oleh

Nasdem Banten, Benyamin-Pilar Pamer Tekan Angka Pengangguran dan Stunting

image_pdfimage_print

Kabar6-Indeks angka pengangguran di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mencapai 5,8 persen. Begitu juga dengan angka kasus gangguan pertumbuhan anak atau stunting tiga tahun terakhir mengalami penurunan.

Data di atas disampaikan pasangan bakal calon wali kota dan wakil wali Tangsel, Benyamin Davnie – Pilar Saga Ichsan di acara penjaringan DPW Partai Nasdem Provinsi Banten tadi malam.

**Baca Juga:Pilkada 2024 di Tangsel Tanpa Pasangan Calon Independen

“(pengangguran) ini jauh dari provinsi Banten yang tembus 7,52 persen,” kata Benyamin, Rabu (15/5/2024).

Menurutnya, selama ini Pemerintah Kota Tangsel yang dipimpinnya bersama Pilar gulirkan program padat karya untuk menekan angka kemiskinan. Fasilitasi kegiatan pelatihan agar usia produktif dapat mudah mengisi industri lapangan pekerjaan.

“Seperti latihan perbengkelan, sablon, kasir dan lain sebagainya,” terang Benyamin. Ia juga mengumbar angka kasus stunting di Kota Tangsel.

Pada periode 2021 berada pada angka 19,9 persen. Sedangkan di tahun kedua turun drastis menjadi 9 persen. Kemudian pada 2023 terjadi kontraksi pada angka 9,2 persen.

Selain menyampaikan keberhasilan hasil kerja pada periode pertama, Benyamin Davnie – Pilar Saga Ichsan juga menyampaikan visi misi keberlanjutan pembangunan di periode keduanya.

“Pada visi 2025-2029 pasangan petahanan ini menghadirkan Tangerang Selatan unggul, inklusif inovatif, kolaboratif menuju kota lestari,” sebut Benyamin.

Visi ini dijabarkan dalam 5 misinya. Di antaranya: membangun sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing global. Membangun infrastruktur yang saling terkoneksi, integrasi dan inklusif.

Membangun kota yang lestari berketahanan. Meningkatkan ekonomi lokal yang berbasis inovasi dan teknologi. Membangun birokrasi yang profesional dan kolaboratif.(yud)

 

Print Friendly, PDF & Email