Ulama Penggerak Banten Maju Deklarasi Dukungan untuk Andra Soni – Dimyati dan Maesyal – Intan

Kabar6 – Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten nomor urut 02, Andra Soni – Dimyati Natakusumah kembali mendapat dukungan dari kalangan tokoh di Kabupaten Tangerang. Dukungan juga ditujukan kepada pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang, Maesyal Rasyid – Intan Nurul Hikmah.

Dukungan itu datang dari ulama penggerak Banten Maju Pantura Tangerang di Teluknaga, pada Kamis, (24/10/2024). Dukungan berupa deklarasi, istighosah dan doa bersama untuk kemenangan Andra Soni-Dimyati Natakusumah di Pilgub Banten dan Maesyal Rasyid – Intan Nurul Hikmah di Pilbup Tangerang.

Naskah deklarasi Ulama Penggerak Banten Maju ini dibacakan Anggota DPRD Kabupaten Tangerang Fraksi PKB, Ahmad Baidowi. Berikut ini naskah deklarasi yang dibacakan sebagai dukungan kepada Andra Soni – Dimyati dan Maesyal – Intan.

**Baca Juga: Pilbup Serang Makin Panas, Kubu Ratu Zakiyah-Najib vs Andika -Nanang saling Lapor

Dengan mengharap rahmat dan Ridha Allah SWT, kami para Ulama, Kyai, Bu Nyai, Ustadzah, Guru, Tokoh Agama dan Tokoh masyarakat yang tergabung dalam Ulama Penggerak Banten Maju berikrar dan ber-ijtihad, bahwa:

1. Kami mendokan Bapak Andra Soni dan Bapak Dimyati Natakusuma dilantik menjadi Gubernur Banten tahun 2024-2029.

2. Kami mendukung dan akan mengajak masyarakat serta jamaah untuk memilih Bapak Andra Soni dan Bapak Dimyati Natakusuma nomor 2.

3. Kami dalam hal pemilihan Bupati Tangerang mendukung, memilih dan mendoakan Maeshal Rasyid dan Intan Nurul Hikmah dilantik menjadi
Bupati dan Wakil Bupati Tangerang masa khidmat 2024-2029.

Dalam kesempatan tersebut, calon Gubernur Banten, Andra Soni mengucapkan terima kasih atas dukungan para ulama yang telah memberikan kepercayaan kepada dirinya. Andra juga menyampaikan visinya untuk membangun Banten dengan tidak korupsi.

Kepada para ulama Andra menyampaikan, korupsi masih jadi masalah serius dan kerap terjadi di Provinsi Banten.

“Ada yang ketauan KPK, ada yang enggak. Korupsinya dari segala lini, mulai dari pengadaan makan dan minum sampai dengan pengadaan-pengadaan yang warga gak tau apa itu,” kata Andra.

“Kondisi ini terus terjadi sehingga akhirnya korupsi membuat sekolah kita kurang, korupsi membuat jalanan kita baru dibangun rusak, korupsi juga membuat layanan kesehatan tidak maksimal,” tambah kader Prabowo Subianto ini.

Dengan kondisi itu, Andra bertekad untuk menjadikan Banten yang maju, adil merata dan tidak korupsi.

“Oleh karena itu bapak ibu sekalian, dalam rangka maju sebagai calon Gubernur Provinsi Banten saya mempunyai visi Banten maju, adil merata tidak korupsi,” katanya. (Red)




Sekolah di Tangsel Deklarasi Cegah Tawuran Antarpelajar

Kabar6 – Sejumlah pelajar dan tenaga pendidik tingkat SMP dan SMA sederajat di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) deklarasi aksi damai. Wakapolda Metro Jaya, Brigjen Djati Wiyoto Abadhy mengapresiasi langkah inisiatif yang telah dilakukan oleh pemerintah daerah setempat.

“Mudah-mudahan kegiatan ini bisa menjadi pilot project (proyek percontohan) yang ada di jajaran Polda Metro Jaya,” ungkapnya di Global Islamic School 2 Serpong, Rabu (23/10/2024).

