air pasang. Namun, perjalanan mereka terganggu oleh kemunculan buaya.

Urbin Markum, (39), datang untuk menyelamatkan putranya saat bocah itu melawan buaya, sebelum membawa sang anak ke klinik swasta untuk perawatan. Abbas mengatakan tim satwa liar dikerahkan untuk memantau daerah tersebut setelah insiden tersebut.

“Saat air surut, tim kami melakukan survei ke lokasi namun tidak ada tanda-tanda keberadaan buaya tersebut,” ujar Abbas. ** Baca juga: Tuai Pro Kontra, Los Angeles Setujui Robot Anjing Polisi untuk Jaga Keamanan

Warga di sana diimbau untuk tetap waspada. “Orang dewasa harus memastikan anak-anak tidak berada di air atau bermain di area dekat sungai,” kata Abbas lagi.

Diketahui, serangan buaya telah meningkat di sungai-sungai pantai timur Negara Bagian Sabah di Malaysia timur antara lain di Beluran dan Lahad Datu. Seorang anak laki-laki berusia 12 tahun tewas dalam serangan buaya di pulau Sumangat Payau di Sandakan.(ilj/bbs)




PNS Malaysia, Panggil Rekan Kerja dengan Sebutan ‘Sayang’ Bakal Dikenai Pelanggaran Disiplin

Kabar6-Komisi Layanan Publik Malaysia (PSC) mengumumkan bahwa iseng memanggil rekan kerja dengan istilah seperti ‘sayang’ atau ‘dear’ dapat membuat pegawai negeri (PNS) mengalami ‘masalah’.

Lebih lanjut, melansir thestar, PSC menyatakan bahwa memanggil seseorang dengan kata ‘sayang’ atau ‘dear’ di tempat kerja termasuk pelecehan dan pelanggaran disiplin untuk departemen dan lembaga pemerintah. Disebutkan PSC, sexting juga merupakan bentuk pelecehan seksual.

Aturan tersebuat dituangkan PSC dalam ‘Buku Tata Cara Tindakan: Tata Tertib’. Gangguan Seksual, Peraturan 4A masuk dalam daftar ‘larangan-larangan serta perkara khusus’, menyempurnakan aturan terhadap pegawai negeri Malaysia sebelumnya.

Dijelaskan, dalam pengaduan ke dewan pendisiplinan, korban harus menentukan bentuk atau keluasan pelecehan seksual, apakah disentuh, dibelai, dicium atau dipeluk. ** Baca juga: Demi Keamanan, Austria Larang Pegawai Pemerintah Instal TikTok di Ponsel

“(Korban) juga harus menentukan apakah salah satu dari tindakan di atas membuat mereka merasa tidak nyaman, terhina, atau terganggu,” demikian tulis buku peraturan tersebut.

Sedangkan, pegawai yang dinyatakan bersalah dapat menghadapi hukuman dalam bentuk penurunan pangkat, berisiko dipecat, atau ditahan oleh pihak berwenang.(ilj/bbs)




Pria Malaysia Jalan Kaki ke Mekah Demi Ibadah Umrah

Kabar6-Seorang pria asal Negeri Jiran bernama Herry Nizam menempuh jarak dari Malaysia ke Aran Saudi dengan berjalan kaki, demi menjalankan ibadah umrah.

Nizam mendokumentasikan perjalanannya melalui media sosial TikTok @herrynizam4 dan menjadi viral. Pria ini memulai ekspedisinya dari Bidor, Perak, Malaysia. ** Baca juga: Mantap! Remaja 16 Tahun di AS Terima Beasiswa Rp132 Miliar dari 125 Universitas

Dalam videonya, melansir nst, Nizam mengatakan bahwa meski sedih dan khawatir harus meninggalkan orangtua dan keluarganya di rumah, pria itu tiba-tiba terpanggil untuk pergi ke Tanah Suci dengan berjalan kaki. “Mungkin itu adalah rencana yang diberikan kepada saya oleh Allah,” kata Nizam.

Pria ini juga berterima kasih kepada semua orang atas doa dan harapan baiknya. Dalam video yang diunggah, Nizam menceritakan rencananya berangkat ke Myanmar. Berdasarkan video TikTok terbarunya pula, Herry kini berada di Sadao, Thailand.

