oleh

Saat Hujan Satlantas Polresta Serkot Ingatkan Waspada

image_pdfimage_print

Kabar6-Kondisi hujan menyebabkan jalanan menjadi licin, jarak pandang berkurang, terlebih saat melewati genangan air, laju kendaraan akan melambat.

Akibatnya, bisa saja terjadi kecelakaan hingga kemacetan kendaraan. Polresta Serkot pun melakukan pengaturan lalu lintas, agar tidak terjadi antrian panjang kendaraan bermotor.

“Salah satu titik rawan kepadatan kendaraan di persimpangan Kebon Jahe. Personel kami, turun mengatur lalu lintas kendaraan,” ujar Kasatlantas Polresta Serkot, Kompol Tri Wilarno, Selasa (21/02/2023).

Saat hujan turun, Kompol Tri Wilarno menghimbau masyarakat untuk berhati-hati saat melakukan kendaraannya. Terutama melewati genangan air hujan, dikhawatirkan terdapat lubang yang bisa membuat pengendara terpeleset.

**Baca Juga: Polsek Ciputat Timur Telusuri CCTV Gengster Motor Siram Air Keras

Kemudian, pastikan kendaraan dalam kondisi sehat dan layak jalan. Selain sediakan jas hujan bagi pengendara roda dua.

“Jika tidak ada perlu mendesak, lebih baik menunda keluar rumah hingga hujan reda,” jelasnya. (Dhi)

Print Friendly, PDF & Email