Djati menerangkan, setelah deklarasi cegah tawuran antarpelajar di Kota Tangsel lima pilar akan keliling ke sekolah-sekolah. Lima pilar terdiri dari unsur Pemkot Tangsel, TNI/Polri, kejaksaan, akademisi dan tokoh masyarakat sekitar.

Menurutnya, lima pilar di Kota Tangsel akan memberikan edukasi resiko keselamatan diri serta masalah hukum yang akan dihadapi para pelajar pelaku tawuran.

Deklarasi cegah tawuran antarpelajar di Kota Tangsel.(Yud)

Djati bilang, deklarasi ini merupakan kegiatan yang sangat ditunggu-tunggu. Alasannya karena memang yang terkait dengan tawuran pelajar sering dilihat kejadian yang ada di wilayah hukum Polda Metro Jaya.

**Baca Juga:Siswa SDN Serua Indah 01 Tangsel Sambut Gembira Fasilitas Gedung Baru

“Termasuk orang tua, guru dan para pelajar untuk memberikan pembekalan terkait dengan bahaya dan permasalahan-permasalahan yang menjadi penyebab dari aksi-aksi sering terjadi,” terangnya.

Djati tegaskan tentunya para pelajar masih memiliki masa depan yang sangat panjang. Mmasih perlu diawasi kita kawal dalam rangka generasi penerus menggantikan kita semua.

“Mudah-mudahan kegiatan ini dapat bermanfaat dan dilanjutkan dengan deklarasi di beberapa wilayah polres yang ada di wilayah hukum Polda Metro Jaya,” tegasnya.

Di lokasi yang sama, penjabat sementara (Pjs) Wali Kota Tangsel, Tabrani menyatakan permohonan kepada pak kapolres nanti pada saat implementasinya akan ada lima pilar masuk ke sekolah-sekolah. Ia berpesan kepada para pelajar agar meyakini bahwa masa depan mereka ada di tangan masing-masing.

“Yakini oleh kamu semua. Lima, sepuluh tahun yang akan datang, yang duduk di depan ini bisa kamu semua,” ucapnya.

Tabrani cerita, kegiatan deklarasi cegah tawuran antarpelajar ini hasil dari diskusi dengan Kapolres Tangsel, AKBP Victor Henry Inkiriwang beberapa waktu lalu. Ia yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan di Provinsi Banten resah melihat maraknya tawuran antarpelajar di berbagai daerah.

“Semua yang ada di depan sini kelak akan digantikan. Hari ini duduk di belakang kami, insya Allah lima sepuluh tahun yang akan datang kita tidak pernah tahu. Mungkin yang hari ini yang hadir,” sambung Tabrani.(Adv)

 




Ratusan Tokoh Masyarakat se Kecamatan Baros Deklarasi Dukungan untuk Nomor Urut 02, Dimyati: Sejarah Lama Terulang Kembali

Kabar6 – Serang tak kurang dari 200 orang tokoh masyarakat se Kecamatan Baros, Kabupaten Serang yang didalamnya meliputi para relawan dari Aliansi Sayap Andra Dimyati (ASAD) dan Relawan Santri untuk Andra Soni – Dimyati (Relasi) menyatakan dukungan dalam Deklarasi yang digelar, Jumat (18/10/2024).

Acara deklarasi yang digelar sore hari di Rumah Makan Sari Kuring Baros dihadiri langsung Calon Wakil Gubernur Banten Dimyati Natakusumah.

Hadir juga pada kesempatan itu, Pengasuh Pondok Pesantren Riyadul Awamil, KH Sonhaji dan para pengasuh Pondok Pesantren serta pimpinan Majelis di Kecamatan Baros.

**Baca Juga: ASN Kabupaten Tangerang Dinilai Paling Netral Se Banten  

Sebelum proses deklarasi dukungan digelar, KH Mugni, tokoh masyarakat yang dikenal cukup vokal di Kecamatan Baros menyampaikan jika hampir seluruh tokoh di Kecamatan Baros sudah sepakat menyatakan dukungan kepada pasangan nomor urut 02, Andra Soni – Dimyati Natakusumah.

Berkumpulnya para tokoh tersebut sebagai bentuk pembuktian, jika ia bersama ratusan tokoh lainnya termasuk para tokoh pemuda di dalamnya siap menggalang kekuatan untuk memenangkan pasangan 02 pada Pilgub Banten 2024.