Selama perjalanan, Nizam hanya membawa ransel, bendera Malaysia dan beberapa pakaian dan sepatu olah raga. Herry diperkirakan tiba dalam 84 hari 10 jam, dengan jarak yang telah ditempuh saat ini 10.161 km.

Sejumlah negara yang dilalui Nizam antara lain adalah Thailand, Myanmar, India, Nepal, Pakistan, Tiongkok, Kyrgyzstan, Kazakhstan, Uzbekistan, Iran, Uni Emirat Arab (UEA), dan Arab Saudi.(ilj/bbs)




Heboh, Tamu Undangan di Malaysia Harus Bayar Rp842 Ribu untuk Hadiri Pesta Pernikahan

Kabar6-Sebuah postingan di grup Facebook, KL Blow Water Station, menjadi viral ketika seorang warga Malaysia mengeluh tentang penetapan amplop per orang pada undangan pernikahan.

“Jika saya membawa istri dan 2 anak saya, saya harus membayar RM1,000 (Rp3,4 juta)!,” tulis unggahan itu. ** Baca juga: Rekor Dunia, Bocah 4 Tahun Asal UEA Jadi Orang Termuda Terbitkan Buku

Menurut postingan tadi, melansir Worldofbuzz, netizen tersebut telah menerima undangan pesta pernikahan yang akan berlangsung di Rawang. Saat membuka amplop, sebuah paket merah terlihat menampilan harga yang harus dibayar untuk datang ke pernikahan itu. Pada paket merah disebutkan, para undangan harus membayar sebesar RM250 (Rp842.000) untuk menghadiri pernikahan.

Para tamu juga dapat melakukan transfer online banking dan e-wallet sejumlah uang jika tidak ingin menggunakan uang tunai. Mereka juga harus mencetak kuitansi dan memasukkannya ke paket merah untuk konfirmasi oleh staf resepsi.

Keruan saja unggahan tersebut menuai beragam komentar. Netizen yang memposting foto tersebut dengan sinis mengatakan bahwa ini adalah ‘langkah yang bagus’.

“Jika saya memberi lebih sedikit maka orang akan tidak puas, jika saya memberi lebih banyak maka saya akan bangkrut. Tidak ada paksaan di sini, hanya datang jika Anda mampu. Saya harap tuan rumah akan memberi saya tanda terima setelah saya membayar,” tulis netizen tadi.

“Anda mengundang orang ke makan malam pernikahan, jika mereka tidak memberikan paket merah kepada Anda, tidak apa-apa karena Anda mengundang mereka untuk kehadiran mereka. Jika Anda tidak mampu mengadakan makan malam pernikahan maka jangan lakukan, jelas mereka berusaha menghasilkan uang dari ini,” komentar seorang warganet.

Pengguna Facebook menulis sarkasme., “Saya ingin memberi Anda RM888 tetapi untungnya Anda menyatakan RM250 pada paket merah. Saya telah menghemat sejumlah uang.”

“Apakah ada diskon untuk orang tua?,” tanya warganet lainnya.(ilj/bbs)




Iseng Mancing Di Kloset Gunakan Umpan Ayam, Pria Malaysia Shock Dapat Biawak

Kabar6-Dalam video yang diunggah akun TikTok @ilhamnasir22 terlihat seorang pria tengah berada dalam kamar mandi, dan memasang kail di kloset rumah.

Awalnya, melansir Dream, pria yang tak disebutkan namanya itu mengikat tali kail di jendela, dan setelah itu mengambil sebuah umpan yaitu daging ayam berukuran cukup besar. Mata kailnya pun menggunakan ukuran 21 cm. Pria tadi lantas memasukkan kail yang sudah diberi umpan ke dalam kloset, dan membiarkannya selama satu hari.

Keesokan harinya, pria itu kembali mengecek hasil tangkapannya. Bukannya ikan, pria tersebut justru mendapat seekor biawak dari dalam kloset rumahnya.

