oleh

Sejumlah Benda yang Bisa Picu Alergi

image_pdfimage_print

Kabar6-Alergi adalah kondisi ketika sistem kekebalan tubuh bereaksi terhadap sesuatu yang biasanya tidak berbahaya. Reaksi alergi timbul ketika tubuh salah membaca ‘sinyal’ dari sesuatu yang semestinya tidak berbahaya, tetapi malah dianggap gawat bagi tubuh.

“Sistem imun memproduksi sel-sel darah putih yang disebut antibodi untuk melawan sumber alergi ini, sama seperti saat tubuh melawan infeksi atau penyakit,” urai Kevin McGrath, M.D, juru bicara American College of Allergy, Asthma, dan Immunology.

Cara tubuh melawan sumber alergi ini, dijelaskan McGrath, ditunjukkan lewat timbulnya rasa gatal, hidung meler, menggigil, sampai pembengkakan di beberapa bagian tubuh.

Sebenarnya, apa saja sih sejumlah benda yang dapat memicu alergi? Melansir Health, ini enam jenis benda yang dimaksud:

1. Perhiasan
Perhiasan dengan harga terjangkau biasanya menggunakan nikel sebagai bahan utamanya. McGrath mengungkapkan, 17 persen wanita dan tiga persen pria ternyata memiliki alergi terhadap nikel yang dapat menyebabkan rasa gatal, disebut dermatitis kontak, yaitu peradangan pada kulit yang timbul akibat kontak langsung dengan material penyebab alergi.

2. Gadget
Gadget, seperti ponsel atau tablet, juga dapat menyebabkan alergi yang timbul karena bahan metal. Nikel dan kobalt merupakan elemen dalam gadget yang sering menyebabkan alergi berupa ruam kemerahan di wajah, telinga, atau tangan. Untuk menghindarinya, lindungi gadget Anda dengan casing yang tidak mengandung bahan metal.

3. Kancing celana
Benda ini juga disebabkan oleh alergi nikel yang biasanya digunakan untuk bahan pembuatan kancing celana jeans. Biasanya, ruam kemerahan akan timbul di perut, karena bersentuhan langsung dengan kancing celana.

Solusinya, beri pembatas antara bagian kancing celana agar tidak bersentuhan langsung dengan kulit. Misalnya, memasukkan baju atasan ke celana atau memakai celana dalam dengan pinggang tinggi.

4. Wol
Pakaian berbahan wol memang membuat gatal. Namun, bagi orang-orang yang sensitif terhadap lanolin, rasa gatalnya akan berkali-kali lipat. Lanolin adalah kandungan lilin alami yang diproduksi oleh domba. Selain kain wol, lanolin juga dapat ditemukan di produk kosmetik, sampo, atau salep.

5. Deterjen pakaian
Deterjen dan pelembut pakaian yang mengandung pewarna dan pengharum buatan dapat menyebabkan reaksi alergi. Meskipun tidak secara langsung menyentuh cairan deterjen, reaksi alergi tetap terasa saat mengenakan pakaian, karena deterjennya telah meresap ke dalam kain.

6. Kondom
Kondom berbahan latex dapat menyebabkan reaksi alergi berupa ruam kemerahan dan gatal-gatal. Bahkan, pengidap alergi latex yang sudah cukup parah dapat mengalami anaphylaxis, yaitu sesak napas dan sulit menelan.

Tidak hanya kondom, reaksi ini juga dapat ditimbulkan oleh benda-benda lain yang dibuat dari latex, seperti sarung tangan dan balon. ** Baca juga: Cara Sederhana Atasi Depresi, Konsumsi Ikan

Cermati lagi benda apa saja yang bisa memicu Anda mengalami alergi.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email