“Semoga dengan menyaksikan langsung para tokoh berkumpul untuk memenangkan pasangan nomor urut 02, kelak Pak Andra dan Pak Dimyati tidak lupa kepada kami. Kami siap berjuang untuk memenangkannya,” ujar KH. Mugni.

Calon Wakil Gubernur Banten, Dimyati Natakusumah menyambut positif dukungan yang diberikan para tokoh masyarakat Baros tersebut. Dimyati pun menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan tersebut.

“Di sini saya melihat langsung ada Pak KH. Sonhaji, beliau bukan hanya terkenal di Banten tapi juga cukup dikenal di tingkat nasional. Dukungan ini menambah energi bagi kami, saya dan Pak Andra Soni” kata Dimyati.

Dalam kesempatan itu Dimyati juga mengatakan jika lokasi yang dijadikan tempat deklarasi tersebut punya kenangan masa silam. Dimana tempat itu pernah digunakan untuk deklarasi mendukung calon presiden RI yang akhirnya terpilih sebagai presiden.

“Semoga berkah, dukungan dari para kyai juga pernah terjadi di tempat ini. Saya masih ingat dulu kami berkumpul dengan Presiden Jokowi di tempat ini. Semoga acara hari ini pun mengulang sukses yang pernah terjadi,” kata Dimyati lagi.

Pada sesi pembacaan dukungan, ratusan orang tersebut berdiri bersama mengikuti ucapan deklarasi yang dipimpin KH Mugni.

“Kami para kasepuhan dan tokoh ulama dan masyarakat Kecamatan Baros Kabupaten Serang, selaku bagian dari tim RELASI, relawan santri Andra Soni – Dimyati dan ASAD, Aliansi Sayap Andra Dimyati, siap memenangkan Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten Andra Soni dan Dimyati Natakusumah menjadi Gubernur Banten 2024-2029. Banten maju adi merata, tidak korupsi. Coblos nomor 2, menang, menang, menang,” pekik ratusan massa.

Sementara tokoh pemuda Kecamatan Baros, Fahruroji mengungkapkan ratusan Tokoh Masyarakat yang kumpul di Sarikuring dan mengikuti Deklarasi dukungan telah mewakili seluruh desa di Kecamatan Baros.

“Di Baros ini ada 14 Desa, dan dari masing-masing desa hadir ke sini minimal 5 orang. Itu diluar para tokoh masyarakat selaku pengasuh Pondok Pesantren,” katanya.

Diakuinya jika pada Pilgub Banten 2024, para tokoh di Baros telah bersatu untuk mendukung pasangan 02. Berbeda dengan ketika Pilpres.

“Pada sore ini juga semua Kordes hadir (Koordinator Desa, red). Semua sudah bergerak menggalang dukungan untuk pasangan Andra Dimyati,” ungkap Fahru.

**Baca Juga: Langgar Pidana Pemilu, Bawaslu Banten Limpahkan Kasus Ketidaknetralan Ketua Apdesi Serang ke Polisi

Setelah menyaksikan para tokoh masyarakat semua bersatu dan berkumpul dan berdeklarasi untuk pasangan Andra-Dimyati, pihaknya mengaku semakin optimis untuk meraih kemenangan.

“Sangat optimis, kami para pemuda semakin semangat untuk menggalang dukungan. Apalagi para guru-guru kami merestuinya,” pungkas Fahru, yang juga sebagai Koordinator Relasi Kecamatan Baros ini. (Red)




Ratusan Mantan Kades di Kabupaten Tangerang Deklarasi Dukung Maesyal-Intan

Kabar6-Ratusan mantan kepala desa yang tergabung dalam KOMPAKDESI Kabupaten Tangerang, deklarasikan diri untuk memberi dukungan kepada pasangan Calon Bupati-Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Maesyal-Intan (MADANI), di Hotel Lemo, Kelapa Dua, Kamis (3/10/2024).

Ketua Kompakdesi Kabupaten Tangerang, Yatno mengatakan, bahwa seluruh anggota komunitas mantan kepala desa se Kabupaten Tangerang, yang tergabung dalam KOMPAKDESI berkomitmen untuk mendukung penuh pasangan calon Bupa dan Wakil Bupati Tangerang, Maesyal-Intan (MADANI).