Dalam rekaman video tampak ia menarik tangkapan begitu kuat hingga biawak keluar dari kloset. ** Baca juga: Nilai Rapor Calon Istri Jelek, Pria India Ini Batalkan Pernikahannya

Netizen pun dibuat heran sekaligus tertawa lantaran aksinya sedikit tidak masuk akal. Banyak yang mempertanyakan dari mana asal biawak itu. Biawak berukuran sedang itu lantas di buang ke luar rumah.

Video yang dibagikan akun TikTok @ilhamnasir22 menuai banyak komentar dari warganet. “Bukan lagi takut sama setan dalam kamar mandi, tapi takut biawak dalam jamban,”” tulis @oh hi.

“Kalau di atap ada biawak seperti ini apa bisa pakai cara sama,” tanya akun @njay.(ilj/bbs)




Pria di Malaysia Datang ke Nikahan Mantan Kekasih Pakai Kostum Kura-kura Ninja Agar Tak Dikenali

Kabar6-Seorang pria asal Malaysia bernama Amat Darobi (28) mempunyai cara kreatif untuk menghadiri undangan pernikahan sang mantan kekasih yang sebelumnya telah tujuh tahun menjalin kisah cinta.

Dalam unggahan video di akun Tiktok @encik_dobi, melansir Worldofbuzz, Darobi terlihat menghadiri pernikahan mantan kekasihnya dengan menggunakan kostum Kura-kura Ninja. Pemuda yang berprofesi sebagai fotografer itu menyewa kostum tadi selama enam jam dengan harga Rp170 ribu. Ya, dengan memakai kostum tersebut, Darobi berharap identitasnya tidak dikenal oleh sang mantan kekasih dan semua tamu undangan.

Awalnya, Darobi mengaku gugup dan malu. Namun, Darobi tak punya pilihan untuk menyembunyikan identitasnya. ** Baca juga: Suhu Lebih dari 45 Derajat Celcius, di India Masak Telur Gunakan Panas Matahari

“Awalnya, saya berpikir tentang bagaimana menghadiri pernikahannya karena saya tahu akan ada emosi yang terlibat, dan saya tidak bisa tinggal terlalu lama. Entah bagaimana, saya punya ide nanti, jadi saya menyewa kostum ini selama enam jam,” kata darobi.

Siapa sangka, kehadiran Darobi justru memberi hiburan tersendiri bagi para tamu yang ingin berfoto dengannya.

Belakangan salah satu teman mantan kekasih Darobi ternyata mengenali pria dalam kostum Kura-kura Ninja itu. Akhirnya, sang mantan kekasih dan suaminya yang berada di pelaminan berfoto dengan Darobi sebelum meninggalkan acara.

“Kami mulai berkencan pada 2015 dan mengakhiri hubungan kami hanya tahun lalu. Takdir mengatakan bahwa dia menikah dengan orang lain hari ini. Saya menerima takdir Tuhan, dan membagikan video di media sosial hanya untuk mengenangnya,” ujar Darobi.(ilj/bbs)




Bersiap Kremasi Jenazah Sang Anak, Pria Malaysia Ini Dapat Kabar Putranya Ternyata Masih Hidup

Kabar6-Chantren, seorang ayah di Negeri Sembilan, Malaysia, yang hendak mengkremasi jenazah anaknya terkejut saat mendapat telepon berisi pesan tak terduga. Rupanya, jenazah yang semula hendak dikremasi bukan tubuh sang anak yang dikatakan telah meninggal dunia.

Hal yang semakin mengejutkan lagi, Chantren baru mengetahui bahwa anaknya ternyata masih hidup. Melansir Channelnewsasia, kisah ini berawal ketika Chantren menerima telepon dari pejabat di otoritas penjara setempat. Pihak penjara mengabarkan putranya yang berusia 19 tahun telah meninggal di Penjara Sungai Buloh, Selangor pada Jumat 3 Maret 2023 lalu.

Awalnya, Chantren kebingungan mendengar informasi tersebut karena tidak pernah mengetahui putranya dipenjara. Sepengetahuan Chantren, anaknya hanya tinggal dan bekerja di Kota Selayang, Selangor.

