1

Rumah Makan di Cipondoh Kebakaran, Diduga Dibakar

Kabar6-Sebuah rumah makan Padang di jalan KH Dewantoro, Kelurahan Gondrong, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang ludes terbakar. Kebakaran tersebut merembet ke dua tempat lainnya ikut terbakar.

Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 09.00 WIB pagi dan si jago merah tersebut berhasil dijinakkan oleh petugas pemadam kebakaran sekitar pukul 11.30 WIB. Petugas menduga kebakaran tersebut diduga dibakar dengan sengaja.

“Menurut informasi dari Danru saya, istrinya cekcok sama suaminya. Terus disiram pakai bensin katanya. Disiramlah itu bensin ke istrinya terus diduga konflik rumah tangga sampai kebakar 50 persen tadi bininya,” ujar Kepala UPT Damkar Batuceper, Kota Tangerang, Ucok Negara saat dikonfirmasi wartawan, Selasa (10/5/2022).

Ia mengatakan, sang suami pemilik warung Padang diamankan oleh polisi. Hal tersebut karena kebakaran merembet ke tempat lainnya.

“Suaminya langsung diamankan sama polisi karena merembet ke rumah lain. Ada tiga yang kebakaran, besi tua, pecel lele sama RM Padang,” katanya.

“Cuma ada informasinya katanya mau madamin istrinya tapi pakai bensin. Makannya saya kalau sudah masalah penyebabnya itu investigasi polisi. Kalau kita sebatas melihat,” tambahnya.

**Baca juga: Pemkot Tangerang Imbau Warga Waspada Hepatitis Akut

Dalam memadamkan kebakaran tersebut, kata Ucok, pihak menerjunkan sebanyak 20 orang petugas. Selain itu, terdapat 7 armada pemadam diterjunkan petugas. Sementara kerugian dalam peristiwa kebakaran tersebut ditaksir mencapai ratusan juta.

“Kerugian sekitar 500 jutaan. Personel 20 orang, 7 unit damkar. Jam setengah 12 api sudah berhasil dipadamkan,” tandasnya. (Oke)




Korsleting Listrik Penyebab Kebakaran di Kampung Kandang Sapi Pakualam

Kabar6.com

Kabar6-Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkar) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menyatakan kebakaran yang terjadi di Kampung Kandang Sapi, Pakualam, Serpong Utara, disebabkan oleh korsleting listrik.

Kepala Damkar Kota Tangsel, Bani Khosiyatullah menerangkan, sebelumnya ada dua dugaan penyebab kebakaran di Kampung Kandang Sapi, yang pertama adalah gegara petasan dan kedua korsleting listrik.

“Masih simpang siur, penyebab kebakaran sementara karena korsleting listrik,” ujarnya kepada Kabar6.com, Minggu (17/4/2022).

Bani mengatakan, laporan kebakaran di Kampung Kandang Sapi Pakualam masuk sekira pukul 20.12 WIB, dan dinyatakan selesai pukul 22.20 WIB.

“2 jam lebih proses pemadaman. Hambatan adalah kabel listrik, masker, serta senter. 9 unit damkar dikerahkan untuk pemadaman,” jelasnya.

Bani menjelaskan, kebakaran itu menghanguskan 1 kios, 1 warteg, 4 kontrakan, 1 rumah, dan 1 unit roda dua. “Taksiran kerugian kurang lebih 600 juta rupiah,” tutupnya.

Diberitakan sebelumnya, Kebakaran yang melahap 2 warung, 1 rumah dan 3 kontrakan di Kelurahan Pakualam, Serpong Utara membuat listrik padam satu kampung.

**Baca juga: Kebakaran di Pakualam Padamkan Listrik 1 Kampung

Hal itu diungkapkan oleh Anggota Karang Taruna Pakualam yang berada dikawasan itu, Panji kepada Kabar6.com, Sabtu 16 April 2022.

“Iya bang (padam satu kampung, red). Kabel bang putus kebakaran,” terangnya.(eka)




Kebakaran di Pakualam Padamkan Listrik 1 Kampung

Kabar6.com

Kabar6-Kebakaran yang melahap 2 warung, 1 rumah dan 3 kontrakan di Kelurahan Pakualam, Serpong Utara membuat listrik padam satu kampung.

