1

74 Tahun Kabupaten Tangerang, Bupati Zaki “Pamer” Prestasi

Kabar6-Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mengklaim telah berhasil membangun daerah yang dipimpinnya hingga menjelang berakhir masa jabatannya pada 2018 mendatang.

“Alhamdulillah, semua program pembangunan telah dijalankan sesuai rencana. Beragam infrastruktur sudah kami bangun, untuk kesejahteraan masyarakat,” ungkap Bupati Zaki, saat menggelar jumpa pers di kantornya, Sabtu (30/12/2017.

Menurutnya, kedepan pihaknya akan terus melakukan penyempurnaan terhadap sejumlah program pembangunan, termasuk 25 program unggulan yang telah dicanangkannya.

Disamping itu, diusia Kabupaten Tangerang yang terbilang sudah cukup matang ini pihaknya berharap pembenahan dibidang pendidikan, kesehatan dan lainnya terus dilakukan.**Baca juga: Warga Keluhkan Toilet Minim di Konser Puncak HUT 74 Kabupaten Tangerang.

“Pembangunan akan terus kita lakukan, penyempurnan pelayanan baik pendidikan kesehatan dan infrastruktur menjadi skala prioritas. Kedepan, banyak lagi pembangunan-pembangunan pro rakyat sesuai aspirasi mereka akan diutamakan,” katanya.(Tim K6)




Warga Keluhkan Toilet Minim di Konser Puncak HUT 74 Kabupaten Tangerang

Kabar6-Sejumlah warga mengeluhkan minimnya persediaan toilet di sekitar lokasi acara konser malam puncak HUT ke 74 Kabupaten Tangerang.

Warga, harus rela mengantre dengan waktu cukup lama hanya untuk buang air kecil.

“Ngantrenya lama banget. Toiletnya kurang nih,” ungkap Jamal, salahsatu warga, kepada Kabar6.com, saat mengantre di depan toilet kantin DPRD Kabupaten Tangerang, Sabtu (30/12/2017).

Pantauan Kabar6.com, seuasi maghrib ribuan warga terlihat sudah memadati kawasan Pusat Pemerintahan Kabupaten (Puspemkab) Tangerang di Tigaraksa.**Baca juga: Keren, Kapolsek Tigaraksa Ikut Slalom Car di Autofest Tangerang Gemilang.

Mereka berbondong- bondong datang dari berbagai wilayah, untuk meramaikan malam puncak hari jadi daerah berjuluk kota seribu industri tersebut.(Tim K6)




Promo Akhir Tahun, Honda Permata Serpong Kasih Diskon Besar

Kabar6–Showroom Honda Permata Serpong, Gading Serpong, Kabupaten Tangerang, ada promo diskon besar akhir tahun lhoh! Mobil baru dengan uang muka dan cicilan ringan serta ada paket service yang menarik.

Sales Representatif Honda Permata Serpong, Christo menjelaskan, di penghujung tahun 2017 ini, Honda Permata Serpong punya banyak diskon bagi masyarakat yang ingin memiliki mobil baru.

“Akhir tahun ini kami kasih diskon gede-gedean kepada masyarakat yang ingin memiliki tunggangan baru,” kata Christo kepada kabar6.com, Sabtu (30/12/2017).

Mobil Brio uang muka Rp11 jutaan dengan angsuran Rp100 ribuan/hari, Mobilio uang muka Rp9 jutaan dengan angsuran 150 ribuan/hari.

Untuk BRV, uang muka diangka Rp20jutaan dengan angsuran Rp178 ribu/hari, Jazz dengan uang muka Rp30 jutaan dan angsuran Rp178 ribuan/hari.

“HRV Rp35 jutaan dan angsuran Rp200 ribuan/hari dan CRV dikenakan uang muka Rp80 jutaan dengan angsuran Rp290 ribuan/hari,” terang Christo.

Promo ini, kata Christo, hanya berlaku akhir tahun ini. Karena, untuk tahun depan harga pasti akan naik. Sementara untuk unit promo, Christo mengaku kalau stok unit terbatas.**Baca juga: Lionel Menangkan Writing Kompetition Dari Hotel Santika Premiere Bintaro.