Meski masih diliputi kebingungan, Chantren dan keluarganya tetap mengonfirmasi jenazah putranya di Rumah Sakit Sungai Buloh. Saat itulah Chantren merasa wajah jenazah yang dilihatnya berbeda dengan anaknya.

“Ketika kami melihat (pada jenazah), kami memperhatikan bahwa wajahnya berbeda setelah tiada karena ada bekas jahitan dan rambutnya juga dicukur,” kata Chantren.

Setelah membawa pulang jenazah dari rumah sakit, Chantren dan keluarganya bersiap untuk menggelar upacara pemakaman. Keluarga juga mengatur prosesi kremasi jenazah putranya.

Namun, beberapa jam sebelum kremasi, Chantren dan keluarga dikejutkan kembali lewat sambungan telepon dari otoritas penjara. Kali ini mereka mengatakan putra Chantren masih hidup.

“Kami menerima telepon dari otoritas penjara sekira tiga atau empat jam sebelum waktu kremasi,dan mereka memberi tahu kami bahwa putra saya masih hidup,” ungkap Chantren. ** Baca juga: Di India, Bayi dalam Gendongan Tewas Terjatuh Gara-gara Sang Ibu Pakai High Heels

Untuk menunjukan bukti putranya masih hidup, otoritas polisi menghubunginya menggunakan fasilitas video call. Di tengah kebahagiaan mendengar putranya masih hidup, Chantren kembali dilanda kebingungan. Kali ini dia bingung karena sudah membawa jenazah dari rumah sakit yang sebelumnya dikira sebagai anaknya.

“Aku bahkan tidak tahu bagaimana mengungkapkan perasaanku. Putra kami masih hidup, tapi jenazah siapa yang ada di rumah kami sekarang,” tanya Chantren yang kebingungan.

Menurut Chantren, petugas penjara telah datang ke rumahnya untuk mengambil jenazah. Selain itu, ia juga meminta agar bisa mengunjungi putranya di penjara.(ilj/bbs)




Viral di Malaysia, Durian yang Tak Pernah Menyentuh Tanah Ini Dijual Rp1,7 Juta

Kabar6-Seorang pria di Shah Alam, Selangor, Malaysia, bernama Wan Mahussin Wan Zain (27) mendadak viral di media sosial setelah menawarkan durain miliknya seharga Rp1,7 juta.

Melalui sebuah video yang diunggah, melansir Mashable, Wan Zain mengatakan bahwa durian miliknya yang juga diminati seorang menteri di negara itu diklaim tak pernah menyentuh tanah, namun mendarat dengan pukulan telak ketika jatuh mengenai mobil miliknya dan menghancurkan kaca depan.

“Durian ini berasal dari pohon yang ada di depan rumah saya dan kami biasanya memiliki jaring untuk menangkapnya sebelum menyentuh tanah. Namun, durian ini mungkin jatuh melalui celah kecil dan malah mendarat di mobil saya,” tutur Wan Zain.

Pria itu mengaku kesal, terutama saat mengetahui biaya perbaikan kaca mobilnya yang berusia tiga tahun sekira RM500. ** Baca juga: Gempar, Lingkaran Asap Hitam Misterius Melayang di Atas Langit Moskow

“Saya memutuskan untuk membuat video di mana saya menawarkan durian seharga RM500 hanya untuk bersenang-senang, sebagai cara untuk membuat diri saya merasa lebih baik. Video itu saya unggah ke grup Facebook tempat para petani kecil setempat biasanya berkumpul untuk membicarakan hasil Bumi,” ujar Wan Zain.

Video itu sendiri telah dilihat lebih dari 300 ribu kali setelah diunggah ke sebuah akun Twitter. Siapa sangka, hal ini juga menarik perhatian Menteri Sumber Daya Manusia Datuk Sri M Saravanan, yang menghubungi Wan Zain untuk membeli durian itu.

“Saya mendapat telepon dari menteri yang mengatakan dia sangat ingin membeli durian untuk mencobanya. Tetapi saya mengatakan kepadanya bahwa saya sudah memakannya bersama keluarga saya dan tidak pernah berniat untuk menjualnya,” kata Wan Zain.(ilj/bbs)