Hal itu diungkapkan oleh Anggota Karang Taruna Pakualam yang berada dikawasan itu, Panji kepada Kabar6.com, Sabtu 16 April 2022.

“Iya bang (padam satu kampung, red). Kabell bang putus kebakaran,” terangnya.

Menurutnya, kebakaran itu terjadi diduga karena percikan api menyambar bensin di sebuah Warung.

“Samberan api ke bensin bang di warung,” ujarnya kepada Kabar6.com di Pakualam.

Dijelaskannya, kebakaran itu melalap sebuah warung Madura, warung Tegal (Warteg), 1 rumah, serta 3 kontrakan. “Kalo yang terbakar itu warung madura, warteg,rmh 1, kontrakan 3,” terangnya.

**Baca juga: 2 Warung dan 3 Kontrakan di Pakualam Dilalap si Jago Merah

Saat ini, menurutnya, api sudah berhasil dipadamkan oleh Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkar) Kota Tangerang Selatan (Tangsel). “Udah padam, 5 menit yang lalu,” tutupnya.

Saat ini, Tim Kabar6.com sedang mencoba menghubungi Damkar Tangsel untuk mengetahul kronologi lebih lanjut, dan akan diinformasikan selanjutnya.(eka)




2 Warung dan 3 Kontrakan di Pakualam Dilalap si Jago Merah

Kabar6.com

Kabar6-2 Warung dan 3 kontrakan di Kampung Kandang Sapi, RW 03, Pakualam dilalap si jago merah. Kebakaran itu terjadi saat sholat tarawih sekira pukul 19.45 WIB, Sabtu 16 April 2022.

Anggota Karang Taruna Pakualam yang berada dikawasan itu, Panji menerangkan, kebakaran itu terjadi diduga karena percikan api menyambar bensin di sebuah Warung.

“Samberan api ke bensin bang di warung,” ujarnya kepada Kabar6.com di Pakualam.

Dijelaskannya, kebakaran itu melalap sebuah warung Madura, warung Tegal (Warteg), 1 rumah, serta 3 kontrakan. “Kalo yang terbakar itu warung madura, warteg,rmh 1, kontrakan 3,” terangnya.

**Baca juga: Satpol PP Tangsel Copoti Reklame Non Permanen di BSD City

Saat ini, menurutnya, api sudah berhasil dipadamkan oleh Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkar) Kota Tangerang Selatan (Tangsel). “Udah padam, 5 menit yang lalu,” tutupnya.

Saat ini, Tim Kabar6.com sedang mencoba menghubungi Damkar Tangsel untuk mengetahul kronologi lebih lanjut, dan akan diinformasikan selanjutnya.(eka)




Kantor BPJS Kesehatan di Lebak Kebakaran

Kabar6.com

Kabar6-Kebakaran terjadi di Kantor BPJS Kesehatan, di Jalan Bypass Soekarno-Hatta Kabupaten Lebak, Rabu (9/3/2022). Peristiwa terjadi sekira pukul 22.30 WIB.

Dari informasi, api bermula dari ruang arsip yang letaknya di bagian belakang bangunan berlantai dua tersebut. Diduga api disebabkan dari korsleting listrik.

Enam armada milik Damkar dan BPBD dikerahkan untuk menanggulangi api di kantor tersebut.

Petugas yang hendak menanggulangi kebakaran sempat mengalami kesulitan lantaran hanya tersedia satu akses masuk ke dalam kantor tersebut.

“Iya sempat kesulitan karena cuma ada satu akses masuk,” kata Wadanton Damkar Lebak, Ade Apriyadi kepada wartawan, Kamis (10/3/2022).

Untuk mengurai asap yang terlalu banyak di dalam ruangan, petugas terpaksa membongkar ventilasi di belakang bangunan.

“Karena memang kami tidak bisa masuk ke dalam akibat asap yang terlalu tebal,” ucap Ade.

**Baca juga: Satu Jenazah Korban Pembunuhan KKB Papua Dimakamkan di Rangkasbitung

**Cek Youtube: Pedes! Bahas Rencana Pemekaran Tangerang Utara

Setelah cukup lama berjibaku, api akhirnya bisa dipadamkan petugas Damkar yang dibantu polisi dan relawan BPBD.

