1

Warga Meninggal Tersambar Petir di Cilograng Lebak Diusulkan Dapat Santunan

Kabar6.com

Kabar6-Warga yang meninggal karena tersambar petir di lapangan Lebakgadog, Kampung Cikareo, Desa Girimukti, Kecamatan Cilograng, Kabupaten Lebak diusulkan mendapat santunan.

Dari 23 orang yang tersambar petir saat berteduh seusai menyaksikan pertandingan sepakbola, 3 di antaranya meninggal dunia, 3 luka berat dirujuk ke RS Pelabuhan Ratu Sukabumi dan 17 orang dirawat di Puskesmas Cilograng.

“Kami sudah berkomunikasi ke Kementerian Sosial (Kemensos) agar korban yang meninggal dunia diusulkan untuk mendapat santunan,” kata Kabid Linjamsos Dinsos Lebak, Endin Toharudin saat dihubungi Kabar6.com, Selasa (18/8/2020).

Rencananya besok, Pemerintah Kabupaten Lebak akan menemui korban dalam peristiwa yang tepat terjadi di HUT RI ke-75 tersebut.

“Nanti kami lihat bagaimana kondisi korban, tapi sementara ini kami akan bawa bantuan berupa logistik dulu,” ujar Endin.

**Baca juga: Tak Kantongi Izin, Satpol PP Segel 7 SPBU Mini di Lebak.

Dinsos kata dia, akan berupaya agar seluruh biaya perawatan korban, baik di puskesmas maupun yang dirujuk ke RS Pelabuhan Ratu bisa dibantu pemerintah daerah.

“Insya Allah kami usahakan untuk dibantu pemerintah, tapi saat ini kami belum dapat laporan resminya,” pungkas Endin.(Nda)




Seorang Bocah di Teluknaga Tewas Tersambar Petir

Kabar6 – Empat anak di bawah umur warga Kampung Rawa Jambe RT 01 RW 04, Desa Teluknaga, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang tersambar petir, Kamis (13/8/2020) sekira pukul 13.40 WIB. Seorang dari mereka berinisial SW (9) tewas di tempat, dan tiga lainnya mengamai luka-luka dan dibawa ke Rumah Sakit Husada. Ketiga bocah tersebut berinisial RA (9), OU 98) dan AY (9).

Kapolsek Teluknaga AKP Dodi Abdul Rohim mengatakan berdasarkan informasi keempat korban saat itu sedang bermain di sekitar lokasi. Tiba-tiba saja hujan turun sangat deras. Keempat bocah tersebut langsung berlari berlindung di bawah pohon kelapa.

“Saat berada dibawa pohon kelapa itu, mereka tersambar petir. Sehingga korban terpental,” kata Dodi kepada wartawan.

Akibat sambaran petir itu, lanjut Dodi, salah seorang anak berinisial SW (9) meninggal dunia di tempat kejadian perkara (TKP), sementara tiga korban berinisial RA (9), OU (8) dan AY (9) dilarikan ke Rumah Sakit Mitra Husada.

“Tiga korban yang luka-luka sudah dibawa ke Rumah sakit Husada, sementara satu korban yang meninggal dunia langsung dibawa ke rumah duka,” ujarnya.

**Baca juga: Kasus Positif dan Kesembuhan Covid-19 di Kabupaten Tangerang Meningkat.

Sementara itu, Humas Rumah Sakit Mitra Husada Dayat mengatakan, kondisi ketiga korban yang mengalami luka akibat tersambar petir di Kampung Rawa Jambe, Desa Teluknaga sudah mulai membaik.

“Alhamdulilah, kondisi ketiga korban sudah membaik. Kemungkinan malam ini juga sudah diperbolehkan pulang untuk rawat jalan,” singkatnya. (Vee)