oleh

Panik! Rombongan Turis di Afsel Ketakutan Saat Truk yang Mereka Tumpangi Diangkat Gajah

image_pdfimage_print

Kabar6-Kepanikan melanda para turis yang tengah bersafari di di Taman Nasional Pilanesberg, Afrika Selatan (Afsel). Bagaimana tidak, mereka berhadapan dengan gajah yang tengah mengamuk.

Dalam kondisi ketakutan, melansir nzherald, para turis terlihat merunduk di antara kursi-kursi truk saat gajah menyerang truk berkapasitas 22 orang itu. Ya, mereka sangat khawatir gajah tersebut membalikkan truk yang mereka tumpangi. Sebuah video yang diunggah menunjukkan seekor gajah tiba-tiba mengangkat truk safari beberapa kali dengan belalainya.

Sang sopir terdengar berteriak agar gajah tersebut pergi dan beberapa kali memukul sisi truk untuk menakut-nakuti hewan besar tersebut. Kemudian, gajah itu meninggalkan kendaraan dan pindah ke samping.

Video tadi direkam oleh Hendry Blom, yang saat itu berada di dalam taman nasional. “Kami sangat ketakutan, terutama orang-orang yang ada di dalam truk karena kami pikir mereka akan mati,” kata Blom.

Manajer Operasi Lapangan Mankwe Game Trackers, Poncho Mogodiri, mengatakan pemandu dan para turis sedang berada di tempat persembunyian hewan ketika gajah jantan mendekati mereka. Mankwe Game Trackers sendiri adalah perusahaan tur yang terlibat dalam insiden tersebut.

Petugas menambahkan, truk tersebut terlalu dekat dengan gajah ketika para turis ingin mengambil foto atau video, sehingga hewan tersebut menjadi agresif.

“Datang ke tempat persembunyian memberi Anda kesempatan langka untuk melihat satwa liar dan burung secara diam-diam dari jarak dekat,” demikian pernyataan pihak taman nasional.

Tindakan pemandu tersebut, yang menyalakan mesin, membanting pintu mobil, dan berteriak untuk mengusir gajah, telah mendapat pujian luas dari para ahli satwa liar.

“Siapa pun yang pernah bekerja dengan gajah akan memberi tahu Anda ketika seekor gajah jantan seperti itu menyerang, Anda tidak boleh berbalik dan lari, Anda harus membuat suara sebanyak mungkin dan tetap tegak,” ujar Ron Magill, Direktur Komunikasi di Zoo Miami.

Beruntung tidak ada yang terluka dalam insiden tersebut, kata pihak berwenang taman. Namun, ada satu keluarga yang ditawari konseling setelah merasa jiwanya ‘sangat terguncang’ oleh insiden yang tak diduga itu.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email