Selain promo diskon, Christo mengaku memiliki promo lainnya, yakni free paket service sampai 3 tahun/ 50 KM dan promo aksesoris untuk kelengkapan mobil Anda.**Baca juga: Ini Promo dan Acara Seru di Swiss-Belhotel Pondok Indah Saat Malam Tahun Baru.

“Kalau beruntung, pembelian bulan ini dapat undian ke Jepang juga lhoh,” pungkas Christo.(fit)




Ini Promo dan Acara Seru di Swiss-Belhotel Pondok Indah Saat Malam Tahun Baru

Kabar6–Banyak acara seru dan promo menarik di Swiss-Belhotel Pondok Indah di pergantian tahun ini. Diawali promo Malam Tahun Baru ‘GRASSROOTS’ Have Fun Get Wet New Year’s Eve Celebration, yang digelar pada Minggu, 31 Desember 2017.

Promo itu dibanderol mulai dari Rp400 ribu net per orang untuk New Year’s Eve Dinner hingga Rp1.7 juta net/ night untuk paket kamar Malam Tahun Baru.

General Manager Swiss-Belhotel Pondok Indah, Dedik Abdillah menjelaskan, semarak malam tahun baru itu akan dimeriahkan juga oleh perform Live Band, DJ, Magician dan Dance Performance. Selain itu tersedia kesempatan untuk memperoleh Grand Prize Uang Tunai.

Harga paket lengkap bagi keluarga sudah termasuk menginap dan menikmati perayaan pergantian Malam Tahun Baru mulai dari Rp1.7 juta net per malam.

“Dengan harga tersebut anda sudah mendapatkan menginap di Deluxe room, makan pagi, New Year’s Eve dinner untuk 2 orang, 10 persen diskon untuk Food & Beverage (kecuali minuman beralkohol),” katanya melalui siaran persnya, Sabtu (30/12/2017).

Selain itu, Anda juga mendapatkan 15 persen diskon untuk layanan laundry, gratis antar ke Pondok Indah Mall pukul 11.00 dan 12.00 WIB, gratis wifi di seluruh area hotel tanpa password, dan gratis menikmati semua fasilitas hotel seperti kolam renang dan fitness center yang terletak di lantai lobi.

Tak ketinggalan coupon makan siang senilai Rp600.000 bagi yang mengambil paket 2 (dua) malam dengan harga mulai dari Rp2.850.000 net.

Bagi keluarga yang hanya ingin menikmati makan malam sambil merayakan pergantian Malam Tahun Baru tidak perlu khawatir.

Karena hotel telah menyiapkan paket New Year’s Eve Dinner dengan harga Rp340 ribu net per orang untuk keluarga yang beranggotakan 6 (enam) orang.

Dan Rp360 ribu net per orang untuk keluarga yang beranggotakan 4 (empat) orang. Dengan harga tersebut Anda sudah bisa menikmati perayaan Malam Tahun Baru sambil makan sepuasnya di Swiss Cafe.

“Paket Malam Tahun Baru yang kami sediakan ini sangat menarik bagi keluarga yang tidak ada rencana keluar Jakarta,” terangnya.

Selain konten acara yang meriah, semarak pergantian tahun akan ditutup dengan kembang api dan penampilan DJ.**Baca juga: Dapatkan Early Bird Cashback di Promo Cluster Keia The Zora.

Untuk anak-anak, pasti akan terhibur dengan hadirnya perform magician dan kids activity spot seperti Kid’s Cineplex dan Coloring Corner yang disediakan mulai dari 30 Desember 2017 antara pukul 8.00 – 16.00 WIB.**Baca juga: Lionel Menangkan Writing Kompetition Dari Hotel Santika Premiere Bintaro

“Begitupula dengan hadirnya BBQ dan BAR station ini semakin melengkapi perayaan pergantian malam Tahun Baru yang sangat berkesan,” tutup Dedik.(fit)




Lionel Menangkan Writing Kompetition Dari Hotel Santika Premiere Bintaro

Kabar6–Writing Competition Selamat Ulang Tahun Eyang, program kreatif yang digelar Hotel Santika Premiere Bintaro dimenangkan Lionel Evan (9). Lionel berhasil memenangkan kompetisi yang diikuti lebih dari 125 anak usia 9-14 tahun.

