oleh

Para Suami, Bantu Pasangan Raih Orgasme Dengan Cara Ini

image_pdfimage_print
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Benarkah untuk membuat seorang wanita mencapai orgasme semata-mata hanya ditentukan oleh posisi bercinta? Apa pun posisi bercinta yang Anda dan pasangan pilih, selama klitoris atau C-spot dapat dirangsang, orgasme pun akan tercapai.

Namun tentu saja terdapat empat respons seksual dalam hubungan seksual yang harus tetap dialami, yakni desire (gairah), arousal (perangsangan), orgasme, dan resolusi. Apabila salah satu respons seksual dilewati atau tidak terjadi, maka orgasme tidak akan tercapai.

Untuk mencapai orgasme klitoral, dikutip dari Intisari, perangsangan dapat dilakukan dengan tiga cara, yakni oral (cunnilingus), menggunakan tangan (masturbasi), atau hubungan seksual.

Perangsangan klitoris dapat dilakukan secara oral, yaitu menggunakan mulut dan lidah, atau dengan menggunakan tangan. Cara ini selalu dapat menghasilkan orgasme yang kuat secara cepat.

Diketahui, kebanyakan wanita melakukan masturbasi dengan menekankan satu atau lebih jarinya pada klitoris dan dengan penuh semangat merangsang klitorisnya dengan gerakan berputar atau maju-mundur. Nah, Anda pun dapat melakukan hal yang sama.

Satu teknik yang sangat menyenangkan adalah dengan membuka bibir Miss V pasangan Anda lebar-lebar menggunakan satu tangan. Tempelkan dan gerakkan jari telunjuk tangan Anda yang satunya secara cepat pada klitoris. ** Baca juga: Pria Bertubuh Tinggi Lebih Gemar Bercinta?

Gerakan ini seringkali dapat membawa seorang wanita mencapai orgasme. Akan lebih menyenangkan jika cara ini dikombinasikan dengan tambahan aksi lidah Anda.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email