“Pasangan Maesyal-Intan ini sangat layak dan cocok untuk memegang estapet komando di Kabupaten Tangerang, sepeninggalan Ahmed Zaki Iskandar (mantan Bupati Tangerang dua periode). Maka dari itu, kami berkomitmen untuk mendukung pasangan MADNI ini, ” kata Yatno kepada awak media, Kamis (3/10/2024).

**Baca Juga: Humanis, Disela-sela Kampanye Maesyal Rasyid Bantu Tarik Mobil Pikap yang Alami Trouble di Jalan

Menurut Mantan Kepala Desa Muara, Kecamatan Teluknaga, Yatno menjelaskan, bahwa sosok Maesyal Rasyid yang merupakan seorang birokrat tulen, 41 tahun mengabdi untuk negara, ditambah Intan Nurul Hikmah sebagai wakil, yang pernah menjadi Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tangerang. Tentu, manjadi pasangan yang serasi, antara birokrat dan politisi.

“Ini pasangan serasi, antara Birokrat dan Politisi. Ditambah, pasangan Maesyal-Intan ini menjadi satu-satunya pasangan di Kabupaten Tangerang yang mewakili dua gender sekaligus, yaitu kaum adam dan kaum hawa, ” tukasnya.

Ditempat yang sama, Mantan Kepala Desa Caringin, Kecamatan Legok, M. Sutisna menambahkan, pembangunan Kabupaten Tangerang baik dari segi infrastruktur, kesehatan, pendidikan, ekonomi, tata ruang, dan ketenagakerjaan harus dikebut. Maka dari itu, dukungan terhadap Maesyal-Intan sudah sangat tepat, pasalnya. Ketika Maesyal-Intan memimpin Kabupaten Tangerang, sudah tidak perlu adaptasi kembali, tetapi bisa langsung berjalan.

“Maesyal Rasyid mantan Sekda, Bu Intan mantan DPRD. Tentunya pasangan komplit. Ditambah, pembangunan di Kabupaten Tangerang harus dikebut dan langsung berjalan, jangan sampe memilih pemimpin yang harus adaptasi dulu. Maka pasangan Maesyal-Intan sudah sangat tepat, ” kata Sutisna.

Menurut Sutisna, sosok Maesyal Rasyid sudah sangat memahami Kabupaten Tangerang. Pasalnya, selama 41 tahun Maesyal Rasyid telah mengabdi dan berada didalam Pemerintahan Kabupaten Tangerang. Maka dari itu, kualitas Maesyal Rasyid sudah tidak perlu diragukan.

“Maesyal Rasyid sangat berpengalaman dalam birokrasi. Sementara Bu Intan pengalaman dalam politik, maka dari itu pasangan nomor urut 02 ini sudah tidak diragukan lagi kualitasnya dalam memimpin Kabupaten Tangerang,”tukasnya. (Red)




Relawan Kopi Hitam Kabupaten Tangerang Deklarasi Dukung Menangkan Airin-Ade dan Mad Romli-Irvansyah

Kabar6-Relawan Kopi Hitam Kabupaten Tangerang mendeklarasikan dukungan kepada Calon Gubernur Banten dan Wakil Gubernur, Airin Rachmi Diany – Ade Sumardi dan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang Mad Romli-Irvansyah.

Kegiatan deklarasi tersebut dilaksanakan di Puri Eka Bachtiar, Sukamulya, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, Kamis (26/9/2024).

Deklarasi Relawan Kopi Hitam tersebut langsung dihadiri oleh Airin Rachmi Diany dan Irvansyah Asmat dan Timnya. Ribuan Relawan Kopi Hitam tersebut di isi oleh anak-anak muda di Kabupaten Tangerang.

**Baca Juga: Sufmi Dasco hingga WH jadi Tim Pemenangan Maesyal-Intan

Ketua Kopi Hitam Kabupaten Tangerang Khotibyani mengatakan Relawan Kopi Hitam ini di isi oleh anak-anak muda yang kreatif dan inovatif.

