oleh

Kebakaran Hanguskan Pabrik BT Cocoa dan Delapan Gudang di Tangerang

image_pdfimage_print

Kabar6-Bangunan pabrik yang produksi minuman cokelat merek BT Cocoa di Jalan Dipati Unus, Cibodas, Kota Tangerang, terbakar. Bantuan dari sejumlah pos pemadam kebakaran dikerahkan tapi api belum dapat dipadamkan.

“Pemadaman masih berlangsung,” ungkap Kepala pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Tangerang, Maryono, Senin (25/9/2023).

Diketahui, kobaran api terlihat dari bagian produksi dan kantor pabrik PT Bumitangerang Mesindotama itu. Tim pemadam kebakaran dari Pos Cibodas, Periuk, Batuceper dan Keroncong dikerahkan.

“12 unit mobil damkar dengan 55 personel yang kami terjunkan,” terang Maryono.

**Baca Juga: Pedagang Pasar Kutabumi Tangerang Sebut Preman Hancurkan Telur dan Jarah Uang

Peristiwa kebakaran juga terjadi di kawasan pergudangan royal Kosambi, Kabupaten Tangerang. Kobaran api menghanguskan 8 gudang yang berada di kawasan tersebut.

“Yang terbakar gudang permen, styrofoam, aksesoris HP, tempat makan dan dua gudang yang belum diketahui,” ungkap Kepala pelaksana BPBD Kabupaten Tangerang, Ujar Sudrajat.

Untuk proses pemadaman BPBD menerjunkan 8 unit mobil damkar dan tiga unit kendaraan dari pengelola pergudangan.

“Laporan sementara tidak ada korban dari insiden kebakaran itu. Untuk penyebab kebakaran dalam penyelidikan Polsek Teluknaga,” ucapnya.(yud)

Print Friendly, PDF & Email