“Sekitar pukul 01.45 WIB api bisa ditanggulangi. Kami harap masyarakat selalu waspada terutama dengan instalasi listrik yang memang harus rutin dilakukan pengecekan,” harapnya.(Nda)




PMI Kota Tangerang Gelar Simulasi Kebakaran di Laboratorium UDD

Kabar6.com

Kabar6-Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangerang menggelar simulasi kebakaran di gadung laboratorium UDD di Batu Ceper, Kota Tangerang, Jumat (11/2/2022).

Simulasi diawali dengan bunyi sirene yang menandakan terjadinya bencana kemudian disusul dengan suara imbauan anggota agar tidak panik dan mengikuti SOP evakuasi kebencanaan.

Wakil Ketua Bidang Pencitraan dan Kerjasama PMI Kota Tangerang Husbeni Gonzala menjelaskan, pelaksanaan simulasi ini bertujuan untuk memenuhi salah satu persyaratan akreditasi BPOM dan Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

Dalam kegiatan turut melibatkan BPBD Kota Tangerang unit pemadam kebakaran serta unsur TNI – Polri.

“Kami libatkan ratusan orang termasuk relawan dan staf laboratorium, pihak terkait bahkan juga warga sekitar,”ujar Husbeni Gonzala ditemui di lokasi, Jumat (11/2/2022).

Husbeni mengatakan melalui kegiatan ini juga kemampuan para anggota PMI dalam penanggulangan kebencanaan terutama kebakaran tetap terjaga dan terus meningkat.

**Baca juga: DPRD Kota Tangerang tak Peduli dengan Pers?

**Cek Youtube: Pedes! Bahas Rencana Pemekaran Tangerang Utara

Kendati demikian, proses penangangan simulasi evakuasi bencana kebakaran ini berjalan dengan singkat kurang lebih 45 menit.

Personil BPBD unit pemadam kebakaran terlihat memadamkan kobaran api yang kemudian disusul anggota PMI melakukan evakuasi korban dari lantai dua dengan menggunakan tali pengaman dan segera dilarikan ke rumah sakit dengan mobil ambulans milik PMI kota Tangerang. (Oke)




Lapak Limbah Plastik di Serpong Dilalap Si Jago Merah

Kabar6.com

Kabar6-Lapak Limbah Plastik yang berlokasi di Jalan Lengkong Gudang Timur nomor 50, Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) hangus dilalap si Jago Merah.

Hal itu dibenarkan oleh Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Tangsel, Uci Sanusi saat dikonfirmasi oleh Kabar6.com, Kamis 3 Februari 2022.

“Kebakaran tadi jam 14.50. Seluruh bagian lapak terbakar, termasuk sebagian rumah,” terangnya.

**Baca juga: Dilaksanakan Besok, MTQ ke-13 Kota Tangsel Perebutkan 56 Medali

**Cek Youtube: Pedes! Bahas Rencana Pemekaran Tangerang Utara

Menurutnya, penyebab kebakaran adalah dari mesin penghancur limbah. Pihaknya mengerahkan 7 unit mobil damkar menuju lokasi.

“Korban nihil. Kesulitan pemadaman karena gang sempit,” tutupnya.(eka)




Sidang Molor, Ini Dakwaan JPU ke 4 Terdakwa Kebakaran Lapas Kelas 1 Tangerang

Kabar6.com

Kabar6-Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejaksaan Negeri Kota Tangerang membacakan dakwaan kepada empat terdakwa kasus kebakaran Lapas Kelas 1 Tangerang. Sidang lanjutan tersebut digelar di Pengadilan Negeri Tangerang setelah sebelumnya ditunda.

Sidang tersebut digelar kembali pada Selasa (25/1/2022). Meski sempat molor kurang lebih 1,5 jam lebih. Dimana agenda pukul 13.00 WIB baru berlangsung sekitar 14.53 WIB.

Dakwaan tersebut dibacakan oleh JPU Kejaksaan Negeri Kota Tangerang Adib Fachri Dili. Ia mendakwa kepada Suparto, Rusmanto, Yoga Wido Nugroho dengan pasal 359 tentang barang siapa karena kesalahannya (kealpaannya) menyebabkan orang lain mati.

Sementara, Panahatan Butar Butar didakwa pasal 188 tentang kelalaian Kitab Undang-undang Hukum Pidana (KUHP).

Kuasa Hukum para terdakwa, Firmauli Silalahi mengatakan dalam pembacaan dakwaan tersebut yang dibacakan jaksa penuntut umum adalah akibat dari kelalaian dari petugas yang mengakibatkan kematian orang.