“Kami relawan kopi hitam di kabupaten Tangerang mendukung kemenangan Ibu Airin – Ade Sumardi dan Calon Bupati Mad Romli – Irvansyah, Sosok beliau – beliau merupakan pilihan yang tepat bagi anak – anak muda dan sosok yang menginspirasi bagi kita semuanya,” ujar Khotibyani.

“Ini aspirasi anak-anak muda untuk mendukung, program-programnya jelas peduli dengan kemajuan anak-anak muda, maka dari itu kita akan berjuang memenangkan Airin – Ade dan Mad Romli – Irvansyah,” sambungnya.

Selain itu, Khotibyani menyampaikan Ribuan Relawan Kopi Hitam di kabupaten Tangerang semuanya ada di 29 kecamatan, kelurahan/Desa.

“Dengan semangat anak-anak muda di Kabupaten Tangerang ini kami yakin Airin – Ade dan Mad Romli – Irvansyah pilihan yang tepat,” katanya.

Sementara itu, Airin Rachmy Diany dalam sambutannya menyampaikan program-programnya tentang pendidikan, kesehatan, ketenagakerjaan dan program pembangunan lainnya yang perlu untuk ditingkatkan lagi demi kesejahteraan masyarakat banten.

“Kita bersyukur mendapatkan dukungan anak-anak muda kabupaten Tangerang, terimakasih sebesar besarnya mau menjadi bagian keluarga besar Kopi Hitam Kabupaten Tangerang, salam dari kami untuk keluarga semuanya,” kata Airin dalam pidatonya.

“Anak-anak muda kabupaten Tangerang tanggal 27 November nanti ayo kita datang ke TPS, ajak keluarga saudara kita, tetangga kita, teman, dan lingkungan kita, untuk memenangkan pasangan Airin – Ade dan Mad Romli Irvansyah di Kabupaten Tangerang, coblos nomor 1,” sambung Airin.

Selain itu Airin menargetkan kemenangan di Kabupaten Tangerang Sebanyak-banyaknya dan Setinggi-tingginya. “Kita terus berusaha bergerak dan berdoa,” ujarnya

Ditempat yang sama, Irvansyah mengungkapkan bahwa pasangan Mad Romli – Irvansyah bersyukur senang dan bahagia mendapat dukungan dari Relawan Kopi Hitam yang di isi oleh anak-anak muda Kabupaten Tangerang.

“Kami yakin bersama anak-anak muda yang ingin ada perubahan ini, kita bisa meraih kemenangan di Pilkada Banten dan Kabupaten Tangerang,” ungkap Irvansyah. (Oke)




Deklarasi Kampanye Damai Pilkada Kota Tangerang 2024, Kondusifitas Harus Dijaga

Kabar6-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang menyelenggarakan Deklarasi Kampanye Damai Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Tangerang. Ketiga pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang hadir di Alun-Alun Kota Tangerang, Selasa (24/9/2024).

Kegiatan ini dihadiri langsung Penjabat Wali Kota Tangerang Nurdin, Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho dan jajaran Forkopimda Kota Tangerang.

Ribuan pendukung masing-masing paslon tak henti-hentinya menyuarakan nama dari paslonnya. Mulai dari Faldo Maldini-Mohammad Fadhlin Akbar dengan nomor urut 1, Ahmad Amarullah-Mohamad Bonnie Mufidjar nomor urut 2 dan Sachrudin-Maryono nomor urut 3.

**Baca Juga:Kandidat Tak Diberi Kesempatan Sambutan Saat Deklarasi Kampanye Damai, Pengamat : Saya Curiga Ada Agenda Tersembunyi

Pj Wali Kota Tangerang Nurdin mengatakan untuk menjadikan kampanye ini sebagai ruang silaturahmi dan berinovasi dan manfaatkan sebagai ajang diskusi untuk memilih yang baik untuk memimpin Kota Tangerang.

“Jaga kerukunan dan keharmonisan, agar apa yang sudah dicapai Kota Tangerang dapat tetap terjaga. Silakan berbeda tapi harus tetap jaga kerukunan untuk Kota Tangerang,” ujar Nurdin.