Linoel memperoleh trophy dan piagam penghargaan serta mendapatkan kesempatan mengikuti program seru selama satu hari, termasuk menginap dan menikmati fasilitas hotel bersama keluarga dan neneknya.

Kedatangan Lionel disambut seluruh jajaran manajemen, Dan Lionel diberi kesempatan untuk menyiapkan makan siang dan kue ulang tahun untuk sang Nenek yang sedang berulangtahun, tentu saja dengan dibantu Executive Chef dan Pastry Chef Hotel Santika Premiere Bintaro.

General Manager Hotel Santika Premiere Bintaro, Ariestra mengatakan, jaman sekarang, semakin sedikit anak-anak yang mengungkapkan perasaan melalui sepucuk surat. Program menulis surat kepada Eyang ini tentunya dapat mengembangkan bakat serta kreatifitas anak-anak.

Diluar dugaan, ternyata responnya sangat besar dan para peserta sangat antusias. Ada rasa haru, kagum dan bangga saat membaca semua surat yang masuk, yang mengungkapkan rasa sayang anak-anak kepada Eyang mereka.**Baca juga: Kue Yule Log Terpanjang Hiasi Perayaan Natal di Swiss-Belhotel Airport.

Tentu ada rasa sedih dan kecewa bagi yang belum terpilih. Namun, Ariesta akan terus mengadakan program kreatif serupa sehingga anak-anak dapat termotivasi untuk eksis melalui ajang prestasi itu.**Baca juga: Dapatkan Early Bird Cashback di Promo Cluster Keia The Zora.

“Dan tidak lupa untuk terus mengasihi orang-orang terdekatnya terutama keluarga yang merupakan pintu restu kesuksesan bagi mereka,” kata Ariesta melalui siaran persnya, Sabtu (30/12/2017). (fit)




250 Personel Gabungan Amankan Puncak HUT Kabupaten Tangerang

Kabar6-Sedikitnya 250 personel gabungan siap mengawal dan mengamankan acara malam puncak HUT ke 74 Kabupaten Tangerang yang digelar di kawasan Pusat Pemerintahan Kabupaten (Puspemkab) Tangerang di Tigaraksa, Sabtu (30/12/2017) malam ini.

Malam penutupan seluruh rangkaian kegiatan hari jadi daerah yang dipimpin Bupati Ahmed Zaki Iskandar ini bakal menampilkan aksi panggung dari sejumlah artis Ibukota, seperti grup band Wali dan Debu.

Ribuan warga yang ada di wilayah Tigaraksa dan sekitarnya dipastikan akan memadati panggung utama yang terletak di lapangan Maulana Yudhanegara, tepatnya di dekat gedung Bupati Tangerang.

“Malam ini kami kerahkan sekitar 250 personel gabungan baik dari Polisi, TNI dan sejumlah unsur lainnya,” ungkap Kapolsek Tigaraksa Kompol Dodid Prastowo, kepada Kabar6.com, petang tadi.

Menurutnya, ratusan personel gabungan yang diterjunkan itu terdiri dari 150 personel polisi, 30 personel TNI, 30 petugas Satpol PP, 30 petugas Dishub, satu regu petugas pemadam kebakaran, satu regu petugas Dinas Kesehatan dan satu regu Pramuka.

Ratusan petugas itu dikerahkan di sejumlah titik, termasuk di sekitar panggung utama tempat artis dan tamu VIP duduk. Pengerahan pasukan gabungan ini tentunya sesuai dengan instruksi Kabag Ops Polresta Tangerang Kompol Mirodin.**Baca Juga: Keren, Kapolsek Tigaraksa Ikut Slalom Car di Autofest Tangerang Gemilang.

“Saya berharap acaranya berjalan lancar, aman dan kondusif,” tuturnya.(Tim K6)




Keren, Kapolsek Tigaraksa Ikut Slalom Car di Autofest Tangerang Gemilang

Kabar6-Kapolsek Tigaraksa Kompol Dodid Prastowo, ikut turun menjadi kontestan slalom dalam acara Tangerang Autofest yang digelar di kawasan Pusat Pemerintahan Kabupaten Tangerang di Tigaraksa, Sabtu (30/12/2017).