“Itu yang pertama dalam dakwaan kepada mereka berempat,” ujar Firmauli saat dimintai keterangan di PN Tangerang usai persidangan.

Firmauli mengatakan Panahatan Butar Butar didakwa pasal 188 sebagai tukang listrik dari bagian umum. Kemudian tiga lainnya petugas yang lalai. Sehingga semua disebut lalai saat kebakaran di Lapas Kelas 1 Tangerang sehingga warga binaan tewas.

“Jadi tukang listrik lalai masalah listrik, kemudian petugas jaga lalai saat mereka berjaga itulah yang didakwakan kepada mereka,” katanya.

“Petugas listrik, si Butar Butar itu petugas listrik dari staf umum. (Pasal) 188 itu si Butar Butar,” sambungnya.

Firmauli menjelaskan pihaknya tidak mengajukan ekspresi atas dakwaan jaksa tersebut. Sebab pihak memegang prinsip peradilan yang cepat.

**Baca juga: Sidang Lanjutan Kebakaran Lapas Kelas 1 Tangerang Molor

**Cek Youtube: Saksikan Podcast 5W1H, Edisi Ramai-ramai Isu Kota Tangerang Tengah

Menurutnya, eksepsi itu bersifat formilnya. Secara formil dari pada pemeriksaan oleh pihak penyidik sampai penuntut untuk mengajukan dakwaan semuanya sudah terpenuhi sebagaiamana diatur KUHP.

“Jadi hampir tidak ada perlu kami eksepsi. Masalah meteri perkara akan kami ungkap seluas-luasnya saat pemeriksaan saksi-saksi,” tandasnya. (Oke)




Sidang Lanjutan Kebakaran Lapas Kelas 1 Tangerang Molor

Kabar6.com

Kabar6-Sidang lanjutan kasus kebakaran Lapas Kelas 1 Tangerang digelar di Pengadilan Negeri Tangerang pada, Selasa (25/1/2022) molor.

Sidang tersebut yang diagendakan pukul 13.00 hingga pukul 14.38 belum ada kejelasan kapan sidang tersebut berlangsung.

Namun berselang beberapa menit, Hakim Ketua baru memasuki ruang sidang. Namun meskipun, sudah masuk ruangan persidangan, sidang belum kunjung berjalan.

Sebelumnya sidang pada Selasa (18/1/2022) ditunda. Sidang perdana itupun mengagendakan pembacaan dakwaan jaksa penuntut umum (JPU).

**Baca juga:2 ASN Bea Cukai Soekarno-Hatta Diduga Terlibat Pemerasan, Ini Pasal yang Dijerat

**Cek Youtube: Saksikan Podcast 5W1H, Edisi Ramai-ramai Isu Kota Tangerang Tengah

JPU baru memasuki ruang sidang sekitar pukul 14.47 WIB. Setelah JPU memasuki ruang sidang, persidangan pun dilangsungkan.

Diketahui, Sidang dengan nomor perkara 19/Pid.B/2022/PN Tng tentang Kebakaran Lapas Kelas 1 A Tangerang dengan terdakwa Suparto, Rusmanto, Yoga Wido Nugroho, dan Panahatan Butar Butar. (Oke)




Gudang Pengepul Kayu di Bintaro Dilalap Si Jago Merah

Kabar6.com

Kabar6-Gudang pengepul kayu bekas di Jalan Cendana Nomor 23 A, RT 007 RW 01, Gang samping pom bensin Pertamina, Bintaro Sektor 9, Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), ludes dilalap si jago merah.

Danton Bravo Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Tangsel Nurudin menerangkan, pihaknya mendapatkan laporan bahwa telah terjadi kebakaran pada pukul 14.40 WIB.

“Kita meluncurkan 10 unit pemadam Tangsel, 50 personil. Yang terbakar gudang atau pegepul kayu bekas,” ujarnya kepada wartawan dilokasi, Sabtu (8/1/2022).

**Baca juga: Sambut Tahun 2022, Hotel Santika Premiere Bintaro Hadirkan Staycation Hemat

Saat ini, menurutnya, penyebab serta estimasi kerugian belum dapat diketahui, karena masih dalam proses pendinginan.

“Tidak ada korban. (Kebakaran, red) Nggak (meluas, red), jadi hanya gudang ini saja,” tutupnya.(eka)