Sementara itu, Kepala Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat (Sosdiklih Parmas) dan SDM KPU Kota Tangerang Yudhistira Prasasta menyatakan, Deklarasi Damai ini menjadi kick off atas dimulainya kampanye yang dilakukan para paslon secara terbuka sesuai aturan di Kota Tangerang.

“Masa kampanye dengan ini resmi dimulai secara terbuka hingga 23 November mendatang. Masing-masing paslon juga akan menggelar kampanye di depan umum satu kali, dengan jadwal yang dilaporkan ke KPU Kota Tangerang,” jelas Yudhis.

Lanjutnya, juga akan digelar debat publik sebanyak dua kali, yaitu satu kali stasiun tv nasional dan lokal. “Semua masyarakat di sini pasti punya pilihan, tapi diimbau pastikan memilih dengan baik jangan menggunakan sara, hoaks atau pun money politic,” tandasnya. (Oke)

 




Deklarasi Dukungan, Relawan Dulur Andra Soni Mulai Bergerak Sosialisasikan Sekolah Gratis

Kabar6-Serang Relawan Dulur Andra Soni mendeklarasikan dukungan kepada pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten di Gedung Catur, Ciruas, Kabupaten Serang, pada Rabu,(18/9/2024). Deklarasi dihadiri langsung bakal calon Gubernur Banten Andra Soni dan Anggota DPRD Kabupaten Serang Ahmad Muhibbin.

Sebelum deklarasi dilakukan, Ketua Relawan Dulur Andra Soni, yakni Agam Akbar Rahman turut memberikan doa melalui video yang dibuatnya di Mekkah. Ia tidak bisa hadir secara langsung lantaran sedang menjalani ibadah umroh.

**Baca Juga: Ungkap Penyebab Pecah Kongsi dengan Subadri, Syafrudin: Beliau Ingin Nyalon Walikota

“Di tempat ini kami yakin tidak ada doa yang tertolak kecuali dikabulkan, kami yakin tidak ada doa yang tertolak kecuali kau jadikan. Ya Allah Ridhoi pergerakan relawan Andra Soni,” pintanya.

“Ya Alllah kuatkan dalam berjuang kepada Andra Soni, beri kesehatan yang sempurna dan maafkan dalam setiap kesalahan dan jaga setiap langkahnya,” tambahnya.

Agam berharap, Andra Soni dapat memimpin Banten selama lima tahun ke depan.

“Ya Allah menangkan Pak Andra Soni, menangkan Pak Andra Soni dan terpilih menjadi Gubernur Banten dan jadikan beliau pemimpin yang manah, peduli dan peka terhadap masyarakat kecil, pemimpin yang tau beban rakyatnya dan pemimpin yang mencintai rakyatnya,” harapnya.

“Seluruh Relawan Dulur Andra Soni yakinlah doa yang tulus karena Allah, perjuangan yang ikhlas jarena Allah, kemenangan pasti datang, kemenangan pasti datang, kemena gan pasti datang,” sambungnya.

Penggerak Relawan Dulur Andra Soni, Welfendri mengaku akan bergerak total untuk memenangkan Andra Soni-Dimyati di Pilgub Banten 2024. Ia akan rutin turun ke masyarakat untuk mengajak memenangkannya, sekaligus menyosialisasikan program sekolah gratis.

“Kami mendukung dan bergerak untuk memenangkan Andra Soni-Dimyati Natakusuma sebagi calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten. Menjadi tanggung jawab moral untuk memperjuangkan Andra Soni-Dimyati Natakusumah,” terangnya.

Sementara itu, bakal calon Gubernur Banten Andra Soni mengapresiasi sikap dukungan yang diberikan Relawan Dulur Andra Soni. Menurutnya, perjuangan-perjuangan relawan untuk dirinya sangat berarti menuju kemenangan sejati.

“Saya punya keyakinan yang hari ini relawan-relawan bertebaran mendukung Andra Soni. Inya Allah saya tidak akan menyia-nyiakannya, saya akan tunaikan janji-janji saya,” katanya.

Dalam kesempatan tersebut, Andra menyampaikan program-programnya, di antaranya adalah sekolah gratis SMA/SMK MA, baik negeri dan swasta.

