oleh

Hingga Lusa, Cuaca di Wilayah Banten Cerah Berawan

image_pdfimage_print

Kabar6-Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melansir informasi kepada publik bahwa intesitas curah hujan terus meningkat telah berkurang. Kondisi cuaca hingga besok telah diprediksi akan cerah. Alhasil, warga bisa menanggalkan mantel dan payung, pun tak perlu khawatir terjadi banjir.

 

Berdasarkan keterangan resmi yang tersiar, kondisi cuaca di semua wilayah Provinsi Banten diprediksi berawan. Suhu terdeteksi di kisaran 24-34 persen dengan kelembaban rata-rata antara 54-95 persen.

 

“Kecepatan angin mulai 12-16 kilometer per jam,” terang Balai Besar Meteorologi dan Geofisika Wilayah II Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) kepada kabar6.com, Minggu (22/2/2015).

 

Melalui keterangan resmi yang dilayangkan lewat surat elektronik ada perbedaan arah mata angin. Pada wilayah di Banten seperti Pandeglang, Rangkas Bitung, Tigaraksa, Serang dan Tangerang arah angin dari Barat Laut.

 

Sementara di sekitar lokasi lainnya arah angin berhembus dari bagian Barat. Ramalan cuaca ini akan berlaku hingga pukul 07.00 WIB lusa. ** Baca juga: Besok, MTQ ke 45 Tingkat Kabupaten Tangerang Dimulai

 

“Prakiraan cuaca Jabodetabek, untuk wilayah Tangerang pada pagi dan malam hari berawan. Sementara siang hari berawan disertai hujan ringan,” tambahnya.

 

Segelintir masyarakat kerap mempercayai hubungan antara perayaan Imlek dan curah hujan ada nilai magisnya yang saling berkaitan. Sedangkan warga lainnya menganggap hal itu hanya mitos.(yud)

Print Friendly, PDF & Email