Dengan menggunakan mobil patroli jenis sedan Mitsubishi Lancer, Kapolsek ‘Zaman Now’ ini meliuk-liukkan kuda besi yang dikemudikannya bak pembalap profesional.

Aksi Kapolsek Dodid mendapat sambutan tepuk tangan dari ratusan penonton yang ada di lokasi acara.

“Saya, cuma ikut meramaikan hari kadi ke 74 Kabupaten Tangerang saja. Kegiatan positif kaum muda harus kita dukung. Kalau ada bakat harus disalurkan di sini, jangan ugal-ugalan di jalan raya,” ungkap Kapolsek Dodid, usai menampilkan atraksi Slalom dengan mobil patrolinya.

Sementara itu, Ketua Panitia Tangerang Autofest Otem mengatakan, peserta yang ikut andil dalam dalam perlombaan slalom kali ini berasal dari tiga Pengurus Provinsi (Pengprov), di antaranya Banten, Jawa Barat dan DKI.

“47 peserta dari tiga Pengprov yang mendaftar dan turut andil dalam perlombaan Slalom Car yang kami gelar ini,” ujarnya.

Ia menjelaskan, perlombaan Slalom Car ini digelar dalan rangka memperingati hari jadi ke-74 daerah yang dipimpin Bupati Ahmed Zaki Iskandar.

“Hadiah untuk pemenang lomba slalom car ini ialah piala Bupati Tangerang 2017,” jelasnya.

Ditaambahkannya, slalom car yang memperebutkan piala Bupati Tangerang ini dibagi menjadi dua kategori, yakni penggerak roda depan dan kelas penggerak roda belakang.**Baca Juga: Diprediksi, Lonjakan Penumpang di Bandara Soetta Terjadi Hari Ini.

“Dengan terbagi menjadi dua kelas, para peserta harus menaklukan medan aspal dengan tiga titik rintangan yang dibentuk menjadi lingkaran oleh kami,” paparnya.(Tim K6)




Diprediksi, Lonjakan Penumpang di Bandara Soetta Terjadi Hari Ini

Kabar6-Jelang pergantian tahun, Bandara Soekarno Hatta (Soetta) dipadati penumpang. Kenaikan penumpang tercatat 11, 8 persen dengan permuntaan ekstra flight hingga 33 pesawat. Diprediksi lonjakan penumpang akan terjadi pada hari ini, Sabtu (30/12/2017).

Dari data yang diperoleh di Posko Natal dan Tahun Baru di Bandara Soetta jumlah penumpang mencapai 201.716. Tahun lalu, jumlah penumpang di akhir tahun hanya 180.346 penumpang.

Riska, salah seorang penumpang mengatakan dirinya tidak mengalami kenaikan harga tiket pesawat karena sudah memesan tiket dari jauh hari sebelumnya.**Baca Juga: Warga Bima Ikut Karnaval Budaya di Kabupaten Tangerang.

“Saya mau ke Balikpapan. Mumpung masih libur sekolah,” ungkap Riska menjelaskan.(rani)




Warga Bima Ikut Karnaval Budaya di Kabupaten Tangerang

Kabar6-Warga Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB) yang berdomisili di Tangerang turut serta meramaikan karnaval budaya Tangerang Gemilang yang digelar di kawasan Pusat Pemerintahan Kabupaten (Puspemkab) Tangerang di Tigaraksa, Jumat (29/12/2017).

Para pemuda Bima terlihat mengenakan pakain adat “Sambolo Tembe Nggoli (kain songket Bima)” dan “Rimpu” bagi peserta wanita.

Mereka, tampak membaur dengan ribuan peserta lainnya yang juga menampilkan budaya daerahnya masing- masing.

Karnaval budaya Tangerang Gemilang yang dimulai Pukul 14.00-16.30 WIB ini digelar dalam rangka merayakan hari jadi ke 74 Kabupaten Tangerang.

Untuk start karnaval dimulai di depan Gedung Olah Raga Bulutangkis Gloria dan finish di depan Bundara Tugu Tiga Pahlawan Tumenggung di Kampung Bugel, Kelurahan Kadu Agung, Kecamatan Tigaraksa.