“Andra Soni punya visi Banten maju, adil merata tidak korupsi, dengan lima misi,” ucap Andra.

Mantan Ketua DPRD Banten ini mengatakan, jika dirinya ingin berinvestasi di bidang pendidikan, agar generasi mendatang bisa merasakan manfaatnya. (Red)




Paguyuban Budak Banten Deklarasi Dukung Zakiyah-Najib di Pilbup Serang

Kabar6-Pasangan calon bupati dan wakil bupati Serang Ratu Rachmatu Zakiyah-Najib Hamas terus mendapatkan dukungan dari masyarakat. Pasangan Zakiyah-Najib yang mengusung tagline Serang Bahagia itu kini mendapatkan dukungan dari Paguyuban Budak Banten.

Paguyuban itu berkomitmen untuk berjuang memenangkan pasangan Zakiyah-Najib di Pilbup Kabupaten Serang. Dukungan tersebut karena ada kesamaan visi misi yang dibangun oleh pasangan Zakiyah-Najib dan Paguyuban Budak Banten.

“Alhamdulillah kita sejalan dengan visi misi kita untuk melestarikan budaya Banten,” kata Zakiyah usai menerima dukungan dari Paguyuban Budak Banten di Ponpes Bani Mahdi Sholeh Ma’mun Kecamatan Pabuaran Kabupaten Serang, Selasa 3 September 2024.

**Baca Juga: Maju di Pilkada, Golkar dan PDIP Banten Belum Ajukan PAW Fitron Nur Ikhsan dan Ade Sumardi

Zakiyah menegaskan, dukungan tersebut murni dari Paguyuban Budak Banten murni karena berharap ada perubahan di Kabupaten Serang. Dukungan tersebut kata Zakiyah merupakan amanah yang mesti di perjuangkan.

“Tentu itu merupakan amanat dan tugas untuk saya,”ungkapannya.

Ketua Paguyuban Budak Banten Sihabudin menegaskan komitmennya untuk memenangkan pasangan Zakiyah-Najib di Pilbup Kabupaten Serang. Namun ia akan berdiskusi terlebih dahulu, untuk melakukan pemerataan suara di lapangan.

“Kami akan diskusi dengan ibu Zakiyah-Najib tentang posisi, karena kami akan ikut terlibat dalam memetakan. Mana garapan kami karena kami tidak akan bekerja secara tumpang tindih. Ada yang bermain data ada yang berkerja di lapangan,”bebernya.

Sebagai bentuk komitmen Paguyuban Budak Banten, pihaknya akan menyerahkan SK kepengurusan Paguyuban dari tingkat kabupaten hingga kecamatan. Mereka nantinya akan bergerak ke bawah untuk mengkampanyekan pasangan Zakiyah-Najib.

“Bagi kami sesuai yang mengasikkan di satu sisi kami punya program tentang penataan tentang insfratruktur, di samping itu kami juga menyatakan dukungan kepada ibu Zakiyah-Najib,”pungkasnya.

Selian dari Paguyuban Budak Banten, sebelumnya ratusan eks kepala desa se Kabupaten Serang menyatakan dukungan kepada Zakiyah-Najib di Pilbup Kabupaten Serang. (Aep)




Mahasiswa Banten Deklarasi Pemilu Damai 2024

Kabar6-Deklarasi Pilkada Damai 2024 digelar oleh puluhan mahasiswa dari berbagai organisasi di Kota Cilegon dan Kabupaten Serang, pada Kamis, 29 Agustus 2024. Mereka ingin gelaran Pilkada Serentak 2024 berjalan damai, lancar, anti hoax dan anti politik uang.

Di Kota Cilegon, ada Ikatan Mahasiswa Cilegon (IMC), Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI), Himpunan Mahasiswa Cilegon (HMI), Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) hingga Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI), berkomitmen menjada kedamaian, anti hoax dan anti politik uang, di Pilkada Serentak 2024.

“Kami sepakat untuk menjaga kondusifitas dan ikut memerangi hoaks yang mungkin tersebar pada pelaksanaan Pilkada Cilegon 2024. Kami juga berkomitmen untuk ikut berperan aktif mengawasi dan melaporkan jika ada praktik money politik pada Pilkada Cilegon 2024 ini,” ujar Ketua IMC, Arifin Solehudin, di Polres Cilegon, Kamis, (29/08/2024).

