oleh

Restoran Bird and Beer Pecat Pegawainya Karena Ogah Pakai Bra

image_pdfimage_print

Kabar6-Dalam akun Facebook miliknya, Kate Hanna (22) yang bekerja sebagai pegawai sebuah restoran mengklaim telah dipecat karena menolak mengenakan bra ketika bekerja.

“Jadi, saya baru saja sampai di rumah setelah dipecat dari pekerjaan saya, karena menolak memakai bra,” tulis Hana di Facebook.

Menurut Hanna yang bekerja di restoran Bird and Beer di Beverley East Riding of Yorkshire, Inggris, melansir Craveonline, dirinya telah dilecehkan secara seksual melalui perkataan oleh manager restoran tersebut.

Di depan tiga pegawai dan pelanggannya, manajer itu mengatakan bahwa ia tidak diizinkan bekerja di masa depan kecuali jika Hanna mengenakan bra.

“Saya merasa malu dan benar-benar terkejut. Saya telah dilecehkan secara seksual di tempat kerja,” tambahnya. Hal itu, dikatakan Hana, sama saja tidak menghargai hak karyawan dan hak wanita untuk mengenakan apa pun yang membuatnya merasa nyaman secara pribadi.

Sementara itu pihak Restoran Bird and Beer menepis pernyataan Hanna. “Menanggapi tuduhan baru-baru ini terhadap Bird and Beer, kami ingin membuat pernyataan berikut, kami dapat memastikan bahwa tidak ada karyawan yang diberhentikan dari perusahaan, terkait tuduhan ini,” demikian tulis Bird and Beer pada laman Facebooknya.

Pihak Bird and Beer menambahkan jika komentar yang dilontarkan pada Hana semata-mata hanyalah sebagai bentuk kewajiban untuk melindungi semua karyawan dari tindak diskriminasi dan pelecehan seksual. ** Baca juga: Apa Saja 5 Jenis Makhluk Hidup yang Mampu Bertahan di Luar Angkasa?

Bagaimana menurut Anda?(ilj/bbs).