oleh

Sambut Kebebasan Antasari, Begini Kata Sahabat

image_pdfimage_print
Laksma (Purn) Bambang Wahyudin.(yud)

Kabar6-Kepulangan mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Antasari Azhar, disambut suka cita oleh para sahabat ‎terdekat.

Teriakan hore dan tepuk tangan pun bergemuruh ketika Antasari turun dari minibus bernomor polisi B 7057 VAA, yang mengantarnya dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas 1A Tangerang menuju rumah di Less Belles, Kelurahan Pondok Jagung, Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan, Kamis (10/11/2016).

Laksamana Pertama (Purn) Bambang Wahyudin, teman Antasari di SMA Negeri 7 Gambir, Jakarta, tak kuasa menepis kegembiraan pada hari ini.

Bahkan, Wahyudin dan teman Antasari lainnya, mengaku sangat bangga atas kebebasan Antasari yang sempat menjalani masa hukuman dua per tiga dari vonis pengadilan selama 18 tahun.

“Ini momentum paling bagus. Kami ingin menerima secara utuh sahabat kami Antasari, sebagai manusia bebas,” katanya kepada kabar6.com di Perumahan Less Belles.

Bambang mengaku terkesan pada sosok‎ rekannya yang pernah sebangku di kelas III SMA tersebut. Antasari dikenal sebagai pribadi yang cerdas, berintegritas, tegas dan disiplin.

Semua rekan-rekannya sangat respek terhadap pribadi Antasari. Buktinya, selama Antasari mendekam di “hotel prodeo”, Bambang dan teman-temannya rutin membesuk ke Lapas Klas 1 A Tangerang.

Mereka selalu membawakan aneka menu hidangan favorit pria yang dituduh telah membunuh Direktur PT Rajawali Putera Banjaran, ‎almarhum Nasrudin Zulkarnaen itu. Dan, sampai sekarang teman-temannya masih tetap menghargai‎ Antasari.

“Menurut saya (Antasari) orang baik. Terlepas kegiatan dia di luar saya tidak mengetahui,” terang Bambang.**Baca juga: Segera Bebas, Antasari “Ogah” Balik ke LP Lagi.

‎Ia menambahkan, berkaitan dengan rencana kegiatan Antasari pascabebas bersyarat, rekan-rekannya mengaku tak bisa memaksakan kehendak. Dan, Bambang bersama rekan-rekannya yang lain, hanya bisa mendukung apapun yang diinginkan sahabat karibnya itu.**Baca juga: Bebas, Antasari Dijemput Keluarga Besar di Lapas Tangerang.

‎”Dan mungkin akan menjaga beliuatagar tidak seperti dulu lagi,” tambah Bambang.(yud)

Print Friendly, PDF & Email