oleh

Malam Valentine, Banjir Rezeki Bagi Pedagang Bunga

image_pdfimage_print
Bunga Mawar.(bbs)

Kabar6-Hingga datangnya malam hari kasih sayang (Valentine) pada 14 Februari 2016, para pedagang bunga di Pasar Lama, Jalan Kisamaun Kota Tangerang, dibanjiri pembeli.

Ya, para muda-mudi mampir ke toko bunga, untuk mendapatkan bunga yang indah guna sebagai hadiah kepada sang kekasih, sebagai tanda kasih sayang.

“Setiap Valentine, saya selalu membeli bunga untuk kekasih sebagai wujud dari rasa kasih sayang,” kata Pelipus, pembeli bunga di kawasan Pasar Lama, Sabtu (13/2/2016).

Samahalnya dengan Intan, pembeli bunga lainnya. Ia mengatakan setiap hari valentine bila tidak bisa memberikan bunga kepada kekasihnya, ia selalu mengganti dengan coklat.

Sebab, kata dia, bunga dan coklat itu memiliki makna yang hampir sama, yaitu sebagai bentuk rasa kasih sayang.

Sementara itu, sejumlah pedagang bunga di kawasan Pasar Lama mengaku, setiap menjelang Valantine, mereka selalu kebanjiran pembeli.

Karenanya, menjelang pelaksanaan hari itu, biasanya mereka sudah mengambil pasokan bunga yang dikirim dari Malang, Bandung dan Bogor. **Baca juga: Curi Motor, Pedagang Kanebo Disergap Polsek Jatiuwung.

“Kami menerima pasokan bunga mawar dan sedap malam dari daerah-aerah tersebut, karena memang bunga itulah yang paling banyak dicari,” kata Lia, salah seorang pedagang bunga di Pasar Lama, Kota Tangerang. **Baca juga: HUT Kota Tangerang Ke-23, Disporparekraf Gelar Aneka Lomba.

Tak tanggung-tanggung, pada malam valentine, harga bunga-bunga tersebut, bisa melonjak drastis. Untuk bunga mawar spesial, bahkan bisa dibanderol hingga Rp200 ribu pertangkai.(Rani)

Print Friendly, PDF & Email