Parade andong sebagai pembuka karnaval budaya Tangerang, dimana dalam parade andong ini membawa rombongan Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar beserta Ibu Yuli Zaki Iskandar, forum komunikasi pimpinan daerah dan pejabat eselon dua beserta istri, Camat beserta istri dengan menggunakan kendaraan andong hias dan mobil wisata lengkap dengan pakaian adat Tangerang.

Selanjutnya, diikuti pasukan pembawa bendera merah putih dan panji Kabupaten Tangerang sejumlah 74 orang.

Pasukan pembawa bendera merah putih ini adalah purna paskibraka Indonesia. Meraka bertugas membawa bendera merah putih sebagai tanda dimulainya devile atraksi peserta.

Menyusul kemudian penampilan Drum Band Gita Swara Bahari BP2IP Tangerang, sebagai pendamping pengiring devile karnaval budaya Tangerang Gemilang.

Melihat atraksi yang ditampilkan para taruna pelaut asal Sukadiri Kabupaten Tangerang ini warga yang berada disekitar lokasi berbondong-bondong melihat langsung penampilan Drum band Gita Swara Bahari di pinggir Jalan KH Syekh Nawawi Tigaraksa.

Kemudian disusul devile peragaam busana, pada peragam ini menampilkan berbagai busana beraneka warna warni seperti pergaan jember fashion carnaval. Di susul kemudian pasukan Aparatur Sipil Negara (ASN) Eselon tiga berpakaian adat khas Kabupaten Tangerang, menggunakan pakaian adat Tangerang berwarna ungu muda. Terlihat para pejabat eselon tiga terlihat rapi berjalan beriringan menggunakan seragam warna unggu.

Di belakang pejabat eselon tiga, disusul parade kepala desa/lurah se Kabupaten Tangerang, para pejabat di tingkat desa dan kelurahan ini menggunakan seragam berwarna putih atau pakian dinas harian.

Devile Tangerang Gemilang Fashion Carnaval dengan tema pertama tentang sejarah Tangerang, pada devile sejarah Tangerang ini dikemas dalam penampilan sosok tiga Tumenggung yaitu Aria Wangsakara, Aria Yudha Negara, dan Arya Jaya Santika menampilkan Dzuriat Rd. Aria Wangsakara peserta 25 orang.

Selanjutnya disusul parade baju etnik Kabupaten Tangerang, yaitu etnik Betawi, jawa, Sunda, Cina. Dimana dalam parade etnik ini, panitia ingin menggambarkan empat budaya besar masyarakat Kabupaten Tangerang.

Etnis Betawi mendiami perbatasan dengan daerah DKI Jakarta atau wilayah selatan Tangerang, etnis Jawa mendiami wilayah utara Tangerang, etnis sunda mendiami sebagain besar wilayah Tangerang dan etnis Cina mendiami beberapa kecamatan di Kabupaten Tangerang.

Devile Tangerang Gemilang Fashion Carnaval dengan tema kedua tentang Garuda dengan Bhineka Tunggal Ika menggambarkan kemajemukan masyarakat Kabupaten Tangerang, dikemas dalam penampilan keanekaragaman etnik di Kabupaten Tangerang.

Ragam etnis ini menampilkan etnis Nias asal Sumatra Utara, Padang Sumatra Barta, Jawa, Sunda dan Betawi.

Devile Tangerang Gemilang Fashion Carnaval dengan tema ketiga tentang ikon Kabupaten Tangerang dikemas dalam penampilan aneka ragam ciri khas Kabupaten Tangerang, dimana menampilkan khas yang ada di kecamatan, salahsatunya Solear.

Devile Tangerang Gemilang Fashion Carnaval dengan tema ke empat, tentang keanekaragaman kerajinan Kabupaten Tangerang dikemas dalam penampilan Ragam produk kerajina.

Dilanjutkan devile komunitas santri, terlihat para santri berbagai kecamatan ini berpenampilan busana muslim.

Kemudian disusul devile komunitas petani dan nelayan sebanyak 240 orang. Terlihat para petani berpakaian ala petani sawah baik perempuan dan laki-laki sambil membawa hasil bumi seperti jagung, kacang, tomat, padi dan lainnya. Sedangkan nelayan membawa jaring penangkap ikan, pancing ikan, dan peralatan penangkapan ikan lainnya.