**Baca Juga: Relawan Kawan Muda 17 pungut Sampah Pasca Deklarasi Maesyal-Intan

Menurut polisi, mahasiswa berperan besar menjaga demokrasi di Indonesia, menciptakan pilkada yang damai, bersih dan bisa terhindar dari provokasi.

Mahasiswa juga memiliki peran memberi pendidikan demokrasi ke masyarakat luas, dengan caranya sendiri.

“Mahasiswa kami libatkan dalam pengawasan money politik. Dari kita memang ada Gakumdu bersama Kejaksaan dan Bawaslu, kami harap mahasiswa juga apabila ada informasi terkait tindak pidana pemilu, salah satunya money politik, bisa aktif melaporkan,” ujar Kapolres Cilegon, AKBP Kemas Indra Natanegara, Kamis, (29/08/2024).

Kemudian di Kabupaten Serang, organisasi kemahasiswaan dari GMNI, HMI, PII, Gerakan Mahasiswa Pamarayan (GMP), Gerakan Mahasiswa Serang Utara (Gamsut), Gerakan Mahasiswa Kopo (GMK), Himpunan Mahasiswa Jawilan (Himaja) hingga Himpunan Mahasiswa Serang (Hamas), BEM Serang, BEM Assalamiyah hingga BEM Staikha, berkomitmen menciptakan Pilkada Damai.

“Kami mahasiswa se’Kabupaten Serang bersama Polres Serang, berkomitmen menjamin kondusifitas pilkada di Kabupaten Serang,” ujar Muhammad Nurlatif, Ketua GMNI Cabang Serang, di Polres Serang, Kamis, (29/08/2024).(Dhi)




Deklarasi Maesyal-Intan di CitraRaya Dihiasi Pertunjukan Seni Tradisional

Kabar6-Beberapa kesenian tradisional warnai acara deklarasi pasangan bakal calon Bupati-Wakil Kabupaten Tangerang, Maesyal Rasyid dan Intan Nurul Hikmah di Kawasan Citra Raya, Kecamatan Panongan, Kamis (29/8/2024).

Ketua Tim Kampanye pasangan Maesyal-Intan sekaligus Ketua DPC Gerindra Kabupaten Tangerang, Astayudin mengatakan, dalam acara deklarasi akbar pasangan bakal calon Bupati/Wakil Bupati Tangerang, Maesyal-Intan dihiasi dengan berbagai pertunjukan kesenian tradisional.
Diantaranya, barongsai, pawai sekumpulan masyarakat yang mengenakan pakaian adat dari berbagai suku, kesenian palang pintu, dan kendaraan hias.

“Banyak kesenian tradisional, yang menghiasi acara deklarasi pasangan Maesyal-Intan ini, ” kata Astayudin kepada media, Kamis (29/8).

**Baca Juga: 20 Ribu Massa Padati Deklarasi Maesyal-Intan

Astayudin menjelaskan, setiap atraksi kesenian yang ada tentunya memiliki filosofi yang kuat dalam terhadap karakter Kabupaten Tangerang. Dimana, wilayah Kabupaten Tangerang merupakan, wilayah yang heterogen atau majemuk, dengan segala jenis suku budaya bercampur di Kabupaten Tangerang.

“Penampilan kesenian dan pakaian adat ini. Tentunya, untuk menggambarkan bahwa Kabupaten Tangerang adalah wilayah yang heterogen. Maka yang cocok memimpin Kabupaten Tangerang, adalah orang yang tidak membeda-bedakan suku, agama, dan ras “katanya.

Lanjut Astayudin, adapun pawai kendaraan hias yang ditampilkan. Adalah jenis perahu, yang akan diberikan hiasan saat melakukan konvoi. Menurut Astayudin, ditampilkannya kendaraan perahu untuk menggambarkan, bahwa Maesyal-Intan mampu berlayar dengan perahu atau dukungan partai yang sangat gemuk.

“Perahu yang dihias, untuk menggambarkan. Bahwa, Maesyal-Intan siap berlayar dengan perahu yang besar, ” tukasya. (Red)