Devile Kesenian Tanjidor, kesenian ini merupakan musik tradisional khas masyarakat etnik Betawi yang sering di mainkan secara berkelompok. Kemudian devile seniman bedug lojor, Reog Sunda Kuntring, Reog Ponorogo, parade qosidah, marawis,pencak silat dan devile atlet pencak silat Kabupaten Tangerang.

Devile MB/DB Madrasah Aliyah Negeri 4 Kabupaten Tangerang, dilanjutkan dibelakangnya mobil hias, pertama mobil hias dari Perumahan Bumi Serpong Damai, Perumahan Summarecon, Bank BJB Banten, Replikasi Masjid Al-Amjad Tigaraksa, Swancity, Paramount land,dan tak ketinggalan KPU Kabupaten Tangerang dengan menampilkan mascot Pilkada Kabupaten Tangerang Tahun 2018 yaitu Tudung (Topi Bambu). Tudung merupakan kearifan lokal Tangerang tidak mudah digerus oleh jaman.**Baca Juga: Hari Ini, Wali Band Tampil di Puncak HUT Kabupaten Tangerang.

Selanjutnya Marcing Band Gita Wibawa Praja 125 orang. mengiringi devile Komunitas Cost Play, Kominitas Egrang sekitar 50 orang dibagi dua kelompok, Komunitas Motor Antik Club Indonesia (Maci) 50 orang, Komunitas Motor Vespa Antic sekitar 50 motor, Kominitas motor Trail, parade mobil antik, Komunitas Outsider, Komonitas Kawaski-Ninja Banten, Komunitas Harley Davidson, Rapi Rider 50 unit dan ditutup Komunitas Terios Indonesia Chapter Banten Raya (Tebar) sekitar 10 unit, Tebar ini diketuai Om Maddean dan sekretrais Azas Turhadian.

“Karnaval Budaya Tangerang Gemilang yang digelar setiap tahun ini mengambarkan keragaman budaya Negara Kesatuan Republik Indonesia yang ada di daerah ini,” ungkap Bupati Zaki, saat membuka acara tersebut.(Nir/Tim K6)




Hari Ini, Wali Band Tampil di Puncak HUT Kabupaten Tangerang

Kabar6-Grup band Wali dijadwalkan akan tampil menghibur warga di acara puncak HUT ke 74 Kabupaten Tangerang, Sabtu (30/12/2017), besok.

Selain Wali, pada malam penutupan seluruh rangkaian kegiatan hari jadi daerah yang dipimpin Bupati Ahmed Zaki Iskandar ini juga akan menghadirkan “Debu” grup musik religi dan puluhan grup band lokal lainnya.

“Besok, malam puncak HUT Kabupaten Tangerang. Ada banyak musisi yang bakal tampil, termasuk grup band Wali dan Debu,” ungkap Ketua Panitia HUT ke 74 Kabupaten Tangerang Soma Atmaja, kepada Kabar6.com, saat mendampingi Bupati Zaki memantau stand- stand pameran di Tigaraksa, Jumat (30/12/2017).

Diutarakan Soma, semua pihak yang terlibat dalam kepanitiaan, tentunya telah menyiapkan diri dalam menghadapi malam puncak HUT Kabupaten Tangerang tersebut.

Pasalnya, malam penutupan seluruh rangkaian kegiatan milad daerah berjuluk kota seribu industri ini bakal melibatkan puluhan ribu warga.

“Kami konsentrasi penuh di acara puncak besok, soalnya kegiatan itu dilakukan di panggung utama di lapangan Maulana Yudhanegara, tepatnya di dekat kantor Bupati,” katanya.

Ditambahkan Soma, pihaknya berharap acara itu berjalan aman, lancar dan kondusif, sesuai rencana.

Oleh karenanya, dia berharap kepada seluruh elemen masyarakat agar bersama- sama menjaga keamanan demi terwujudnya kegiatan tersebut.**Baca Juga: Lalulintas Macet di Konser Payung Teduh, Personel Dishub ‘Ngilang’.

“Saya berharap acara besok berjalan aman, tertib, lancar dan kondusif. Ini hajat kita, mari kita sukseskan bersama,” imbuhnya.(Tim K6)